Rumah Pasutri Baru Check! Sudah Isi 4 Barang Elektronik Ini, Belum?

Duh, makin betah nih berduaan di rumah

Cie, pasutri baru. Selamat ya! Akhirnya salah satu milestone sudah terlaksana dan kamu siap mengarungi kehidupan tangga bersamanya. By the way, siapa di sini yang habis nikah langsung pindah ke rumah baru?

Selain membeli barang esensial seperti furnitur kamar, perabotan dapur, dan alat-alat kebersihan, lengkapi juga hunianmu dengan empat barang elektronik ini agar hidup berumah tangga jadi lebih nyaman.

1. Mesin cuci biar nyuci pakaian makin sat-set

Rumah Pasutri Baru Check! Sudah Isi 4 Barang Elektronik Ini, Belum?Ilustrasi pasangan muda mencuci di mesin cuci (123rf/tonefotografia)

Walaupun hanya tinggal berdua, mencuci pakaian pakai tangan akan menjadi aktivitas yang menguras tenaga. Apalagi kalau kalian pasutri yang sama-sama sibuk kerja. Gak mungkin ‘kan kalian bakal ke laundry terus?

Makanya, sepertinya kalian harus pertimbangkan untuk membeli mesin cuci, nih. Mesin cuci lengkap dengan pengeringnya tentu akan sangat meringankan pekerjaan mencuci setiap hari.

Baca Juga: Ariston Hadir Lebih Dekat di Gandaria City Mall, Pertama di Indonesia!

2. Kulkas untuk menjaga kesegaran makanan

Rumah Pasutri Baru Check! Sudah Isi 4 Barang Elektronik Ini, Belum?Ilustrasi seorang wanita berdiri di depan kulkas (Freepik/1112000)

Kulkas juga gak kalah penting lho, guys. Bahan makanan dan masakan akan lebih awet jika disimpan di kulkas. Gak mungkin kalian beli makan di luar terus ‘kan? Adanya kulkas tentunya akan menghemat biaya belanja dan makan sehari-hari. 

Siapkan sekitar Rp1,8 jutaan, dan kalian sudah bisa membawa pulang kulkas satu pintu dengan ukuran standar. Atau kalian bisa memilih kulkas yang sesuai dengan budget dan kebutuhan ya.

3. Air conditioner agar rumah selalu sejuk

Rumah Pasutri Baru Check! Sudah Isi 4 Barang Elektronik Ini, Belum?Air Conditioning “KIOS Series” dari Ariston (Dok. Ariston)

Udara panas bikin suasana rumah jadi gak nyaman. Apalagi kita tinggal di negara beriklim tropis seperti Indonesia. Makanya, penting banget untuk punya pendingin ruangan seperti air conditioner (AC) agar rumah selalu sejuk.

Kalau kamu lagi cari AC yang canggih dan efisien, nih, IDN Times rekomendasikan pendingin ruangan terbaru dari Ariston. Namanya Air Conditioning “KIOS Series”. Memegang konsep “Easy Comfort & Fast Cooling”, AC Ariston dapat memenuhi solusi pendingin udara yang cepat, mudah, dan nyaman.

Air Conditioning “KIOS Series” dari Ariston tersedia dalam beberapa varian, yaitu 0.5 PK, 1 PK, 1.5 PK, dan 2 PK. Tak hanya itu, produk ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur keren, seperti:

  • Eco Mode Function
    Fitur ini dirancang untuk mengoptimalkan kenyamanan dengan sekaligus meminimalkan konsumsi energi.
  • Filter Cleaning Reminder
    Fitur ini secara otomatis mendeteksi ketika filter tidak berfungsi optimal dan memberi tahu pengguna. Untuk menjaga fungsi udara bersih yang optimal, filter dapat dengan mudah dilepas untuk dibersihkan atau diganti, sehingga memastikan kualitas udara terbaik.
  • Super Hygiene with 6-in-1 Healthy Filter
    Dilengkapi dengan 6 filter penyaring yang dapat memastikan udara yang dikeluarkan lebih bersih, sehat, dan segar.
  • Smart & 4D Swing
    Memberikan pengalaman pendinginan dengan menghadirkan aliran udara sejuk yang lembut dengan mendistribusikan udara secara merata, meningkatkan kenyamanan menyeluruh dan menghasilkan suhu yang konsisten. Filter ini dapat disesuaikan melalui remote control, memungkinkan optimalisasi distribusi aliran udara sesuai preferensi.

Selain itu, AC Ariston juga berkomitmen terhadap kenyamanan dan keamanan pengguna. Dilengkapi Fireproof Electric Control Box yang menjamin keselamatan pengguna. Bagian mesin yang menampung papan listrik telah dioptimalkan dengan ruang lebih besar untuk kebutuhan keamanan dan fungsional, mengurangi risiko konsleting dan memudahkan perawatan.

Air Conditioning “KIOS Series” dari Ariston juga menekankan pentingnya untuk memastikan udara bersih dan segar. Lapisan Golden Fin yang disematkan dapat mencegah karat, korosi, dan menumpuknya kotoran. Hal ini membuat kinerja proses pendinginan dua kali lebih optimal.

4.Water heater hemat energi untuk mandi air hangat setiap hari

Rumah Pasutri Baru Check! Sudah Isi 4 Barang Elektronik Ini, Belum?Ariston SLIM 3 Series

Setelah kamu dan pasangan lelah beraktivitas seharian, sepertinya nikmat banget ya kalau mandi air hangat. Tapi, malas banget gak sih kalau harus rebus air dulu? Solusi praktisnya, kamu bisa menggunakan pemanas air (water heater).

Pas banget nih, karena Ariston baru saja meluncurkan pemanas air terbarunya, yaitu SLIM 3 Series di acara IndoBuildTech Expo 2024. Mengedepankan fitur-fitur Advanced Comfort, Slim 3 dirancang untuk memberikan pengalaman mandi air hangat nyaman dan aman.

SLIM 3 Series dilengkapi fitur multipower yang memungkinkan pengguna menikmati air panas 15-20 persen lebih cepat. Selain itu, ada juga fitur Auto Safety Check dengan prosesor mikro cepat dan efisien, yang otomatis melakukan pemeriksaan keamanan sistem pemanas air secara menyeluruh dalam waktu 3 detik sebelum setiap penggunaan.

SLIM 3 Series hadir dalam 2 rangkaian, yaitu SLIM 3 TOP WIFI dan SLIM 3 RS. SLIM 3 Series menawarkan solusi pemanas air hemat energi dan efisien. No worry kalau mau mandi air hangat setiap hari. Sebab, teknologi canggih dari Ariston dapat menjaga panas dan memastikan kehangatan yang tahan lama, mengurangi konsumsi energi, serta menjadi solusi pemanas air ekonomis untuk rumah.

Menariknya lagi, SLIM 3 TOP WIFI juga sudah dilengkapi fitur WiFi (konektivitas pintar) sehingga dapat dikelola dengan mudah melalui WiFi terintegrasi. Iya, kamu gak salah baca kok. Pemanas air dari Ariston ini bisa tersambung dengan WiFi. Keren ya!

Memang, gak salah pilih Ariston sebagai solusi kenyamanan terbaik untuk rumah tangga. Apalagi inovasi terbarunya, yaitu AC “KIOS Series” dan water heater SLIM 3 Series punya fitur dan spek yang gak main-main. Jadi gimana, tertarik untuk pakai AC dan water heater dari Ariston? (WEB/AMS)

Baca Juga: Ariston Hadirkan Gerai One Stop Solution Services, Layanan Terbaik!

Topik:

  • Asri Muspita Sari

Berita Terkini Lainnya