TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Memilih Kondisioner yang Sesuai dengan Kebutuhanmu, Catat!

Kondisioner bisa membantu perawatan rambutmu

ilustrasi kondisioner dan produk perawatan rambut (unsplash.com/@taylor65s)

Kondisioner merupakan produk perawatan rambut yang berfungsi untuk melembapkan rambut secara maksimal. Biasanya memang penggunaan kondisioner ini dibarengi oleh produk sampo pada saat keramas. Alhasil, nantinya menghasilkan kombinasi yang baik untuk meningkatkan kelembaban rambut.

Sebetulnya pemilihan kondisioner tak kalah penting selayaknya memilih sampo. Sebab, kondisioner juga masih bagian dari produk hair care. Sebaiknya kamu perlu memperhatikan lima tips berikut ini saat memilih kondisioner, agar sesuai dengan kebutuhanmu.

Baca Juga: 8 DIY Kondisioner dari Bahan Alami untuk Rambut Keriting, Mudah! 

1. Sesuaikan dengan jenis masalah rambut

ilustrasi rambut rontok (freepik.com/freepik)

Tips pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan menyesuaikan kondisioner yang dipilih dengan jenis masalah rambutmu. Ada beberapa orang yang mungkin memiliki masalah rambut singa, kering, rontok, bahkan permasalahan lainnya yang mungkin disebabkan karena pewarna rambut.

Pemilihan kondisioner yang baik tentu perlu menyesuaikan dengan jenis masalah rambut tersebut. Alhasil, kandungannya cocok untuk mengatasi masalah tersebut. Dengan demikian, maka akan mengembalikan kembali kondisi rambutmu yang jauh lebih sehat lagi.

2. Pilih kondisioner yang memiliki sifat melembutkan rambut

ilustrasi kondisioner (pexels.com/@cottonbro)

Sebetulnya memang cara kerja dari kondisioner hampir serupa. walau pun mungkin untuk berbagai masalah rambut yang berbeda-beda. Namun, kamu perlu melihat secara lebih detail produk kondisioner yang akan kamu beli, agar nantinya tidak sampai menyebabkan efek samping pada rambut.

Sebetulnya akan jauh lebih baik untuk memilih kondisioner yang ternyata memiliki sifat melembutkan rambut. Hal ini penting agar nantinya kondisi rambutmu dapat lebih mudah ditata, sehingga tampak lebih sehat dan segar.

3. Hindari kondisioner yang memiliki bahan pewangi

ilustrasi produk perawatan rambut dari bahan-bahan alami (pexels.com/@sarah-chai)

Sebetulnya memang beberapa jenis kondisioner mengandung bahan-bahan yang berbeda, termasuk salah satunya adalah bahan pewangi. Keberadaan bahan pewangi pada kondisioner sebenarnya tidak benar-benar direkomendasikan, karena bisa menyebabkan masalah pada rambut.

Jika kamu memiliki masalah rambut seperti ketombe sebaiknya memang kondisioner yang memiliki bahan pewangi ini harus dihindari. Setidaknya cara tersebut menjadi pilihan terbaik untuk menjaga kondisi rambut tetap baik dan sehat.

4. Pilih kondisioner yang memiliki kemampuan hydrating dan moisturizing

ilustrasi rambut pria (pexels.com/@nkhajotia)

Kondisioner untuk rambut tentunya memiliki fungsi yang sangat penting untuk menjaga kondisinya tetap baik dan sehat.  Kamu harus benar-benar memperhatikan kandungan yang ada pada kondisioner pilihanmu termasuk dengan melihat manfaat yang dimilikinya untuk rambut.

Kamu mungkin bisa memilih kondisioner yang ternyata memiliki kemampuan hydrating dan moisturizing, sebab itu akan membuat kondisi rambutmu menjadi lebih sehat. Apalagi untuk kamu yang mungkin memiliki permasalahan rambut kering, maka kondisioner dengan tipe yang seperti ini bisa menjadi solusi terbaik.

Baca Juga: 4 Pilihan Kondisioner Rambut agar Tidak Kering dan Lembap Sempurna!

Verified Writer

Deska Chalis

Selamat membaca!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya