TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kenyamanan Hidup Jika Punya Sifat Ramah dan Senang Membantu

Akan punya circle yang positif

ilustrasi seseorang yang ramah (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Bagaimana sifatmu ketika berhadapan dengan orang lain akan menjadi hal yang kembali kepada dirimu sendiri. Sifat ramah dan senang membantu orang lain, salah satunya, adalah berkah besar dalam hidup yang bisa memberikan manfaat ke dirimu sendiri.

Selain memberikan kebahagiaan bagi orang lain, punya sikap yang ramah juga membawa banyak kenyamanan dalam hidupmu sendiri. Apa sajakah bentuk kenyamanan hidup tersebut? Simak poinnya berikut.

1. Mendapatkan hubungan dan dukungan yang kuat dari orang lain

ilustrasi seseorang bersikap ramah (pexels.com/Askar Abayev)

Salah satu keuntungan besar dari punya sifat ramah adalah kemampuan untuk membangun hubungan yang kuat dan dukungan sosial yang solid dengan siapapun. Orang-orang biasanya cenderung tertarik pada sosok yang ramah dan baik hati. Sehingga mereka lebih mungkin untuk membentuk ikatan yang dekat dan berarti dengan orang yang punya sifat satu ini.

Ini jelas akan membawa rasa kenyamanan yang besar dalam hidup. Karena kamu tahu bahwa kamu punya support system yang dapat diandalkan di sekitarmu

2. Membuat lingkungan yang ramah dan positif di sekitarmu

ilustrasi seseorang bersikap ramah (pexels.com/Askar Abayev)

Sikap yang ramah juga akan menciptakan lingkungan yang ramah dan positif di sekitarmu. Ketika kamu memancarkan energi positif dan kebaikan kepada orang lain, maka akan menciptakan lingkungan yang menyenangkan dimana orang-orang merasa nyaman dan diterima.

Disadari ataupun tidak, kamu tengah menciptakan suasana yang menyenangkan dan nyaman untuk dirimu sendiri. Yaitu lingkungan yang dimana kamu bisa merasa aman dan dilindungi.

Baca Juga: 7 Drakor yang Ajarkan Gak Masalah untuk Melambat dalam Hidup

3. Menerima bantuan ketika kamu membutuhkannya

ilustrasi seseorang bersikap ramah (pexels.com/Sora Shimazaki)

Salah satu aspek penting dari memiliki sikap ramah dan senang membantu orang lain adalah kamu akan menerima bantuan dan dukungan ketika membutuhkannya. Tanpa kamu sangka-sangka, apa yang kamu lakukan akan kembali padamu juga.

Ketika kamu sudah menunjukkan kebaikan dan keramahan kepada orang lain, mereka jadi cenderung ingin membantumu ketika kamu mengalami kesulitan atau masalah. Ini akan menciptakan circle yang saling mendukung dimana kamu tahu bahwa dirimu tidak sendirian dalam menghadapi masalah hidup.

4. Meningkatkan kesehatan emosional dan mental

ilustrasi seseorang tersenyum ramah (pexels.com/Julia Avamotive)

Membantu orang lain dan punya sikap ramah telah terbukti meningkatkan kesejahteraan emosional dan mentalmu sendiri. Melakukan kebaikan dan mendukung orang lain tidak hanya membuat mereka merasa lebih baik, tetapi juga memberi kamu perasaan pencapaian dan kepuasan tersendiri yang tidak kamu dapatkan di tempat lain.

Ini akan bisa mengurangi stres dan memperbaiki mood. Sehingga kamu akan lebih mudah meraih kebahagiaan secara keseluruhan.

Verified Writer

Desy Damayanti

Read what I write and you will find out who I really am, IG: Desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya