TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Plus Minus Ruang Tamu Outdoor untuk Rumahmu

Perhatikan keamanan dan kenyamananya

ilustrasi ruang tamu outdoor (instagram.com/devvyherawati)

Ruang tamu outdoor semakin populer di kalangan pemilik rumah yang ingin menghadirkan suasana terbuka dan alami di rumah mereka. Selain menghadirkan suasana yang lebih santai, ruang tamu outdoor bisa dimanfaatkan sebagai dekorasi alami yang mempercantik eksterior rumah.

Namun kamu perlu memperhatikan plus minus ruang tamu outdoor sebelum menciptakanya di area rumahmu. Berikut adalah lima plus minus ruang tamu outdoor untuk rumahmu yang dapat menjadi pertimbangan sebelum membuatnya. Baca dulu, yuk!

Baca Juga: 5 Tips Memilih Bantal Sofa Ruang Tamu, Eye Catching dan Kece!

1. Sirkulasi udara yang baik

ilustrasi ruang tamu outdoor (pixabay.com/ljlabarthe)

Keterbukaan ruang tamu outdoor memungkinkan udara bebas keluar masuk. Hal ini memberikan sirkulasi udara yang baik pada ruang tamu outdoor sehingga bebas pengap. Kondisi ini memberikan suasana yang segar dan nyaman dibandingkan ruang tamu indoor yang lebih tertutup.

Agar memiliki kualitas udara yang lebih segar, kamu juga bisa menambahkan tanaman atau pohon di sekitar ruang tamu outdoor. Keberadaan pepohonan selain mempengaruhi kualitas udara, juga bisa membantu menurunkankan suhu.

2. Menjaga privasi pemilik rumah

ilustrasi ruang tamu outdoor (pixabay.com/Skitterphoto)

Tidak semua orang merasa nyaman memasukan tamu ke dalam rumahnya. Bagi kamu yang memiliki rumah dengan ukuran kecil dan ruangan terbatas, keberadaan ruang tamu outdoor dapat menjadi solusi.

Kamu bisa memanfaatkan bagian teras rumah untuk dijadikan ruang tamu tipe outdoor yang terpisah dengan area dalam rumahmu. Hal ini memungkinkan kamu menerima tamu tanpa harus memasukanya ke dalam rumah sehingga privasimu sebagai pemilik rumah tetap terjaga.

3. Memiliki pencahayaan alami

ilustrasi ruang tamu outdoor (pixabay.com/Bernhard_Schuermann)

Ruang tamu outdoor memiliki pencahayaan alami menggunakan sinar matahari di siang hari sehingga bisa menghemat listrik. Sinar matahari yang masuk juga bisa membuat kesan hangat dan nyaman terutama ketika pagi dan sore hari ketika cahaya matahari lebih lembut.

Agar tidak terlalu menyengat karena tertimpa sinar matahari langsung di siang hari, kamu bisa mengatur intensitas cahaya yang masuk dengan memasangi kanopi atau menanami area sekitar dengan pepohonan. Penggunaan sinar matahari secara langsung ini bisa memberikan kesan alami dan lebih menyatu dengan alam.

Baca Juga: 8 DIY Aksesoris Boho Unik, Sulap Ruang Tamu Kamu Jadi Lebih Artistik 

4. Perawatan lebih intensif

ilustrasi ruang tamu outdoor (pixabay.com/AndyG)

Ruangan yang terbuka dan paparan cuaca membuat furniture pada ruang tamu outdoor jadi lebih cepat rusak. Sebagai contoh, sinar uv dari matahari langsung dapat memudarkan warna pada kain dan merusak material kayu dan plastik. Sementara itu, hujan dapat memberikan kelembaban yang bisa menumbuhkan jamur dan karat pada furniture.

Ruang tamu outdoor juga cenderung lebih cepat kotor karena adanya debu, serangga dan daun kering yang menyebabkan sampah sehingga pemilik rumah harus membersihkanya secara lebih sering. Perawatan yang lebih intensif dibutuhkan ketika memiliki ruang tamu outdoor untuk menjaga tampilan dan fungsi. Misalnya dengan melindungi furniture dengan penutup dan melakukan perbaikan pada furniture yang telah rusak.

Verified Writer

Rinda Septiana

Writing is my self healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya