Arti Nama Anak Kedua Tya Ariestya, Diambil dari Bahasa Sansekerta

Namanya mirip dengan sang kakak nih

Artis sekaligus mantan atlet taekwondo nasional Tya Ariestya baru saja melahirkan anak kedua pada Selasa (30/4) siang. Mengidap PCOs pada rahimnya, Tya menjalani dua kehamilannya dengan metode bayi tabung.

Anak kedua Tya dan Irfan Ratinggang kembali berjenis kelamin laki-laki. Bayi mungil ini lahir melalui operasi caesar pada pukul 11.13 siang dan diberi nama Muhammad Kalundra Ratinggang.

Diambil dari Bahasa Sansekerta, arti nama anak kedua Tya Ariestya sangat bijak lho. Mau tahu selengkapnya?

1. “Kalundra” si penerang masyarakat

Arti Nama Anak Kedua Tya Ariestya, Diambil dari Bahasa SansekertaInstagram/tya_ariestya

Anak kedua Tya Ariestya dan Irfan Ratinggang diberi nama Muhammad Kalundra Ratinggang. Muhammad adalah sosok rasul dalam agama Islam yang menjadi teladan bagi para muslim. Selain itu sang ayah juga memakai nama yang sama, Muhammad Irfan Ratinggang.

Kata kedua yaitu “Kalundra” diambil dari Bahasa Sansekerta “Kalandra” yang berarti penerang masyarakat. Jika digabung, Muhammad Kalundra memiliki arti sosok suri teladan yang menerangi masyarakat. Arti nama yang sangat bijak dan indah.

2. Menyematkan marga keluarga sang ayah di belakang nama

dm-player
Arti Nama Anak Kedua Tya Ariestya, Diambil dari Bahasa SansekertaInstagram/tya_ariestya

Kata “Ratinggang” di bagian belakang nama diambil dari marga keluarga besar sang ayah. Anak pertama Tya dan Irfan pun mengenakan nama yang sama, Muhammad Kanaka Ratinggang.

Uniknya, kedua anak Tya memiliki nama yang mirip. Jika disingkat, keduanya sama-sama berinisial MKR. Wah, inspirasi buat para calon orang tua nih, bisa kompakan inisial jika berniat punya anak lebih dari satu.

Baca Juga: Jadi Idola, Ini 3 Arti Nama Anak Venna Melinda yang Indah & Kaya Makna

3. Bayi laki-laki yang lahir hari Selasa berkepribadian karismatik dan penuh semangat

Arti Nama Anak Kedua Tya Ariestya, Diambil dari Bahasa SansekertaInstagram/tya_ariestya

Menurut kepercayaan Yunani kuno, bayi yang lahir pada hari selasa berada di bawah nauangan Dewa Merkurius. Karakter karismatik dan penuh semangat tertanam dalam diri mereka yang lahir pada hari Selasa.

Semoga Baby Kalundra tumbuh menjadi penerang masyarakat yang karismatik dan penuh semangat. Sekali lagi selamat untuk Tya Ariestya dan Irfan!

Baca Juga: 5 Arti Nama Anak Muzdalifah yang Sederhana dan Bernuansa Islami

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya