TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Ide Kamar Tidur Dekorasi Semen Ekpose, Elegan dan Natural!

Cocok di terapkan untuk kamar tidur dari ragam tema

ilustrasi dekorasi kamar tidur dinding semen acian (vecteezy.com/gankogroup)

Dekorasi dinding semen ekpose tanpa finishing lanjutan, jadi salah satu pilihan yang cukup mencuri perhatian. Biasanya jenis dinding ini, kerap dijumpai pada gaya desain industrial, rustic dan juga bohemian. Tak jarang pula, dinding semen ekpose, juga diterapkan pada rumah modern sebagai dinding aksen untuk menciptakan focal point yang unik. 

Kelebihan utama dari model dinding semen, yaitu lebih irit dalam sisi anggaran, menciptakan sentuhan unik dan kesan natural. Dekorasi dinding semen ekpose ini, bisa diterapkan di ruang mana saja, termasuk pada kamar tidur. Nah, jika kamu tertarik memiliki kamar tidur dengan dekorasi dinding semen ekspose, berikut ini ada delapan referensi yang bisa kamu sontek.   

1. Dinding dan plafon dari semen ekpose, terlihat serasi dengan paduan ornamen krem. Beri kesan elegan dan hangat dengan yellow lighting

ilustrasi kamar tidur kekinian (vecteezy.com/gankogroup)

2. Untuk menciptakan tampilan yang terkesan lebih tinggi, utamakan model ranjang yang rendah. Lengkapi karpet di bawahnya biar estetik

ilustrasi kamar tidur japandi industrial (vecteezy.com/gankogroup)

3. Kamar tidur minimalis cocok pula menggunakan dinding semen, lho. Kesan natural bisa lebih optimal dengan pilihan lantai kayu

ilustrasi kamar tidur dinding semen (vecteezy.com/graphicsstudio)

4. Kalau ingin tampilan yang lebih maskulin, coba pilih dinding semen yang lebih hitam. Biar futuristik, beri cahya strip LED di bawah ranjang

ilustrasi kamar tidur dekorasi dinding semen (vecteezy.com/gankogroup)

Baca Juga: 8 Inspirasi Ruang Tamu Dengan Dinding Semen Ekpose, Kece Pol!

5. Konsep tatami ala Jepang cocok pula diadopsi, lho. Konsep ini, bisa bikin kamar tidurmu terasa lebih santai dan cozy

ilustrasi desain kamar tidur kontempoter (vecteezy.com/gankogroup)

6. Kamar scandinavian tetap terlihat simpel dan bersih, meski dengan dinding dan lantai semen. Rahasianya ada pada dekorasi putih dan tanaman

ilustrasi kamar tidur industrial scandinavian (vecteezy.com/)

7. Kamar tidur dengan model ranjang klasik dan lantai kayu bisa terlihat elegan, berkat adanya dinding aksen semen bermotif kayak gini

ilustrasi kamar tidur cozy (vecteezy.com/tisrayilli)

Verified Writer

Miftahul Huda

Content Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya