TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Niat Sholat Sunnah Ba'diyah Isya, Lengkap dengan Artinya

Mendapatkan keutamaan yang luar biasa

ilustrasi salat (pexels.com/Thirdman)

Kamu pasti sering mendengar tentang sholat sunnah, bukan? Ibadah satu ini memang kerap dilakukan oleh umat Islam karena memiliki banyak keutamaan. Salah satu sholat sunah yang dianjurkan adalah sholat sunnah ba'diyah Isya.

Nah, dalam artikel ini, kita akan membahas niat sholat sunnah ba'diyah Isya beserta terjemahannya. Yuk, kita simak bacaan niat sholat sunnah ba'diyah Isya di bawah ini!

1. Apa itu sholat ba'diyah Isya?

ilustrasi salat (pexels.com/Thirdman)

Laman Muhammadiyah melansir bahwa sholat ba'diyah Isya merupakan sholat sunah yang dilaksanakan sesudah sholat Isya. Selain itu, sholat ba'diyah Isya dikerjakan sebanyak dua rakaat. 

Hal tersebut sesuai dengan hadis yang diriwayatkan oleh Imam Al-Tirmidhi yang berbunyi,

“Barangsiapa menjaga dalam mengerjakan shalat sunnah 12 rakaat, maka Allah akan membangunkan rumah untuknya di surga, yaitu 4 rakaat sebelum Dzuhur, 2 rakaat setelah Dzuhur, 2 rakaat setelah Maghrib, 2 rakaat setelah Isya`, dan 2 rakaat sebelum Subuh,” (HR. At-Tirmidhi dan An-Nasai).

Baca Juga: 3 Keutamaan Sholat Isya, Pahala Setara dengan Sholat Malam

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya