TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Selalu Percaya Diri Namun Tetap Rendah Hati di Segala Situasi 

Selalu ingat masih ada langit di atas langit

ilustrasi meragukan pasangan. (pexels.com/Budgeron Bach)

Percaya diri adalah kunci penting dalam meraih kesuksesan dalam kehidupan, baik secara pribadi maupun profesional. Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan jika kamu punya kepercayaan diri yang tinggi.

Namun, menjadi terlalu percaya diri juga bisa berisiko karena dapat membuat kamu menjadi arogan dan tidak peka terhadap kebutuhan dan perasaan orang lain. Itulah kenapa, penting sekali untuk mencapai keseimbangan antara rasa percaya diri dan rendah hati. Bagaimana caranya? Yuk, simak poin-poinnya berikut ini.

Baca Juga: 5 Cara untuk Berhenti Menyalahkan Diri Karena Kegagalan

1. Selalu bersyukur dan menghargai diri sendiri

ilustrasi seseorang bersyukur (pexels.com/Oleksandr P)

Teruslah pertahankan rasa percaya diri dengan tetap mengakui dan menghargai pencapaianmu. Tapi kamu juga perlu untuk tetap bersyukur atas bantuan dan dukungan orang lain yang telah membantu kamu mencapainya.

Luangkan waktu setiap hari untuk merenungkan hal-hal yang kamu banggakan dan syukuri. Serta kenali bahwa tidak ada orang yang bisa berhasil sendirian. Ini akan membantu kamu tetap percaya diri tanpa menjadi sombong.

2. Terima kritik dengan terbuka dan belajarlah dari kesalahan

ilustrasi seseorang bekerja (pexels.com/Sora Shimazaki)

Salah satu tanda dari pribadi yang percaya diri adalah kemampuan untuk menerima kritik dengan terbuka. Juga, kamu perlu tetap mau untuk belajar dari kesalahan. Terimalah kritik sebagai peluang untuk tumbuh dan berkembang, bukan sebagai serangan terhadap harga dirimu.

Saat berinteraksi dengan orang lain, berkomunikasilah dengan cara yang sopan dan hormat. Selain itu, gunakan kritik yang datang sebagai motivasi untuk meningkatkan dirimu.

3. Berkomunikasi dengan jujur dan empati

ilustrasi seseorang berbincang (pexels.com/Alexander Suhorucov)

Jaga keseimbangan antara mengekspresikan pendapatmu dengan jelas dan tegas, namun tetap menghargai pandangan orang lain. Lakukan dengan mendengarkan secara penuh perhatian dan empati. Jangan meremehkan apa yang dikatakan orang lain kepadamu.

Komunikasi yang efektif membutuhkan kemampuan untuk berbicara dengan percaya diri namun tetap rendah hati. Serta, kamu membutuhkan kemampuan untuk mendengarkan dengan terbuka dan menghormati sudut pandang orang lain.

Baca Juga: 5 Tips Mengontrol Diri Saat Curhat, Jangan Oversharing!

4. Jangan takut untuk bertanya dan belajar dari orang lain

ilustrasi seseorang bertanya (pexels.com/George Milton)

Percaya diri tidak berarti kamu harus tahu segalanya. Jangan ragu untuk bertanya dan belajar dari orang lain yang punya pengalaman atau pengetahuan yang lebih darimu. Jangan sungkan juga untuk mengakui bahwa kamu tidak lebih tahu dari orang tersebut.

Memiliki sikap terbuka untuk belajar akan membantu kamu terus berkembang dan meningkatkan keterampilan serta pengetahuanmu. Sementara, tetaplah rendah hati tentang apa yang kamu tahu dan mampu lakukan.

Verified Writer

Desy Damayanti

Read what I write and you will find out who I really am, IG: Desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya