Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnya

Buat lulusan SMK jangan bingung lagi

Buat lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang hendak melanjutkan ke tingkat pendidikan yang lebih tinggi, jangan bingung lagi mencari jurusan perkuliahan. Lulusan SMK diuntungkan dengan konsentrasi pembelajaran yang lebih spesifik di bidang tertentu. 

Berikut ada 22 jurusan yang bisa kalian pilih. Tentunya sesuaikan dengan minat serta kemampuan kalian.

1. Fakultas perhotelan dan pariwisata

Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnyailustrasi belajar tata boga (Pexel.com/Rene Asmussen)

Fakultas ini cocok buat kalian lulusan SMK pariwisata, walau begitu yang bukan lulusan SMK pariwisata pun tetap bisa memilih fakultas ini. Sementara jurusan yang bisa dipilih dari fakultas perhotelan dan pariwisata adalah:

  1. Jurusan tata boga;
  2. Jurusan perhotelan;
  3. Jurusan pariwisata.

Bagaimana, cukup beragam bukan jurusan kuliah yang ditawarkan oleh fakultas perhotelan dan pariwisata ini?

Mengingat pariwisata Indonesia sedang mengeliat yang tentu dibarengi dengan kulinernya.

2. Fakultas ilmu keperawatan dan kesehatan

Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnyailustrasi mahasiswa kesehatan (Freepik.com/pressfoto)

Lulusan SMK bisa mencoba mendaftarkan di fakultas ilmu keperawatan dan kesehatan. Ada tiga jurusan kuliah yang bisa dipilih yaitu:

  1. Jurusan Farmasi;
  2. Jurusan Keperawatan;
  3. Jurusan kedokteran.

Di fakultas ilmu keperawatan dan kesehatan kalian akan belajar meracik obat maupun hal yang berhubungan dengan kimia. Selain itu kalian juga akan belajar bagaimana cara merawat kesehatan fisik serta mental dan hal-hal yang berhubungan dengan kesehatan lainnya.

3. Fakultas komputer dan informatika

Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnyailustrasi mahasiswa komputer (Pexel.com/ThisIsEngineering)

Salah satu fakultas buat lulusan SMK adalah fakultas komputer dan informatika. Dimana saat ini hampir semua hal menggunakan aplikasi bahkan sampai mencari jodoh dan sekedar membeli makanan pun juga menggunakan aplikasi.

Buat kalian yang tertarik dengan bidang komputer berikut beberapa jurusan yang bisa dipertimbangkan:

  1. Manajemen Infomatika;
  2. Teknik Informatika;
  3. Sistem Informasi.

Baca Juga: 12 Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Penggemar Mata Pelajaran Biologi

4. Fakultas Teknik

Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnyailustrasi seorang arsitektur (Freepik.com/Freepik)

Terdengar berat ya fakultas teknik, walau begitu siapa sangka fakultas ini menawarkan beragam jurusan yang cocok buat kalian yang sedang mencari perkuliahan.

Berikut jurusan dari fakultas teknik yang bisa dipertimbangkan:

  1. Teknik Sipil;
  2. Teknik Elektronika;
  3. Teknik Kimia;
  4. Teknik Arsitektur;
  5. Teknik Otomotif.

Nah, dari kelima jurusan tersebut mana yang sesuai dengan minat serta bakat kalian?

5. Fakultas seni rupa dan desain

Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnyailustrasi fashion designer (Freepik.com/Freepik)

Fakultas seni rupa dan desain adalah salah satu fakultas yang bisa dipilih karena menawarkan jurusan:

  1. Fashion desain;
  2. Tata rias;
  3. Desain komunikasi visual.

Jika tertarik banyak universitas negeri maupun swasta yang memiliki jurusan tersebut seperti:

  1. Universitas Negeri Jakarta (UNJ);
  2. Universitas Negeri Semarang (UNNES);
  3. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY);
  4. Universitas Negeri Surabaya (UNESA).

Sedangkan universitas swasta ialah:

  1. LaSalle College;
  2. Raffles Institute. 

6. Fakultas Bisnis dan Ekonomi

Lulusan SMK Bisa Kuliah Jurusan Apa Saja? Berikut Daftarnyailustrasi mahasiswa ekonomi (Pexel.com/Kindel Media)

Fakultas bisnis dan ekonomi tidak pernah sepi dari peminat. Karena menawarkan bidang pekerjaan yang luas. Tentu kalian akan mendapatkan pelajaran mengenai strategi pasar, mengenai kewirausahaan, pembukuan dan tentu saja keahlian menghitung. Selain itu fakultas ini juga akan mempelajari tentang dokumentasi serta perpajakan. 

Berikut jurusan yang bisa dipilih:

  1. Jurusan Ekonomi;
  2. Jurusan Manajemen;
  3. Jurusan Akuntansi; 
  4. Jurusan Marketing;
  5. Jurusan Bisnis Administrasi.

22 jurusan dari enam fakultas yang cocok buat lulusan SMK seperti kalian yang hendak melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Jika sudah menemukan jurusan yang sesuai minat jangan lupa sampaikan ke keluarga.

Serta persiapkan diri dengan baik untuk mengikuti ujian masuk ke universitas incaran. Semangat!

Baca Juga: Lulusan SMK Mendaftar Akmil, Apakah Bisa?

Koesayu Sodiq Photo Verified Writer Koesayu Sodiq

Aku team bubur tidak diaduk yang alergi antibiotik Lecovin, Setarson. Insya Allah antibiotik lainnya aman, walau begitu berharap secantik Emma Stone.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya