TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Apakah Lulusan SMA Taruna Bisa Langsung Masuk Akmil?

Simak informasinya di sini

Ilustrasi siswa taruna (dok. tarunanusantara.sch.id)

Seperti yang kita ketahui bersama setiap tahun akademi militer atau akmil selalu membuka rekrutmen. Mungkin beberapa dari kamu juga ada yang ingin mendaftar. Akmil sendiri merupakan sekolah pendidikan calon perwira TNI Angkatan Darat yang punya kualifikasi akademis Sarjana Terapan Pertahanan.

Lalu yang kerap jadi pertanyaan, apakah lulusan SMA Taruna bisa langsung masuk akmil? Untuk menjawabnya kamu bisa menyimak ulasannya di bawah ini.

1. Pendaftaran Penerimaan Taruna Akademi 2024

Ilustrasi siswa taruna (dok. tarunanusantara.sch.id)

Mengutip laman resmi Rekrutmen TNI, pendaftaran Penerimaan Taruna Akademi TNI TA 2024 sudah dibuka sejak 22 Maret lalu. Selama proses penerimaan ini juga tidak dipungut biaya. Jadi, kamu jangan percaya terhadap calo.

Kelulusan calon akmil adalah murni dari hasil seleksi dan pemilihan sidang. Kemudian satu Nomor Induk Kependudukan (NIK) hanya bisa digunakan untuk mendaftar satu kali pada Penerimaan Taruna Akademi TA 2024.

Baca Juga: Cerita Sudaryono Masuk SMA Taruna Nusantara Berkat Kepsek SMPN 2 Toroh

2. Apakah lulusan SMA Taruna bisa langsung masuk akmil?

Ilustrasi siswa taruna (dok. tni.mil.id)

Salah satu syarat bagi siswa yang ingin mendaftar akademi militer adalah minimal lulusan SMA. Jadi jawabannya bisa saja. Selama siswa tersebut telah memenuhi syarat, maka bisa mengikuti seleksi taruna Akmil TNI AD. Kemudian tahapan para lulusan SMA taruna ini untuk masuk akmil dengan melakukan pendaftaran secara online.

Setelah itu mereka akan melakukan seleksi administratif dan tes. Pendaftaran bisa dilakukan di laman resminya https://rekrutmen-tni.mil.id/. Kalau sudah dinyatakan lulus dalam proses pendaftaran, maka selanjutnya kamu akan menempuh pendidikan akmil di Magelang, Jawa Tengah.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya