Cara Menulis Footnote dari Jurnal, Mudah Banget!

Footnote dapat diambil dari internet, jurnal, maupun buku

Beberapa dari kamu mungkin sudah familier dengan catatan kaki saat mengerjakan tugas. Gak jarang, kamu dituntut untuk menyertakan catatan kaki dalam karya ilmiahmu.

Catatan kaki dapat ditulis dari sumber mana saja, salah satunya jurnal. Nah, kali ini IDN Times akan membagikan tips menulis catatan kaki dari jurnal. Agar gak salah lagi, yuk langsung simak artikel satu ini!

1. Pengertian footnote

Cara Menulis Footnote dari Jurnal, Mudah Banget!ilustrasi orang bekerja di depan laptop (unsplash.com/Priscilla Du Preez)

Sebelumnya, kamu sudah tahu belum apa itu footnote atau catatan kaki? Catatan kaki merupakan suatu istilah yang diambil dari bahasa Inggris dengan nama footnote.

Maka dari itu, sampai saat ini ada yang lebih suka menyebutnya dengan catatan kaki atau juga footnote. Meskipun begitu, kedua istilah tersebut sama-sama memiliki kesamaan, yaitu memberikan rujukan atau referensi dalam untuk menunjang ketajaman karya ilmiah.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), catatan kaki adalah keterangan yang dicantumkan pada margin bawah pada halaman buku. Footnote biasanya dicetak dengan huruf yang lebih kecil daripada huruf di dalam teks guna menambahkan rujukan di dalam naskah pokok.

Baca Juga: 5 Tips Membuat Catatan dengan Mix Method Notes, Agar Makin Lengkap!   

2. Fungsi catatan kaki

Cara Menulis Footnote dari Jurnal, Mudah Banget!ilustrasi orang bekerja di depan laptop (unsplash.com/Daniel Thomas)

Catatan kaki bukan hanya sekedar diletakkan saja, lho. Fungsi dari catatan kaki di antaranya:

  1. Untuk menambah informasi pada karya ilmiah: Catatan kaki merupakan keterangan dari kutipan yang ada pada karya ilmiah. Oleh karena itu, dengan dibuatnya catatan kaki, maka berfungsi untuk menambah informasi pada karya ilmiah. Dengan adanya informasi tambahan ini, suatu pembahasan dalam karya ilmiah menjadi lebih tajam dan lebih kompleks.
  2. Untuk memberikan keterangan pada suatu pembahasan: Selain berfungsi untuk untuk menambah informasi pada karya ilmiah, catatan kaki juga berfungsi untuk memberikan keterangan pada suatu pembahasan. Dalam hal ini, keterangan yang dimaksud biasanya berupa kutipan langsung atau kutipan tidak langsung. Adanya catatan kaki ini membuat pembaca menjadi lebih mudah dalam mencari sumber rujukan pada topik permasalahan tertentu.
  3. Untuk bukti sumber data: Fungsi terakhir dari ditulisnya catatan kaki adalah untuk bukti sumber data. Tanpa adanya bukti sumber data pada karya ilmiah, maka sumber data yang digunakan menjadi tidak valid. Catatan kaki yang berfungsi untuk bukti sumber data dapat menjelaskan dari mana sumber data itu berasal (penulis, tahun terbit, nomor halaman, dan judul sumber data). Dengan begitu, pembaca lebih mudah dalam mencari sumber data yang ada pada suatu karya ilmiah.

3. Cara menulis footnote dari jurnal

Cara Menulis Footnote dari Jurnal, Mudah Banget!ilustrasi membaca buku (pexels.com/Cristian Benavides)

Footnote dapat diambil dari jurnal, internet, buku, maupun skripsi. Nah, kali ini kita akan membahas cara menulis footnote dari jurnal.

Catatan kaki yang berasal dari jurnal ditulis diawali dengan nomor kutipan penulis Nama pengarang, Judul artikel (huruf miring), volume, nama jurnal, tahun terbit, nomor halaman. Contohnya adalah sebagai berikut:

  1. Contoh footnote dari jurnal tanpa bulan: Reskia Ekasari, “Analisis Efek Minum Kopi dengan Susu Krimer pada Pengidap Insomnia”, Jurnal Kesehatan, Vol.15 No. 2 (2025), 342.

  2. Contoh footnote dari jurnal tanpa volume: Reskia Ekasari, “Analisis Efek Minum Kopi dengan Susu Krimer pada Pengidap Insomnia”, Jurnal Kesehatan, 2 (Desember 2025), 342.

  3. Contoh footnote dari jurnal dua penulis: Reskia Ekasari dan Ira Lastri, “Analisis Kewajaran Berbelanja Daring pada Tanggal Cantik”, Jurnal Ekonomi, Vol.15 No. 2 (Januari, 2025), 342.

Setelah mengetahui cara dan urutannya, ternyata mudah banget bukan menulis catatan kaki yang diambil dari jurnal? Yuk, langsung praktikkan agar karya ilmiahmu makin kredibel!

Baca Juga: 3 Catatan Penting 1.000 Hari Pertama Kehidupan pada Anak

Alma S Photo Verified Writer Alma S

I don’t have to say a word. That’s why I like writing.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya