17 Yel-Yel MPLS SMP, SMA, dan SMK yang Unik dan Kompak

Bikin tim makin solid

Siapa yang akan mengikuti MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) dalam waktu dekat? Apakah kamu dan teman-teman di sekolah baru sudah menyiapkan yel-yel MPLS?

Yel-yel digunakan untuk membangkitkan semangat sekaligus menunjukkan kekompakan. Maka dari itu, yel-yel MPLS harus dibuat semudah mungkin untuk diingat. Saat membuat lirik dan melodi yel-yel, perhatikan ritmenya agar terdengar unik dan catchy. 

Kalau masih bingung bagaimana cara membuat yel-yel MPLS, berikut kumpulan contoh yang telah dirangkum IDN Times. 

Baca Juga: Jadwal MPLS 2024 Jenjang SD, SMP, dan SMA di Jakarta

1. Yel-yel MPLS SMP

17 Yel-Yel MPLS SMP, SMA, dan SMK yang Unik dan Kompakilustrasi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) (unsplash.com/Fajar Herlambang)

Sebelum kegiatan belajar-mengajar dimulai, umumnya sekolah akan menerapkan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah). Tujuan MPLS adalah membantu para siswa baru memahami lingkungan sekolah. Sehingga, para siswa bisa lebih mudah beradaptasi setelah masuk ke jenjang sekolah yang baru.

Berikut contoh yel-yel MPLS buat kamu yang akan masuk ke jenjang SMP:

1. Yel-yel pakai nada lagu Baby Shark

Siapa kita? kelompok tiga
Siapa kita? kelompok tiga
Kelompok tiga
Do do do do do
Kelompok top
Do do do do do
Lebih keras
Do do do do do
Pasti menang

2. Yel-yel pakai nada lagu Ojo Dibandingke

Kelompok empat pasti paling kreatif
Paling semangat
Tak akan kalah
Lihat nanti kami siap
Hadapi semua
Tantangan-tantangan
Kelompok empat? Terhebat!

3. SMA, tempat bermimpi
Bersama tumbuh, bersama berprestasi!
Cita-cita di depan mata
Mari meraihnya

4. Permisi dong, permisi
Minggir sedikit, tim kami mau lewat
Enggak usah dilirik, takutnya kamu tertarik
Karena tim kami, memang cantik-cantik

5. Yel-yel dengan nada lagu Kuda Lumping

Ada sebuah kelompok, namanya kelompok Gagak
Ada sebuah burung, namanya burung Gagak
Kelompok Gagak, kelompok Gagak, kelompok Gagak pasti menang
Kelompok Gagak, kelompok Gagak, kelompok Gagak paling keren!

2. Yel-yel MPLS SMA

17 Yel-Yel MPLS SMP, SMA, dan SMK yang Unik dan Kompakilustrasi kegiatan MPLS siswa SMA (unsplash.com/Rafael Atantya)

Nah, kalau kamu akan mengikuti MPLS SMA, coba gunakan beberapa contoh yel-yel ini. Saat menyuarakan yel-yel, lakukan gerakan yang atraktif agar kelompokmu makin terlihat kompak.

1. Kelompok...
Maju terus, tidak mundur!
Rajin belajar, rajin berprestasi,
Jaya jaya jaya!

2. Semangat berkobar-kobar, tak terhentikan
SMA kita unggul, menuju masa depan!

3. Berjuang tanpa henti, meraih asa
Bersama kita bersatu, menuju cita-cita!

4.Kelompok 1, power boooo!
Kompak selalu!

5. Yel-yel MPLS dengan nada lagu Online - Saykoji

Pagi siangku selalu
Mendapat tugas melulu

Ikut MPLS
Ikut MPLS

Tidur telat bangun pagi-pagi
Lupa gosok gigi apalagi mandi

Pakai sepatu lupa kaos kaki
Sampai sekolah terlambat lagi

6. Yel-yel dengan nada lagu Potong Bebek Angsa

Ayo kawan-kawan!
Bersora untuk kelompok lima
Kelompok paling kece
Pasti menang
Sering tertawa, jangan menangis
Kami pasti akan menang

7. Yel-yel MPLS pakai nada lagu Garuda di Dadaku

Kami kelompok satu
Kami siap untuk maju
Menjadi sang juara pasti menang
Kami tak kenal lelah
Hadapi semuanya
Buktikan bahwa kami yang terbaik

3. Yel-yel MPLS SMK

17 Yel-Yel MPLS SMP, SMA, dan SMK yang Unik dan Kompakilustrasi sekolah (unsplash.com/Ed Us)

Tidak hanya yel-yel MPLS untuk SMA, kamu yang akan masuk SMK pun bisa menyontek yel-yel di bawah ini. Kreasikan yel-yel tersebut supaya makin kreatif.

1. Kami datang ke sini, kami datang ke sini
Untuk ikut acara MPLS
Semua teka-teki
Dan juga tugas-tugas
Dapat kami selesaikan bersama-sama
Semua, semua, semua saling bantu-membantu
Saling bantu untuk jadi juara
La la la aku sayang sekali kelompok sebelas
La la la aku sayang sekali kelompok sebelas

2. Kami kelompok tujuh
Kelompok paling kece
Kalau tidak kece
Bukan kelompok kami
Kelompok tujuh? Kece, kece, kece

3. Yel-yel MPLS dengan nada lagu Satu-Satu

Satu-satu, aku kelompok enam
Dua-dua, dia kelompok enam
Tiga-tiga, kami kelompok enam
Satu-dua-tiga, kami yakin menang

4. Yel-yel dengan nada lagu Pok Ame Ame

Pok ame-ame belalang kupu-kupu
Sorak rame-rame Kelompok Ular paling seru!
(tepuk tangan)

5. Kelompok 2 keren
Kelompok 2 juara
Kelompok 2 yang pasti pemenangnya
Kelompok 2 bahagia
Kelompok 2 semangat
Kelompok 2 pastilah juaranya

Itu dia 17 yel-yel MPLS untuk SMP, SMA, dan SMK yang bisa jadi referensi. Agar lebih menarik dan kreatif, tambahkan lirik sesuai dengan timmu, ya.

Baca Juga: 65 Kata-Kata Motivasi MPLS yang Bisa Jadi Penyemangat

Topik:

  • Ana Widiawati
  • Addina Zulfa Fa'izah
  • Delvia Y Oktaviani

Berita Terkini Lainnya