7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terang

Suasana ruang jadi terasa nyaman

Ingin menggunakan ruang tanpa jendela, tapi takut terasa sumpek? Jangan khawatir, sebenarnya ada banyak cara untuk membuat ruang terasa lebih segar dan nyaman, kok.  Nggak hanya menambahkan sentuhan cahaya alami untuk membuat terasa lebih segar, kamu juga perlu mengakali sirkulasi udara menjadi lebih baik. 

Tenang, kamu nggak perlu jadi ahli desain interior untuk melakukannya. Ikuti saja beberapa cara membuat ruang tanpa jendela terasa lebih segar dan terang ini!

1. Cermin

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi cermin besar di kamar tidur (pexels.com/Max Rahubovskiy)

Cermin memang bisa jadi sahabat terbaik untuk ruang yang kurang cahaya alami. Caranya gampang banget, kok. Kamu cukup tempatkan cermin di seberang jendela yang ada di ruangan lain. Kenapa? Karena cermin akan memantulkan cahaya yang masuk melalui jendela itu ke seluruh ruangan. Jadi, seolah-olah ruangan yang nggak punya jendela itu mendapatkan tambahan cahaya dari jendela yang dipantulkan oleh cermin.

Ini juga membuat ruang terasa lebih terang dan luas, padahal kamu hanya memanfaatkan satu jendela yang ada. Cermin ini dapat menciptakan ilusi visual yang bikin ruangan terlihat lebih besar daripada aslinya. Jadi, bukan cuma cahaya yang menyebar, tapi juga tampilan ruang jadi lebih terbuka.

Kamu bisa memilih cermin dengan ukuran yang sesuai dengan dinding yang akan dipasangi, dan juga bingkai yang cocok dengan gaya dekorasi ruang. Selain itu, tambahkan beberapa elemen dekoratif di sekeliling cermin untuk membuat tampilan ruangan semakin menarik.

2. Warna terang

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi cat dinding cerah (pexels.com/Vecislavas Popa)

Menggunakan cat dinding dengan warna putih pucat atau pastel, bakal bikin ruangan terasa lebih terang dan luas. Warna-warna lembut ini memantulkan cahaya dengan baik, membuat ruang yang gelap terasa lebih cerah dan lapang. Jadi, meskipun nggak ada jendela, ruangan bisa mendapatkan efek cerah yang bikin betah.

Selain cat dinding, pilih juga furnitur dan dekorasi dengan warna-warna terang. Sebagai contoh, sofa putih atau meja kayu dengan finishing cerah bisa membantu menyebarkan cahaya yang ada di ruangan. Pilih juga aksesoris seperti bantal, tirai, atau karpet yang berwarna cerah untuk menambah sentuhan segar.

Kalau kamu suka nuansa yang lebih hangat, bisa juga menggunakan warna-warna pastel seperti biru muda, hijau mint, atau peach. Warna-warna ini nggak hanya bikin ruangan terasa lebih terang, tapi juga memberikan kesan yang menenangkan.

Baca Juga: 14 Tips Dekor Kos Tanpa Jendela jadi Makin Comfy, Gak Panas!

3. Permukaan mengkilap

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi meja makan yang mengkilap (pexels.com/PhotoMIX Company)

Pakai bahan-bahan dengan permukaan mengkilap seperti ubin dapur, meja, atau bingkai foto logam. Kenapa? Karena permukaan yang mengkilap ini bisa menangkap dan menyebarkan cahaya dengan lebih efektif. Jadi, cahaya yang ada di ruangan bakal dipantulkan dan menyebar merata, membuat ruangan terasa lebih terang dan luas.

Contohnya, kamu bisa memilih ubin dapur dengan finishing glossy atau meja makan dengan permukaan mengkilap. Selain itu, bingkai foto logam atau lampu gantung dengan aksen mengkilap juga bisa menambah efek cerah di ruangan. Dengan cara ini, cahaya yang ada akan dipantulkan kembali ke seluruh ruangan, memberikan kesan lebih terang dan menyegarkan.

4. Cahaya buatan

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi lampu langit-langit minimalis (pexels.com/Vecislavas Popa)

Salah satu cara paling efektif membuat ruang tanpa jendela terasa lebih segar dan terang adalah memasang bola lampu spektrum penuh. Lampu ini dirancang khusus untuk meniru cahaya siang hari, jadi walaupun di luar gelap, di dalam ruangan tetap terasa terang dan cerah. Lampu spektrum penuh ini akan memberikan cahaya yang mirip dengan sinar matahari, sehingga ruang yang tanpa jendela bisa mendapatkan dosis cahaya alami yang sangat dibutuhkan.

Tak hanya memakai lampu spektrum penuh, cobalah untuk menggunakan beberapa sumber cahaya di ruangan. Contohnya, kombinasikan lampu langit-langit dengan lampu meja atau lampu lantai. Dengan banyaknya sumber cahaya, kamu bisa menciptakan efek pencahayaan yang lebih luas dan merata, sehingga ruangan terasa lebih terang dan terbuka.

Kamu juga bisa menambahkan dimmer atau pengatur intensitas cahaya untuk menyesuaikan pencahayaan sesuai dengan suasana hati atau kebutuhan. Ini membantu menciptakan suasana yang lebih nyaman dan hangat di ruangan, lho.

Baca Juga: 5 Tips Dekorasi Kamar Mandi Tanpa Jendela, Cukup Tricky

5. Tanaman hijau

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi lidah mertua sansevieria (pixabay.com/cool2comput)

Tanaman menjadi solusi yang super efektif untuk membuat ruangan tanpa jendela terasa lebih segar. Pilih tanaman yang tahan di kondisi cahaya rendah, karena mereka bisa tetap tumbuh dengan baik meski tanpa sinar matahari langsung. Beberapa tanaman seperti sansevieria (lidah mertua), pothos, atau zz plant adalah pilihan yang tepat karena mereka cukup tangguh dan bisa bertahan di tempat yang kurang cahaya.

Nggak cuma memberikan sentuhan hijau yang menenangkan, tanaman juga dapat membantu meningkatkan kualitas udara di ruanganmu. Tanaman-tanaman ini menyaring udara dari zat-zat berbahaya dan meningkatkan kelembapan, sehingga ruangan terasa lebih bersih dan segar. Ini juga bisa membantu menjaga suasana hati kamu tetap positif, karena dengan kehadiran tanaman di ruangan bisa membuat orang merasa lebih rileks dan bahagia.

Kamu dapat menempatkan tanaman di berbagai sudut ruangan, seperti di meja, rak, atau bahkan di lantai dengan pot yang cantik. Jika kamu mau, tambahkan pot dengan desain menarik untuk menambah elemen dekoratif yang keren di ruangan itu.

6. Ventilasi yang baik

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi menggunakan kipas angin (pexels.com/Galvão Menacho)

Meski nggak ada jendela, kamu tetap bisa menjaga sirkulasi udara dengan beberapa cara, kok. Contohnya, kamu bisa pasang kipas angin di sudut ruangan. Kipas angin bisa membantu udara bergerak dan nggak bikin ruangan terasa pengap. Sesuaikan model dan warna kipas angin dengan gaya ruangan kamu agar tetap catchy, ya. 

Kalau kamu mau yang lebih canggih, coba pakai air purifier. Alat ini bisa menyaring udara dan menghilangkan debu serta polusi, sehingga udara di ruangan tetap bersih dan segar. Jadi, pilih yang mana, nih?

Baca Juga: Anti Sumpek, Inilah 14 Inspirasi Desain Kamar Tanpa Jendela

7. Gorden tipis

7 Cara Bikin Ruang tanpa Jendela Terasa Lebih Segar dan Terangilustrasi gorden tipis (pexels.com/Max Vakhtbovycn)

Jika ruangan tanpa jendela kamu bersebelahan dengan ruangan lain yang punya jendela, cobalah untuk memasang gorden tipis di antara kedua ruangan tersebut. Gorden tipis ini nggak cuma bikin ruangan terasa lebih terang, tapi juga bisa menciptakan kesan seolah-olah ruanganmu memiliki jendela. Jadi, cahaya dari ruangan sebelah bisa masuk ke ruang yang lebih gelap, membuatnya terasa lebih cerah dan nyaman.

Selain itu, gorden tipis juga membantu membagi cahaya secara merata tanpa menghalangi sinar matahari sepenuhnya. Ini bisa bikin ruangan terasa lebih hidup dan nggak terlalu pengap. Pilih gorden dengan warna terang atau bahan yang agak transparan supaya cahaya bisa masuk dengan maksimal, ya.

Sekarang, setelah kamu mencoba beberapa cara membuat ruang tanpa jendela terasa lebih segar dan terang, saatnya menikmati hasilnya! Ruangan yang lebih terang dan cerah bisa membuat setiap hari terasa lebih baik. Udara pun terasa lebih segar karena adanya air purifier dan tanaman hijau. Suasana hati jadi lebih positif dan produktif kan setelah mengikuti beberapa cara di atas.

Baca Juga: 5 Referensi Warna Cat untuk Ruangan Tanpa Jendela, Nyaman!

Lathiva R. Faisol Photo Verified Writer Lathiva R. Faisol

Senang membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya