5 Rekomendasi Kegiatan Seru Setelah Pulang Sekolah, Cobain deh!

Jadi lebih produktif dan menyenangkan

Intinya Sih...

  • Melukis di objek alam seperti batu, pinus, dan batok kelapa cocok untuk anak usia prasekolah hingga sekolah menengah pertama.
  • Membuat kue dan camilan setelah sekolah cocok untuk anak TK hingga SMA, bisa juga mempraktikan resep-resep lezat yang ditemukan di internet.
  • Bertemu hewan peliharaan, bermain slime, atau merajut bisa menjadi kegiatan menyenangkan dan bermanfaat setelah pulang sekolah.

Setelah menghabiskan waktu berjam-jam belajar di sekolah, melakukan aktivitas yang menyenangkan setelah pulang jadi hal yang paling dinanti-nantikan. Agar waktu luang jadi lebih bermanfaat, kamu bisa juga memanfaatkan momen ini untuk mengeksplorasi minat dan hobi baru.

Baik itu untuk menyegarkan pikiran, menjalin persahabatan, atau sekadar menikmati waktu sendiri, ada banyak kegiatan seru yang bisa dilakukan setelah sekolah. Berikut beberapa rekomendasi yang bisa kamu jadikan inspirasi.

1. Melukis di objek alam

5 Rekomendasi Kegiatan Seru Setelah Pulang Sekolah, Cobain deh!ilustrasi anak melukis (pexels.com/Ivan Samkov)

Melukis di objek alam seperti batu, pinus, batok kelapa, dan lainnya bisa jadi ide kegiatan seru yang pertama. Kegiatan ini cocok untuk anak usia prasekolah hingga sekolah menengah pertama

Dilansir care.com, Kate Ward, seorang ibu sekaligus penulis, menyarankan, cobalah kumpulkan berbagai objek untuk dilukis dan dibuat. Semakin sering anak melakukan kegiatan ini, maka semakin terlatih juga kreativitasnya.

2. Membuat kue dan camilan

5 Rekomendasi Kegiatan Seru Setelah Pulang Sekolah, Cobain deh!ilustrasi keluarga masak bersama (pexels.com/Elina Fairytale)

Kegiatan selanjutnya cocok untuk anak sekolah mulai dari TK hingga SMA. Membuat kue dan camilan sepulang sekolah bisa jadi ide seru yang tentunya sangat bermanfaat. Untuk anak yang masih kecil, Ward merekomendasikan membuat kue kering bisa jadi ide kegiatan seru yang mudah dan interaktif.

Kemudian, untuk kamu yang sudah berusia remaja bisa juga mempraktikan resep-resep lezat yang ditemukan di internet. Membuat makan siang dan camilan sendiri akan jadi kegiatan menyenangkan dan tentunya bermanfaat.

3. Jalan-jalan atau bermain dengan hewan peliharaan

5 Rekomendasi Kegiatan Seru Setelah Pulang Sekolah, Cobain deh!ilustrasi kucing makan (unsplash.com/Laura Chouette)

Setelah menghabiskan waktu yang melelahkan di sekolah, pulang dan bertemu hewan kesayangan bisa jadi metode recharge energi yang ampuh. Ward mengungkapkan, aktivitas menyenangkan ini cocok untuk anak sekolah dari segala usia, namun untuk anak yang masih kecil mungkin pengawasan orangtua masih dibutuhkan.

Ada berbagai cara seru yang bisa kamu lakukan dengan hewan peliharaan kesayanganmu. Kamu bisa mengajaknya berjalan-jalan di sekitar rumah atau di taman, mengajaknya bermain-main di rumah, memberinya makan, dan sebagainya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Lunch Box Anti Tumpah untuk Anak Sekolah, Terjangkau!

4. Membuat slime

5 Rekomendasi Kegiatan Seru Setelah Pulang Sekolah, Cobain deh!ilustrasi membuat slime (unsplash.com/ Nellie Adamyan)

Slime jadi salah satu mainan yang disukai oleh anak-anak hingga dewasa. Agar lebih puas bermain slime, kamu bisa juga membuatnya sendiri di rumah sepulang sekolah. Bahan-bahan dan caranya pun sangat mudah ditemukan di internet.

Biar lebih menyenangkan, Rachel Cruz, penulis di teachingexpertise, menyarankan untuk menambahkan bubuk oksida besi hitam dan pati cair untuk membuatnya menjadi magnet dalam adonan slime yang kamu buat. Dengan begitu, slime jadi punya sifat magnetik yang bisa digerakan dengan magnet. 

5. Merajut

5 Rekomendasi Kegiatan Seru Setelah Pulang Sekolah, Cobain deh!ilustrasi merajut (pexels.com/cottonbro studio)

Rekomendasi aktivitas seru sepulang sekolah yang terakhir adalah merajut. Kegiatan ini gak hanya menyenangkan, tetapi juga bisa melatih kreativitas dan hasil dari rajutannya pun akan sangat bermanfaat. Cruz menyebut, kamu bisa mempelajari teknik merajut menggunakan tangan atau jarum khusus di internet.

Setelah belajar teknik-teknik sederhananya, kamu bisa kreasikan tersebut dengan menghasilkan berbagai kerajinan seperti topi, sweater, selimut, dan masih banyak lagi. Merajut cocok untuk anak usia sekolah dasar hingga remaja.

Itu dia beberapa rekomendasi kegiatan seru setelah pulang sekolah yang produktif dan bermanfaat. Gimana, ada yang membuatmu tertarik?

Baca Juga: 5 Masalah yang Sering Dialami Anak di Sekolah

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Hai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya