30 Contoh Soal Matematika Ujian Masuk Perguruan Tinggi

Persiapkan dirimu dengan 30 latihan soal ini

Ujian masuk perguruan tinggi memiliki karakteristik soal yang membutuhkan kemampuan berpikir tingkat tinggi bagi calon mahasiswa. Calon mahasiswa dituntut untuk mampu mengerjakan soal dengan tepat dan dalam waktu yang singkat. Berikut ini merupakan kumpulan contoh soal-soal matematika ujian masuk perguruan tinggi untuk mempersiapkan dirimu dengan matang. 

1. Deret angka

30 Contoh Soal Matematika Ujian Masuk Perguruan Tinggiilustrasi belajar (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

1. 1, 3, 9, 27, …

a. 36

b. 81

c. 108

d. 144

e. 225

2. 4, 9, 16, 25, …

a. 36

b. 49

c. 64

d. 81

e. 100

3. 1024, 512, 256, …, 64, 32

a. 48

b. 82

c. 96

d. 128

e. 192

4. 1, 1, 2, 3, 5, 8, 13, …

a. 17

b. 18

c. 19

d. 20

e. 21

5. 0, 3, 9, 27, …

a. 54

b. 63

c. 72

d. 81

e. 90

6. 4, 6, 10, 16, 24, …

a. 30

b. 34

c. 36

d. 38

e. 40

7. 1, 2, 4, 8, 16, …

a. 32

b. 34

c. 36

d. 38

e. 40

8. 1, 10, 2, 8, 3, 6, 4, …

a. 5

b. 4

c. 3

d. 2

e. 1

9. 2, 3, 4, 6, 6, 9, …

a. 8

b. 9

c. 10

d. 11

e. 12

10. 7, 11, 13, 17, 19, 23, …

a. 25, 27

b. 25, 28

c. 25, 29

d. 27, 28

e. 27, 29

Baca Juga: 20 Contoh Soal Uji Kompetensi Pengawas Sekolah dan Kunci Jawabannya

2. Perbandingan

30 Contoh Soal Matematika Ujian Masuk Perguruan Tinggiilustrasi belajar (Pexels.com/Filipe Sabino)

1. Mobil menempuh jarak 7 km dalam 15 menit. Berapakah jarak tempuh mobil dalam 1 jam?

a. 20 km

b. 22 km

c. 26 km

d. 27 km

e. 28 km

2. Durna berjalan selama 2 jam dan menempuh jarak 8,7 km. Pada paruh jam pertama ditempuh 3 km, paruh jam ke-2 ditempuh 1 km, paruh jam ke-3 ditempuh 4,5 km. Berapakah km ditempuh pada paruh jam ke-4?

a. 25 m

b. 50 m

c. 100 m

d. 150 m

e. 200 m

3. Seratus siswa di sekolah X mengikuti tes seleksi beasiswa dan skor rata-ratanya adalah 100. Banyaknya siswa kelas I yang mengikuti seleksi tersebut 50% lebih banyak dari siswa kelas II, dan skor rata-rata siswa kelas II 50% lebih tinggi dari skor rata rata siswa kelas I. Skor rata-rata siswa kelas II adalah ...

a. 83,33

b. 125

c. 60

d. 40

e. 55

4. Diketahui lamanya belajar mandiri siswa sebanding dengan nilai ujian. Jika siswa dengan nilai ujian 90 melakukan belajar mandiri 12 jam/hari, maka lamanya belajar mandiri siswa dengan nilai 60 adalah ...

a. 112,5 jam/hari

b. 24 jam/hari

c. 18 jam/hari

d. 8 jam/hari

e. 6 jam/hari

5. Pada seleksi CPNS, sebanyak 200 peserta. Jika terdapat 5/6 dari 120 peserta perempuan diterima departemen kehutanan dan sisanya diterima di departemen pertanian, serta ¾ dari 80 peserta laki-laki diterima di departemen pertanian dan sisanya di departemen kehutanan, maka persentase siswa perempuan terhadap siswa laki-laki yang diterima di departemen kehutanan adalah ...

a. 10%

b. 15%

c. 20%

d. 34%

e. 41%

6. Pak Eko membeli 20 botol sirup melon dengan harga Rp150.000 rupiah di toko A. Bila Bu Susi hendak membeli 15 botol sirup melon di toko A, berapa rupiah yang harus Bu Susi bayarkan?

a. 112.000

b. 112.500

c. 113.000

d. 113.500

e. 114.000

7. Bu Leni membeli kain sebanyak 99 meter untuk membuat 33 baju. Berapakah kain yang Bu Leni perlukan untuk membuat 27 baju?

a. 81

b. 82

c. 83

d. 84                                                                                                                                                     

e. 85

8. Perbandingan berat badan 4 orang siswa adalah sebagai berikut, P adalah 3 kg lebih berat dari S; Q adalah 6 kg lebih ringan dari R; S adalah 2 kg lebih berat dibandingkan dengan Q. Jika diketahui berat badan S = 40kg maka pernyataan berikut yang paling tepat adalah....

a. Berat badan P > R

b. Berat badan S > R

c. Berat badan R > P

d. Berat badan Q > P

e. Berat badan S > P

9. Pak Frans memiliki peternakan sapi dan kambing. Seluruh sapi dan kambingnya punya kondisi normal dan sehat dengan jumlah kaki setiap kambing 2 dan setiap sapi 4. Jika perbandingan banyak sapi:banyak kambing adalah 3:7, dan jumlah semua hewan ternaknya 200 ekor, maka banyak sapi adalah.....

a. 30

b. 40

c. 50

d. 60

e. 90

10. Pada ulangan matematika diketahui nilai rata-rata kelas adalah 67. Jika rata-rata nilai matematika untuk siswa 65 dan untuk siswa 70 maka perbandingan banyaknya siswa dan siswi pada kelas tersebut adalah...

a. 2 : 3

b. 3 : 2

c. 4 : 3

d. 6 : 2

e. 8 : 3

3. Logika matematika

30 Contoh Soal Matematika Ujian Masuk Perguruan Tinggiilustrasi belajar (Pexels.com/Artem Podrez)

1. Apabila sudah siap panen, jeruk akan terasa empuk jika ditekan; kulitnya berwarna kuning langsat; dan jika tergores keluar aroma wangi. Hal tersebut membuat nilai jeruk semakin tinggi. Jika buah jeruk terasa keras jika ditekan, berwarna hijau, dan tidak mengeluarkan aroma, manakah simpulan yang benar?

a. Buah jeruk belum siap dipanen

b. Buah jeruk harganya murah

c. Buah jeruk harganya mahal

d. Buah jeruk tidak bisa dijual

e. Buah jeruk rasanya masam

2. Semua candi bergapura dan menjulang. Anda berada di tempat yang tidak bergapura dan menjulang. Kesimpulan yang tepat?

a. Anda berada di candi bergapura

b. Anda berada di candi menjulang

c. Anda berada di bukan candi

d. Anda berada di candi tidak bergapura

e. Anda berada di candi dengan gapura tidak menjulang

3. Semua siswa SMP Pelita Harapan pandai. Sebagian besar siswa SMP Pelita Harapan berasal dari keluarga kaya. Tentukan kesimpulannya.

a. Semua siswa yang kaya adalah siswa yang pandai

b. Semua siswa SMP Pelita Harapan pandai dan kaya

c. Semua siswa yang pandai adalah siswa SMP Pelita Harapan

d. Sebagian besar siswa yang kaya dan pandai adalah siswa SMP Pelita Harapan

e. Sebagian besar siswa SMP Pelita Harapan kaya dan pandai

4. Jika Ratna pergi ke Candi Prambanan maika ia juga pergi ke Keraton Yogyakarta. Jika Ratna pergi ke Keraton Yogyakarta maka Kiki pergi ke Candi Borobudur. Kiki pergi ke Malioboro. Tentukan kesimpulannya!

a. Ratna dan Kiki pergi ke Malioboro

b. Ratna pergi ke Keraton Yogyakarta dan Candi Borobudur

c. Kiki dan Ratna pergi ke Candi Prambanan

d. Ratna pergi ke Candi Prambanan dan Keraton Yogyakarta

e. Ratna tidak pergi ke Candi Prambanan

5. Beberapa dokter gigi ada yang menjadi dosen. Semua dokter gigi memiliki klinik untuk praktik. Kesimpulan yang tepat adalah...

a. Semua dokter gigi adalah dosen

b. Semua dokter gigi adalah dosen dan memiliki klinik untuk praktik

c. Beberapa dokter gigi adalah dosen dan tidak memiliki klinik untuk praktik

d. Ada dokter gigi yang menjadi dosen dan memiliki klinik untuk praktik

e. Tidak ada dokter gigi yang memiliki klinik untuk praktik yang menjadi dosen

6. Semua dokter kandungan adalah perempuan. Sebagian dokter kandungan memiliki klinik bersalin. Kesimpulan yang tepat adalah...

a. Ada dokter kandungan selain perempuan

b. Beberapa dokter kandungan yang tidak memiliki klinik bersalin adalah bukan perempuan

c. Sementara dokter kandungan tidak memiliki klinik bersalin

d. Semua dokter kandungan memiliki klinik bersalin

e. Tidak ada kesimpulan yang tepat

7. Setiap pengunjung tidak diperbolehkan mengambil gambar dalam museum. Ada pengunjung membawa ponsel berkamera. Kesimpulan yang tepat adalah...

a. Beberapa pengunjung juga membawa kamera

b. Beberapa pengunjung tidak mengikuti peraturan museum

c. Beberapa pengunjung mengambil gambar di dalam museum

d. Pengunjung yang tidak membawa kamera tidak masuk ke museum

e. Pengunjung yang membawa kamera tidak diperbolehkan masuk

8. Beberapa guru olah raga bergabung dalam paguyuban guru olahraga. Setiap guru olahraga tidak ada yang menjadi anggota paguyuban lain. Pak Narto adalah anggota paguyuban lain. Kesimpulan yang tepat adalah...

a. Pak Narto adalah anggota paguyuban guru olah raga

b. Semua anggota paguyuban guru olah raga adalah anggota paguyuban lain

c. Pak Narto bukan anggota paguyuban guru olah raga

d. Beberapa guru olah raga bukan anggota paguyuban lain

e. Beberapa anggota paguyuban lain adalah anggota paguyuban guru olahraga

9. Beberapa sopir ada yang menjadi tukang ojek. Semua sopir memiliki SIM.

a. Tidak ada sopir yang memiliki SIM yang menjadi tujang ojek.

b. Semua sopir adalah tukang ojek dan memiliki SIM

c. Sementara sopir menjadi tukang ojek dan memiliki SIM

d. Beberapa sopir adalah tukang ojek dan tidak memiliki SIM

e. Tidak ada kesimpulan yang tepat

10. Banyak seniman di Bali yang menjadi penari. Pak Wayan seorang seniman di Bali.

a. Selain menjadi penari, Pak Wayan juga seorang pemahat

b. Pak Wayan tidak menjadi penari

c. Pak Wayan hanya menjadi penari saja

d. Pak Wayan mungkin menjadi penari

e. Pak Wayan pasti menjadi penari

30 contoh soal matematika di atas dapat kamu gunakan untuk berlatih menghadapi ujian masuk perguruan tinggi yang kamu impikan. Jadi siapkan dirimu dengan maksimal, ya!

Baca Juga: 35 Contoh Soal UAS PAI Kelas 9 Semester 2 dan Kunci Jawabannya

INDAR RIZKY Photo Verified Writer INDAR RIZKY

@methrics

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya