Cara Tanda Tangan di e-Meterai yang Benar

Penting untuk kebutuhan administrasi

Intinya Sih...

  • Penggunaan e-Meterai penting di era digital, termasuk dalam pendaftaran CPNS 2024.
  • Tanda tangan di e-Meterai perlu untuk keabsahan dan identitas penandatangan, berbeda dengan meterai fisik.
  • Cara tanda tangan di e-Meterai bisa dilakukan melalui layanan e-Meterai dan tanda tangan digital, atau menggunakan tanda tangan basah pada dokumen sebelum ditambahkan e-Meterai.

Penggunaan e-Meterai semakin penting di era digital, terutama dalam mengesahkan dokumen elektronik. Salah satu persyaratan daftar CPNS 2024 pun harus melampirkan e-Meterai. Langkah penting yang harus diketahui adalah cara menandatangani di atas e-Meterai dengan benar.

Meski terlihat sederhana, ada beberapa aturan dan prosedur yang perlu diikuti agar tanda tangan di e-Meterai sah secara hukum. Ini dia cara tanda tangan di e-Meterai yang benar dan wajib kamu ketahui!

1. Apakah e-Meterai perlu ditandatangani?

Cara Tanda Tangan di e-Meterai yang BenarIlustrasi dokumen. (IDN Times/Arief Rahmat)

Perlu diketahui, e-Meterai perlu tanda tangan untuk melengkapi keabsahannya. Tanda tangan fungsinya untuk menunjukkan persetujuan serta identitas penandatangan. Fungsinya juga sama seperti tanda tangan pada dokumen fisik.

Tentunya, cara tanda tangan di e-Meterai akan berbeda dengan meterai fisik. Seperti yang diketahui, jika dalam dokumen fisik, tanda tangan harus kena bagian materai. Sedangkan untuk e-Meterai, tanda tangan gak harus kena bagiannya.

Baca Juga: Cara Menggunakan e-Meterai untuk Daftar CPNS 2024, Mudah!

2. Cara tanda tangan e-Meterai yang benar

Cara Tanda Tangan di e-Meterai yang BenarIlustrasi dokumen. (IDN Times/Arief Rahmat)

Cara pertama adalah menyiapkan dokumen elektronik yang ingin kamu tandatangani. Kamu juga bisa memanfaatkan penyedia layanan e-Meterai dan tanda tangan digital. Misalnya, seperti Mekari Sign. Jika sudah, kamu bisa masuk ke akun Mekari Sign dan silakan unggah dokumen yang ingin dibubuhi e-Meterai.

Kamu bisa melihat cara membeli dan menggunakan e-Meterai lewat situs https://mekarisign.com/id/blog/cara-beli-dan-menggunakan-e-Meterai. Selanjutnya, silakan bubuhkan tanda tangan digital di area yang sudah disediakan. Lalu, klik selesai jika sudah menyelesaikan semua prosesnya.

3. Apakah e-Meterai boleh dibubuhkan tanda tangan basah?

Cara Tanda Tangan di e-Meterai yang Benarilustrasi dokumen (freepik.com/freepik)

Tanda tangan basah maksudnya adalah tanda tangan manual. Kamu bisa menggunakan alat tulis (pulpen atau pensil) untuk membubuhkan tanda tangan basah. Selain menggunakan tanda tangan secara elektronik, kamu juga bisa menggunakan tanda tangan basah.

Caranya adalah membubuhkan tanda tangan basah pada dokumen sebelum ditambahkan e-Meterai. Dokumen itu kemudian dapat di-scan dan dibubuhkan e-Meterai di samping tanda tangan.

Demikian adalah cara tanda tangan di e-Meterai dokumen yang benar dan tepat. Semoga bisa membantu kamu, ya!

Baca Juga: E-Meterai Jadi Syarat Wajib CPNS 2024, Belinya di Sini

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Delvia Y Oktaviani

Berita Terkini Lainnya