TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan di Balik Seseorang yang Butuh Ruang untuk Sendiri

Apakah kamu sudah tahu?

ilustrasi sendiri (pexels.com/Đỗ Ngọc Tú Quyên)

Dalam hidup kita selalu dihadapkan dengan beragam momen. Ada kalanya kita butuh waktu untuk sendiri terlebih dahulu. Bahkan bagi mereka yang ceria dan suka dengan keramaian pun pasti mengalami masa di mana mereka perlu menepi untuk menyendiri.

Sebenarnya sikap demikian wajar, sebab hidup butuh keseimbangan, tidak melulu harus menghabiskan waktu dengan orang lain. Berikut beberapa alasan di balik seseorang yang butuh ruang untuk sendiri.

1. Menyendiri untuk mengambil jeda sejanak dari rutinitas yang dijalani

ilustrasi istirahat sejenak (pexels.com/cottonbro studio)

Tanpa kita sadari aktivitas sehari-hari membuat kita lelah tidak hanya secara fisik namun juga mental. Sehingga kita perlu istirahat sejenak dari padatnya rutinitas yang dijalani. Salah satu bentuk jeda tersebut yakni dengan mengambil ruang untuk sendiri.

Dalam kesendirian tersebut, kita bisa kembali menyegarkan pikiran yang sebelumnya dipenuhi tekanan. Momen sendiri bisa membantu kita untuk sejenak melepas beban yang ada di kepala supaya pikiran dan hati kembali tertata.

Baca Juga: 5 Alasan Menyendiri Penting Dilakukan untuk Ketenangan Batin

2. Menyendiri untuk mengembangkan kreativitas

ilustrasi wanita berpikir (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Selain sebagai momen untuk mengambil jeda, waktu sendiri juga bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan kreativitas. Sebab dalam kondisi tersebut kebanyakan orang bisa lebih fokus daripada sebelumnya.

Kesendirian yang kita lami bisa menjadi celah untuk kembali berpikir mendalam atau mencari ide kreatif lainnya. Maka, manfaatkan waktu sendiri tersebut selagi kita masih bisa merasakannya.

3. Menyendiri untuk kembali menata energi dalam diri

ilustrasi wanita tersenyum (pexels.com/Happy Pixels)

Alasan pada poin ketiga ini cenderung lebih dialami oleh mereka yang introvert. Sebab orang introvert memerlukan waktu sendiri agar bisa kembali mendapatkan energi yang sebelumnya sempat terkuras lantaran bertemu dengan banyak orang.

Sehingga mereka bisa kembali menata diri untuk menghadapi momen-momen selanjutnya. Dengan begitu, mereka bisa siap lagi untuk bertemu bahkan melakukan aktivitas yang melibatkan banyak orang.

4. Menyendiri sebagai momen untuk introspeksi

ilustrasi sendiri (pexels.com/Đỗ Ngọc Tú Quyên)

Dalam kesendirian, tentunya hanya ada kita dan diri sendiri di dalamnya. Sehingga terkadang kita butuh momen tersebut untuk kembali merenungkan perihal kehidupan, pekerjaan, atau masa depan, serta hal-hal krusial yang lain.

Dengan introspeksi tersebut kita bisa mengetahui kekurangan maupun kekeliruan dalam diri selama ini. Sehingga ke depannya kekeliruan itu dapat diperbaiki guna mencapai hari yang lebih baik secara terus-menerus.

Baca Juga: 5 Manfaat Menyendiri Demi Fisik dan Mentalmu

Verified Writer

Izah Cahya

Menulis untuk menghidupkan -do the best- ig : @izahcahya_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya