8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!

Tipe MBTI berbeda memiliki gaya pengasuhan yang berbeda juga

Mengasuh anak merupakan salah satu pekerjaan yang sulit. Apa pun kepribadian yang kamu miliki, pasti ada aspek tertentu yang menurutmu tidak cocok untuk kamu tangani. Namun, tuntutan mengasuh anak menghadirkan tantangan tambahan bagi orang-orang yang memiliki kepribadian yang lebih introver. 

Kontak dengan manusia yang tak henti-hentinya, tingkat kebisingan yang tinggi, penyelesaian konflik yang berlebihan, tentunya akan menguras energi introver. Ada kelelahan mental yang mungkin tidak terlihat oleh orang-orang. 

Lalu, bagaimana kah kira-kira cara para introver MBTI dalam mengasuh anak-anaknya? Yuk, simak artikel di bawah ini! 

1. INFJ

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/Artem Podrez)

Orang dengan preferensi INFJ biasanya memiliki kehidupan batin yang kaya, penuh dengan ide, serta penampilan yang penuh perhatian. Orangtua dengan MBTI ini sangat jeli terhadap kebutuhan anak-anaknya, bahkan melihat perbedaan di antara banyak anak. 

Orangtua INFJ cenderung sangat peka terhadap kebutuhan emosional anak dan mencoba menciptakan lingkungan yang aman untuk mendukung kebutuhan tersebut. Mereka ingin anak-anak mereka bisa menjadi diri mereka sendiri tanpa merasa terlalu diatur. 

Namun, orangtua INFJ terkadang kesulitan dalam menerapkan disiplin, terutama jika baginya akan menghalangi perkembangan anak sebagai individu yang unik. Selain itu, kemampuan manipulasi mereka juga terkadang digunakan untuk membuat anak-anak mereka melakukan hal yang benar. 

2. INTJ

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ayah dan anak (pexels.com/Tatiana Syrikova)

INTJ adalah karakter yang mengambil pendekatan analitis dan strategis terhadap kehidupan dan ini akan tercermin dalam gaya pengasuhan mereka. Mereka cenderung memiliki rencana yang matang untuk masa depan anak-anak dan akan bekerja keras untuk memastikan semuanya berjalan sesuai rencana.

Orangtua INTJ adalah motivator dan pemimpin yang hebat bagi anak-anak. Mereka mungkin nampak seperti bukan orangtua yang hangat, sehingga akan kesulitan dengan anak-anak yang memiliki preferensi feeling (F). Namun, mereka adalah orangtua yang akan berusaha memberi anak-anak mereka ruang untuk menjadi diri sendiri. 

Baca Juga: 8 Gaya Pengasuhan Tipe Ekstrover MBTI, ENFP Orangtua Inspiratif!

3. ISFJ

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ayah dan anak (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Orangtua ISFJ sangat mengasuh, peduli, dan berusaha keras untuk memastikan bahwa anak-anak mereka merasa dicintai dan diperhatikan. Mereka berempati dengan anak-anak dalam penderitaan emosional dan fisik, sehingga seringkali ingin menanggung beban itu sendiri jika memungkinkan. 

Orangtua ISFJ mungkin akan mengalami kesulitan jika anak-anak mereka tidak tumbuh menjadi sebagaimana anak pada umumnya. Ketika menyadari anak kesulitan menyesuaikan diri dengan masyarakat, mereka menganggap itu tampak seperti kemunduran bagi anak, yang kemudian merasa takut bahwa itu adalah kesalahan mereka sendiri dalam mengasuh. 

4. ISTJ

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ayah dan anak (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Orang-orang dengan karakter ISTJ menginginkan kehidupan yang terstruktur dan teratur. Sehingga saat menjadi orangtua, ISTJ akan memberikan konsistensi, rutinitas, dan keteraturan kepada anak-anak mereka. 

Mereka senang menciptakan tradisi, menetapkan dan menegakkan aturan dan batasan yang jelas, sambil memastikan anak-anak mereka mematuhi tenggat waktu terkait tugas dan pekerjaan rumah. Para orangtua ISTJ berorientasi pada detail dan memiliki rencana untuk setiap kesempatan.

Namun, struktur dan aturan yang dibuat orangtua ISTJ mungkin membuat mereka menetapkan harapan yang tinggi pada anak. Mereka juga terkadang gagal memberikan umpan balik yang cukup hangat atau ruang yang cukup untuk membiarkan anak menjadi unik. 

Baca Juga: 5 Kebiasaan Buruk yang Sering Dilakukan ISTJ dan Cara Mengatasinya

5. ISFP

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/Gustavo Fring)

Sebagai orangtua, ISFP sering kali tidak memiliki ekspektasi yang terlalu tinggi terhadap anak-anak mereka. Mereka suportif, santai, dan tidak terlalu peduli dengan hal-hal yang ketat seperti nilai, tugas, dan disiplin. Sebaliknya, mereka justru akan menghargai untuk melakukan dan menikmati kegiatan praktis dan kreatif bersama anak-anak. 

Seiring bertambahnya usia anak-anak, orangtua ISFP mungkin memilih untuk tidak mendisiplinkan karena mereka tidak menyukai konflik. Akibatnya, mereka kesulitan menghadapi anak-anak yang suka menyela dan merengek.

6. ISTP

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi orang tua dan anak (pexels.com/RDNE Stock project)

Ketika mereka menjadi orangtua, ISTP mungkin akan membiarkan pasangannya untuk menjadi orang yang mendisiplinkan dan menciptakan struktur bagi anak-anak, dan mungkin juga menjaga jarak emosional tertentu. Namun, mereka mampu menyediakan lingkungan yang menyenangkan bagi anak-anak mereka tanpa merasa dihakimi. 

ISTP hidup di masa sekarang, sehingga akan menciptakan kenangan bersama anak-anak tanpa khawatir tentang akan menjadi apa anak-anak mereka kelak. Meskipun mereka mungkin memiliki kecenderungan untuk menjaga jarak dari kehidupan pribadi anak-anak, ISTP sering kali menjadi orangtua yang sangat santai dan rileks.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan ISTP dalam Kembangkan Karier

7. INFP

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/cottonbro studio)

INFP sering kali sangat idealis dan penyayang. Orangtua seperti ini berusaha menanamkan nilai-nilai pada anak-anak mereka. Mereka ingin menyediakan lingkungan yang hangat dan terbuka bagi anak-anak mereka untuk tumbuh.

INFP mungkin terlalu pasif sebagai orangtua, dan gagal memberikan disiplin yang tepat. Mereka berjuang dalam membuat keputusan penting terkait keluarga karena tidak ingin membuat kesalahan atau memberi dampak negatif pada masa depan anak-anak.

8. INTP

8 Tipe Introver MBTI dan Gaya Pengasuhannya, INFJ Orangtua yang Peka!ilustrasi ibu dan anak (pexels.com/Julia M Cameron)

Orangtua INTP sering melakukan sesuatu dengan cara mereka sendiri, daripada mendengarkan orang lain atau mengikuti apa yang sedang populer. Mereka menghargai ilmu pengetahuan, mendorong anak-anak mereka untuk berprestasi dalam pendidikan dan kegiatan ekstrakurikuler yang lebih tinggi. 

Meskipun INTP dapat menjadi orangtua yang sangat peduli, mereka terkadang kesulitan untuk terhubung secara emosional dengan anak-anak mereka. Meskipun pada umumnya mereka mungkin memiliki gaya pengasuhan yang cukup santai, mereka dapat merasa sulit untuk tetap tenang ketika seorang anak berperilaku secara emosional dan tidak logis.

Setiap orang memiliki gaya pengasuhan yang unik, dan bahkan orangtua terbaik pun tidaklah sempurna. Mengetahui gaya pengasuhan dari delapan tipe introver MBTI di atas, dapat membantu kita semua memahami kekuatan dan kelemahan kita saat mengasuh, mendisiplinkan, dan membesarkan anak-anak. 

Baca Juga: 5 Efek Positif Parenting jika Orangtua Tak Malu Minta Maaf pada Anak

Sharma Khan Photo Verified Writer Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya