5 Beasiswa S1 dan S2 Luar Negeri Bulan Oktober 2023, Siap Daftar?

Mulai Korea hingga Australia, semuanya tersedia

Menempuh pendidikan di luar negeri bukanlah sesuatu hal yang mustahil. Ada banyak jalan dan cara yang bisa ditempuh, salah satunya dengan beasiswa.

Melalui beasiswa, seorang pelajar akan mendapatkan bantuan finansial. Hal ini pun akan memudahkan proses menuntut ilmu, meski di luar negeri sekali pun. Berikut ini IDN Times telah merangkum beasiswa luar negeri untuk bulan Oktober 2023 yang bisa kamu coba ikuti.

1. KAIST Scholarship

5 Beasiswa S1 dan S2 Luar Negeri Bulan Oktober 2023, Siap Daftar?KAIST (www.admission.kaist.ac.kr)

Kabar baik bagi kamu yang memiliki cita-cita berkuliah di Negeri Ginseng. KAIST Scholarship early commission atau pendaftaran awal sudah dibuka mulai bulan Oktober ini, lho!

Tepatnya, 20 Oktober 2023, menjadi waktu paling lambat untuk mengirimkan berkas ke pendaftaran beasiswa ini. Jika ingin melamar, persiapkan berbagai berkas yang dibutuhkan seperti sertifikat bahasa Inggris dan dokumen lainnya. 

Kandidat yang terpilih dalam beasiswa KAIST juga akan ditanggung hingga 8 semester dengan uang saku bulanan mencapai KRW 350,000. Fantastis! Jika tertarik, kamu bisa mengunjungi laman https://admission.kaist.ac.kr/intl-undergraduate/notice/notice#1747.

2. Jardine Scholarship

5 Beasiswa S1 dan S2 Luar Negeri Bulan Oktober 2023, Siap Daftar?Jardine Scholarship (www.jardines.com)

Berkuliah di Inggris dengan gratis bisa kamu jalani dengan bantuan finansial dari Jardine Shcolarship. Beasiswa ini memberikan biaya kuliah, uang saku bulanan, tiket pesawat pulang dan pergi Indonesia-Inggris, serta biaya UK Immigration Health Surcharge.

Berkas yang dibutuhkan pun terbilang cukup sederhana, yakni application form, passport, ijazah, serta transkrip nilai aja. Jika tertarik, kamu bisa kunjungi laman https://applyjf2024.jardinesrecruit.com/form/#/ dan segera mendaftar sebelum 20 Oktober 2023.

3. Global Korea Scholarship (University Track)

5 Beasiswa S1 dan S2 Luar Negeri Bulan Oktober 2023, Siap Daftar?Global Korea Scholarship (gksscholarship.com)
dm-player

Sebenarnya Global Korea Scholarship ini memiliki dua jalur yang bisa ditempuh, yakni embassy track dan university track. Di bulan Oktober ini, GKS telah membuka pendaftaran beasiswa untuk jalur universitas.

Beasiswa khusus untuk anak S1 ini akan memfasilitasi uang kuliah penuh dan juga uang saku senilai 900,000 KRW dan tunjangan asuransi kesehatan. Syarat yang perlu dipenuhi adalah memiliki sertifikat berbahasa asing Inggris atau Korea, nilai dengan 2.64/4.0, serta batas usia 25 tahun sebelum 20 Oktober 2023. Informasi lebih lanjut boleh kunjungi https://gksscholarship.com/gks-scholarship-2024/.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Beasiswa Bergengsi di Inggris 2023, Bisa Kamu Coba!

4. INPEX Scholarship

5 Beasiswa S1 dan S2 Luar Negeri Bulan Oktober 2023, Siap Daftar?INPEX Scholarship (www.inpex-s.com)

Beasiswa satu ini memiliki program yang diperuntukkan untuk mahasiswa S2 asal Indonesia, lho. Melalui INPEX Scholarship, kandidat akan dibiayai secara penuh di universitas di Jepang  (biaya ujian masuk/ biaya masuk/ biaya kuliah/ dll), uang saku bulanan senilai 160,000 Yen, tiket kereta, dan tiket pesawat (pulang pergi Jakarta-Tokyo).

Terdengar sangat menarik, bukan? Namun, beasiswa ini hanya akan diisi oleh 3 kandidat saja. Jadi, persiapkan seluruh berkas sebaik mungkin sebelum  31 Oktober mendatang! Untuk informasi lebih lanjut bisa kunjungi https://www.inpex-s.com/en/#appli.

5. Graduate Research Scholarships University of Melbourne

5 Beasiswa S1 dan S2 Luar Negeri Bulan Oktober 2023, Siap Daftar?The University of Melbourne (www.unimelb.edu.au)

The Melbourne Research Scholarship and Research Training Program (RTP) Scholarship menjadi beasiswa yang ditawarkan kepada mahasiswa internasional dan domestik berprestasi. Eits, beasiswa ini hanya diberikan untuk penelitian pascasarjana di University of Melbourne.

Sebelum mendaftar, sebaiknya kamu telah resmi menjadi mahasiswa University of Melbourne. Cakupan beasiswanya seputar pembiayaan penuh selama 2 tahun, tunjangan hidup sebesar $37,000 per tahun, dan asuransi kesehatan. Batas waktu beasiswa ini adalah 31 Oktober 2023 dan informasi lebih lengkapnya bisa kamu akses di https://scholarships.unimelb.edu.au/awards/graduate-research-scholarships.

Beragam beasiswa di atas siap memberikanmu bantuan untuk melancarkan perkuliahan, baik itu di jenjang S1 maupun S2. Jika kamu tertarik salah satu di antara beasiswa di atas, segera persiapkan berkas dan kirimkan aplikasimu, ya!

Baca Juga: Kunci Sukses Mendapatkan Beasiswa Bersama Komunitas IDN Times

Nurul Huda Rahmadani Photo Verified Writer Nurul Huda Rahmadani

cats

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya