TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apakah Hari Raya Idul Adha Harus Bermaaf-maafan? Ini Penjelasannya!

Ketahui juga fakta-fakta lainnya dari Idul Adha

ilustrasi seseorang bersalaman (freepik.com/freepik)

Intinya Sih...

  • Budaya bermaaf-maafan saat Idul Adha tidak wajib
  • Tradisi bersalaman dan bermaaf-maafan setelah salat Idul Adha
  • Saling memaafkan sesama umat Muslim merupakan sikap terpuji

Hari Raya Idul Adha merupakan salah satu momen penting dalam kalender Islam. Banyak umat Muslim yang memanfaatkan momen ini untuk bersilaturahmi dan bermaaf-maafan. Namun, apakah sebenarnya tradisi bermaaf-maafan ini jadi keharusan dalam perayaan Idul Adha?

Hal itu juga kerap menjadi pertanyaan banyak orang. Apakah kamu mempertanyakan hal yang sama? Simak di bawah ini untuk penjelasan lengkapnya, ya!

1. Hukum bermaaf-maafan saat Idul Adha

ilustrasi berjabat tangan untuk meminta maaf (pexels.com/RDNE Stock project)

Dalam agama Islam, saling memaafkan merupakan perilaku yang terpuji. Namun, budaya bermaaf-maafan saat Idul Adha tidak wajib atau hukumnya gak harus. Hal tersebut dikarenakan umat Muslim bisa bermaaf-maafan kapan saja, gak perlu menunggu momen hari raya.

Namun, budaya masyarakat Indonesia adalah bersalaman atau bermaaf-maafan setelah salat Idul Adha atau Idul Fitri. Biasanya, acara bermaaf-maafan pun berlanjut dengan mengunjungi rumah saudara atau kerabat.

Bermaaf-maafan saat Idul Adha hukumnya bukan hal yang wajib, tetapi gak ada salahnya untuk menjalankan budaya ini. Karena pada akhirnya, saling memaafkan sesama umat Muslim merupakan sikap terpuji.

Baca Juga: Doa Berbuka Puasa Idul Adha, Lengkap dengan Niat Puasa!

2. Amalan sunah Idul Adha

Ilustrasi Idul Adha (pexels.com/Chattrapal (Shitij) Singh)
  • Mandi dan berpakaian yang paling bagus yang kamu miliki
  • Memakai wewangian, tetapi jangan berlebihan
  • Gak makan sebelum mengerjakan salat Idul Adha
  • Mengumandangkan takbir sejak tanggal 9 Dzulhijjah malam sampai 13 Dzulhijjah
  • Melewati jalan berbeda ketika berangkat dan pulang salat Idul Adha
  • Memperbanyak takbir
  • Mengucapkan selamat hari raya kepada teman-teman, saudara, dan kerabat
  • Mengunjungi rumah saudara untuk bersilaturahmi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya