7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!

Ikhtiar ibu hamil agar janin tumbuh dengan baik

Kehamilan adalah masa-masa yang membahagiakan bagi seorang wanita, meski kadang terasa berat saat beberapa keluhan fisik mulai muncul. Dalam Islam, ibu hamil sangat dimuliakan dan banyak keberkahan yang menyertainya selama mengandung buah hati.

Agar kehamilan dapat berjalan lancar, ada beberapa amalan yang bisa dilakukan oleh ibu hamil. Selain menambah pahala dan rida Allah SWT, tujuh amalan untuk ibu hamil berikut juga bikin janin tumbuh makin sehat, lho. Mari simak selengkapnya!

1. Menjaga salat lima waktu dan mengerjakan salat sunah

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!ilustrasi salat. (pexels.com/RODNAE Productions)

Ada banyak keistimewaan ibu hamil dalam ajaran Islam, salah satunya adalah pahala salat yang dilipatgandakan. Rasulullah SAW bersabda bahwa salat yang dikerjakan oleh seorang wanita yang sedang hamil, jauh lebih baik dari 80 rakaat salat yang dilakukan oleh wanita yang tidak sedang mengandung.

Terlebih lagi selama sembilan bulan penuh ibu hamil tidak mengalami menstruasi, sehingga bisa lebih totalitas dalam beribadah. Selain salat wajib lima waktu, menjalankan salat sunah termasuk amalan untuk ibu hamil yang sangat dianjurkan. Ini juga termasuk upaya mengenalkan ajaran Islam kepada janin dalam kandungan.

2. Perbanyak membaca Al-Qur'an

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!Ilustrasi membaca Al-Qur'an. (Pexels.com/Thirdman)

Membaca Al-Qur'an mendatangkan banyak kebaikan bagi umat muslim. Bertadarus menjadikan seorang muslim makin dekat dengan Allah SWT, memperoleh keberkahan, sekaligus menentramkan hati.

Ada beberapa surat dalam Al-Qur'an yang dianjurkan untuk lebih sering dibaca oleh ibu hamil, yaitu Al-Fatihah, ayat kursi (ayat ke-255 dalam surat Al-Baqarah), dua ayat terakhir surat Al-Baqarah, Al-Hasyr, serta tiga surat terakhir dalam Al-Qur'an.

Ibu hamil dianjurkan untuk lebih sering membaca Al-Qur'an saat kandungannya memasuki usia 26 minggu. Menurut penelitian, janin mulai bisa mendengar di usia 26 minggu dalam kandungan. Dia akan ikut mendengar lantunan ayat suci yang dibaca sang ibu.

3. Banyak berdoa dan berzikir

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!ilustrasi menyebut istigfar (Pexels.com/Thirdman)

Memperbanyak berdoa dan berzikir adalah amalan untuk ibu hamil yang sangat baik untuk dilakukan. Melantunkan puji-pujian untuk Allah SWT mendatangkan keberkahan bagi kehamilan yang sedang dijalani.

Banyak berdoa juga membantu ibu hamil lebih tenang dalam menjalani kehamilannya, apalagi saat beberapa keluhan mulai terasa. Doa-doa baik yang dilantunkan membuat pikiran lebih optimis dapat menjalani kehamilan dengan lancar hingga persalinan tiba, juga berisi harapan baik untuk si kecil di masa mendatang.

4. Menjaga asupan gizi

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!Ilustrasi ibu hamil makan kue. (Pexels.com/Ivan Samkov)
dm-player

Berusaha menjaga asupan gizi yang masuk ke dalam tubuh adalah salah satu bentuk amalan baik yang dilakukan seorang ibu hamil. Pastikan makanan dan minuman yang dikonsumsi dalam keadaan bersih, sehat, dan halal agar janin tumbuh sehat serta memperoleh keberkahan dari Allah SWT. 

Salah satu makanan yang baik dikonsumsi saat hamil adalah kurma. Buah yang memiliki keistimewaan dalam Islam ini memiliki kandungan serat dan kalium yang cukup tinggi. Mengonsumsi kurma juga bisa menambah energi bagi ibu hamil, terutama di trimester akhir jelang persalinan.

Baca Juga: 5 Tips Naik Sepeda Motor saat Hamil Muda, Perhatikan Keamanan!

5. Menjaga kondisi batin dan mental

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!Ilustrasi ibu hamil. (Pexels.com/Pavel Danilyuk)

Ibu hamil harus menjaga kondisi batin dan mentalnya dalam keadaan yang positif. Ibu hamil yang bahagia akan membuat janin tumbuh berkembang lebih sehat.

Janin dalam kandungan bisa merasakan apa pun yang dirasakan oleh ibunya, lho. Jika seorang ibu hamil banyak bersedih dan stres selama mengandung, pertumbuhan janin pun bisa terhambat.

6. Tetap aktif secara fisik

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!Ilustrasi ibu hamil berolah raga. (Pexels.com/Yan Krukau)

Rasa malas wajar dialami oleh setiap ibu hamil, apalagi saat ukuran perut makin membesar sehingga menyulitkan pergerakannya. Namun ini bukanlah alasan untuk bermalas-malasan.

Ibu hamil yang tetap aktif juga memengaruhi janin jadi lebih sehat dalam kandungan. Asal tetap mengontrol kondisi dan gak memforsir tenaga, aktivitas yang dilakukan selama hamil membuat tubuh tetap bugar dan hati lebih bahagia.

7. Banyak bersedekah dan menebarkan kebahagiaan

7 Amalan Baik untuk Ibu Hamil, Bikin Janin Sehat Lho!Ilustrasi ibu hamil. (Pexels.com/Migs Reyes)

Doa baik dari orang-orang di sekitar ibu hamil juga berperan besar dalam kelancaran kehamilan. Artinya, ibu hamil harus berusaha menebarkan kebahagiaan dan energi positif agar orang-orang di sekelilingnya ikut mendoakan yang terbaik untuknya dan janin yang sedang dikandungnya.

Amalan baik lainnya adalah banyak bersedekah, berbagi rezeki, dan membahagiakan orang-orang yang membutuhkan. Kebahagiaan seorang ibu hamil ketika berbagi dengan sesama juga dirasakan oleh si kecil dalam rahim, lho.

Itu tadi tujuh amalan untuk ibu hamil yang sangat dianjurkan selama menjalani kehamilan. Melakukan hal-hal terpuji selama hamil sama dengan mengajarkan kebaikan pada janin dalam kandungan.

Baca Juga: Mengapa Ibu Hamil Mengalami Mual Muntah?

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya