3 Tips Kuliah Double Major ala Xaviera Clash Of Champions

Bagi fokus dan buat plan jangka panjang

Double major merupakan keputusan yang cenderung berisiko dan menantang, apalagi saat jurusan kuliah yang diambil sangat bertentangan satu sama lain. Tentunya perlu keterampilan multitasking yang tinggi agar tetap bisa survive, bukan? Belum lagi double major sangat memerlukan komitmen yang tinggi karena pada dasarnya manusia seringkali membagi fokus mereka pada beberapa hal dalam satu waktu. 

Meski begitu, kamu tidak perlu khawatir. Xaviera Putri yang merupakan mahasiswa double major asal Indonesia yang kuliah di KAIST, Korea Selatan dan merupakan Champions dalam kompetisi Clash Of Champions by Ruangguru punya tips jitu yang bisa kamu tiru biar bisa enjoy menjalani perkuliahan meski mengambil double major. Simak dan pahami, ya!

1. Tentukan skill yang dibutuhkan

3 Tips Kuliah Double Major ala Xaviera Clash Of ChampionsXaviera Putri (x.com/lozyhijab)

Saat mengerjakan dua tugas yang berbeda dalam satu waktu, sangat penting untuk tahu skill dan effort apa yang dibutuhkan untuk tiap task yang akan dikerjakan. Hal ini bertujuan agar lebih mudah membagi waktu dan kamu tetap bisa melakukan hal lain di luar tugas perkuliahan.

Baca Juga: 3 Trik Xaviera Clash of Champion Fokus Belajar di Musim Ujian

2. Buat plan jangka panjang

3 Tips Kuliah Double Major ala Xaviera Clash Of ChampionsXaviera Putri (instagram.com/xavieraaputri)

Perencanaan jangka panjang juga sangat penting saat kamu memutuskan mengambil double major biar bisa lulus tepat waktu. Xaviera menyarankan untuk menghindari mengambil mata kuliah atau project yang berat dalam satu semester yang sama karena proses switching yang cenderung sulit. Hal ini juga bertujuan agar kamu tetap bisa bagi waktu untuk group meeting dan mempersiapkan diri menghadapi kuis maupun ujian.

3. Konsentrasi yang bagus

3 Tips Kuliah Double Major ala Xaviera Clash Of ChampionsXaviera Putri (instagram.com/xavieraaputri)

Konsentrasi yang bagus adalah hal paling penting saat kamu memutuskan double major. Kamu harus berkomitmen dengan diri sendiri untuk tetap fokus pada perencanaan yang telah dibuat sebelumnya. Kalau sudah mengalokasikan waktu untuk mengerjakan satu hal, kamu harus bisa fokus secara maksimal untuk mengerjakannya hingga selesai tanpa lompat-lompat ke hal lain.

Xaviera sangat menegaskan untuk tidak setengah-setengah dalam mengerjakan tugas agar hasil yang didapatkan nantinya bisa memuaskan. Kalau kamu ingin mengikuti jejaknya mengambil double major, jangan lupa ikuti tips multitasking ala Xaviera ini biar gak kewalahan, ya!

Baca Juga: Tips Fokus Belajar Berjam-jam ala Xaviera Clash of Champions, Catat!

Fani Ariska Photo Verified Writer Fani Ariska

Im just writing.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya