10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyaman

Menata ruang tamu jadi tempat yang nyaman dan fungsional

Menata ruang tamu jadi langkah penting untuk ciptakan suasana nyaman dan menarik bagi penghuni rumah serta tamu yang datang. Dari pemilihan warna dinding hingga furnitur, penataan ruang tamu juga menciptakan lingkungan yang mencerminkan kepribadian dan gaya hidup.

Untuk menata ruang tamu menjadi tempat yang nyaman, indah, dan fungsional, kamu perlu mengetahui hal yang perlu dan tidak perlu dilakukan sebelum menatanya. Biar penataan ruang tamu jadi lebih nyaman, indah, dan fungsional, cari tahu beberapa do's and don'ts dalam menata ruang tamu melalui artikel berikut ini, yuk!

1. Pertimbangkan tata letak ruang tamu

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan karpet (pexels.com/itsterrymag)

Dilansir The Spruce, Lauren Flanagan, seorang yang berpengalaman bekerja di ritel dekorasi rumah dan penulis berbagai publikasi dekorasi rumah, memberikan tips mengatur tata letak perabot. Ia mempertimbangkan tata letak ruang tamu yang sering digunakan oleh para desainer untuk menciptakan ruangan yang indah. Berikut beberapa contoh tata letak perabotan ruang tamu:

  • Tata letak simetris: visualnya seimbang, cocok untuk berbagai bentuk dan ukuran ruangan. Misalnya, dua sofa yang saling berhadapan atau sofa dengan kursi samping yang serupa.
  • Tata letak mengambang: ideal untuk ruang dengan banyak jendela, perabotan diletakkan beberapa kaki dari dinding, menciptakan pulau tengah ruangan dengan TV di salah satu dinding.
  • Tata letak berbentuk L: cocok untuk ruangan berbentuk L dengan sofa di salah satu dinding panjang dan TV di dinding berlawanan.
  • Tata letak ruangan tak beraturan: untuk ruangan dengan bentuk unik, gunakan perabotan di atas karpet area untuk menciptakan zona dan tambahkan elemen pernyataan besar seperti lampu lantai.
  • Tata letak ruang tamu panjang dan sempit: letakkan sofa di salah satu dinding panjang dan TV di dinding berlawanan, tergantung pada ukuran layar dan kenyamanan.

2. Menentukan penempatan TV

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan TV (pexels.com/fotoaibe)

Peletakan TV dalam ruang tamu, dapat bergantung pada ukuran dan beberapa faktor lain. TV sebaiknya ditempatkan di area ruang tamu yang tidak terkena sinar matahari atau silau dari pencahayaan alami maupun cahaya lainnya. Letakkan TV di luar area lalu lintas yang ramai. Tidak ada yang lebih membuat frustrasi daripada mencoba menonton TV, sementara orang terus melintas di depannya.

Pastikan ada jarak yang memadai antara TV dan tempat duduk. Secara keseluruhan, lebih baik jika TV ditempatkan menghadap ke area tempat duduk sehingga orang dapat menontonnya dengan nyaman dari sofa atau kursi. 

3. Gunakan karya seni dengan ukuran yang tepat

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan wall art (pexels.com/jvdm)

Barang-barang yang digantung di dinding, baik itu karya seni, cermin, atau objek-objek patung, perlu ditempatkan secara strategis dan sesuai dengan perabotan. Jika memiliki sofa, sebaiknya tidak menggantungkan gambar kecil di atasnya. Sebaliknya, kamu bisa memilih karya seni yang lebih besar yang memiliki panjang sekitar dua pertiga dari panjang sofa atau menggunakan sekelompok karya seni yang lebih kecil.

Jika benar-benar ingin menggunakan karya seni yang kecil, kamu bisa meletakkannya dalam bingkai yang lebih besar dengan matte besar di sekelilingnya. Ini bertujuan untuk menonjolkan karya seni yang kecil ketika ditempatkan dekat perabotan besar. Biasanya, matte terbuat dari kertas, kain, atau bahan lain yang dipotong dengan presisi dan ditempatkan di antara bingkai dan gambar atau objek.

Ini bertujuan untuk memberikan estetika tambahan dan memberikan fokus pada benda yang diinginkan. Selain itu, ini memastikan bahwa karya seni yang digunakan memiliki ukuran yang sesuai dan dapat menyatu dengan ruangan secara visual. 

4. Menyesuaikan ukuran perabot

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan ruang tamu (pexels.com/mikebirdy)

Ukuran perabot dapat membuat ruang tamu terasa nyaman, sesak, atau kosong. Dengan memiliki pemahaman yang baik tentang ukuran perkiraan perabot, kamu dapat merancang tata letaknya secara lebih efektif.

Saat menyusun perabot di ruang tamu yang besar, gunakan perabot yang lebih besar dan hindari menambahkan terlalu banyak perabot kecil agar ruangan tidak terlihat berantakan. Ruang tamu yang lebih kecil memerlukan perabot yang lebih kecil, tetapi pertahankanlah kesederhanaan dan carilah perabot yang multifungsi!

Sesuaikan pilihan perabot berdasarkan ukuran ruang tamu yang dimiliki. Sebagai contoh, dalam ruang tamu kecil, pilihlah kursi aksen atau sofa kecil daripada sofa tiga kursi berukuran normal untuk tempat duduk tamu.

5. Pertimbangkan jalur lalu lintas

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan ruang tamu (pexels.com/curtisadams)

Salah satu hal yang paling penting untuk dipertimbangkan saat menyusun perabot di setiap ruangan adalah aliran lalu lintas. Pastikan siapa pun yang melewatinya tidak tersandung oleh perabot atau benda lain saat melewati ruangan. Pastikan ada jarak antara meja dan sofa serta antara kursi-kursi.

Buatlah jalur yang jelas sehingga orang dapat berjalan dari satu ujung ruangan ke ujung lainnya tanpa kesulitan. Untuk memastikan lalu lintas yang lancar, tempatkan perabotan dengan cermat untuk menghindari halangan.

6. Tidak mengabaikan fungsi ruangan

dm-player
10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan ruang tamu (pexels.com/level23media)

Hal yang paling penting untuk dipertimbangkan saat menentukan tata letak ruang adalah siapa yang menggunakan ruangan tersebut dan bagaimana memanfaatkannya. Tata letak harus praktis untuk digunakan sehari-hari dan sesuai dengan fungsi ruangan tersebut.

Tentukan tujuan dari penggunaan ruang tamu dengan mempertimbangkan apakah ini ruang tamu formal atau ruang tamu yang dirancang untuk hiburan dan pertemuan yang lebih pribadi tanpa teknologi. Apakah menjadi ruang keluarga yang harus berfungsi untuk semua orang dan memiliki perangkat teknologi sebagai pusatnya?

"Sementara semua orang menginginkan ruang tamu yang indah, sebelum membeli sofa yang cantik, pertimbangkan bagaimana akan menggunakan ruang tersebut," kata Kati Curtis, seorang desainer, dilansir Homes and Gardens.

Apakah ruang ini diutamakan untuk bersosialisasi, menonton TV, membaca, atau kombinasi dari semuanya? Tidak memperhatikan tata letak yang sesuai dengan tujuan ruangan, berakibat pemborosan waktu dan uang pada perabotan yang mungkin terlihat bagus, tetapi tidak memenuhi fungsi dengan baik," lanjutnya.

7. Hindari membuat TV menjadi titik fokus

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan TV (pexels.com/heyho)

"Kesalahan utama yang sering dilakukan orang saat menyusun perabot ruang tamu adalah melupakan titik fokus dalam ruangan," kata Irene Gunter, seorang desainer, dilansir laman yang sama. "Jika ruangan memiliki pemandangan yang menakjubkan, saya menyusun perabot untuk memaksimalkannya," lanjutnya.

"Bagaimana pun, hindari membuat TV sebagai titik fokus. Sebaliknya, carilah cara-cara gaya untuk menyembunyikan TV dari pandangan demi menciptakan lingkungan yang lebih estetis. Ada beberapa pilihan yang tersedia, seperti menyembunyikannya di belakang panel dinding otomatis yang dapat digerakkan saat menyalakan TV atau menggunakan lukisan geser. Pilihan lain adalah menggabungkan TV ke dalam unit rak berwarna gelap sehingga tidak mencolok," tambahnya.

Kati Curtis juga setuju bahwa menjadikan TV menjadi satu-satunya titik fokus dalam tata letak ruang tamu, adalah sebuah kesalahan. "Jika memiliki TV di ruang tamu, hindari menempatkannya di lokasi yang membuat leher tegang atau sudut pandang yang tidak nyaman. Juga, pastikan itu bukan satu-satunya titik fokus karena hal ini dapat merusak interaksi sosial," kata Kati Curtis.

8. Hindari menempatkan semua perabotan ke dinding

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi ruang tamu (pexels.com/fotoaibe)

Menata perabotan dengan menggesernya ke dinding adalah kesalahan tata letak ruang tamu yang banyak orang lakukan. Ini menyebabkan dinding terasa penuh sesak dan lantai menjadi kosong di tengah. Tinggalkan cara lama ini dan pindahkan perabotan ke tengah ruangan.

Cara ini akan menciptakan ruang yang penuh interaksi sosial, bahkan di ruang tamu kecil sekalipun. Meskipun mendorong perabotan ke dinding menciptakan lebih banyak ruang, langkah ini sebenarnya dapat menghambat interaksi sosial dan percakapan.

Ketika semua perabotan ditempatkan di sepanjang dinding, orang yang duduk di berbagai kursi atau sofa mungkin merasa terpencar dan jauh dari satu sama lain. Hal ini dapat mengganggu komunikasi dan interaksi yang lebih alami.

9. Tidak memperhatikan pemilihan dan penempatan karpet

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan ruang tamu (pexels.com/pixabay)

Pemilihan dan penempatan karpet atau permadani dalam ruang tamu, memiliki dampak yang signifikan pada tata letak dan suasana ruangan. Permadani berfungsi sebagai elemen penentu yang membantu membagi zona atau area yang berbeda dalam ruangan. Jika ditempatkan dengan benar, karpet dapat memperkuat tata letak perabotan dan menciptakan kesan ruang yang estetis.

"Permadani membantu mendefinisikan zona dalam sebuah ruangan, tetapi menempatkannya dengan salah dapat membuat ruang terasa terpecah belah. Pastikan permadani memiliki ukuran yang tepat dan ditempatkan dengan baik untuk mengikat perabotan dalam susunan yang kohesif," kata Kati.

10. Tidak menyertakan cukup banyak pilihan tempat duduk

10 Cara Mudah Menata Ruang Tamu agar Menciptakan Rasa Nyamanilustrasi penataan ruang tamu (pexels.com/curtisadams)

Dilansir laman yang sama, Victoria Holly, seorang desainer, menyarankan untuk memiliki setidaknya tiga jenis tempat duduk yang berbeda, seperti sofa atau sofa sudut, kursi aksen, dan ottoman. Ketiganya dapat digunakan untuk berbagai kegiatan, mulai dari bersantai sembari menonton TV hingga bermain dan berkreasi serta menciptakan berbagai titik fokus percakapan yang berbeda dalam ruang tamu.

Jika ruangan cukup besar, sebaiknya perkenalkan berbagai jenis tempat duduk untuk menciptakan zona-zona tambahan yang berbeda. Adanya berbagai jenis tempat duduk bisa menciptakan area tambahan yang dapat digunakan dalam berbagai situasi, seperti ruang untuk berkumpul dengan teman-teman atau ruang tenang untuk membaca atau beristirahat dari area utama ruangan.

Dalam menata ruang tamu, penting untuk selalu mengutamakan kenyamanan dan fungsi. Dengan memperhatikan do's and don'ts dalam menata ruang tamu yang telah disebutkan di atas, kamu dapat menciptakan ruang tamu yang indah dan berfungsi sesuai keinginan.

Baca Juga: 6 Alasan Ruang Tamu dan Ruang Keluarga Perlu Dipisah

Shasya Khairana Photo Verified Writer Shasya Khairana

expecto patronum

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriyanti Revitasari
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya