10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumah

Tetap meriah dan mengesankan

Siapa bilang merayakan ulang tahun di rumah tidak bisa dekoratif? Dengan dekorasi yang tepat, kamu bisa menciptakan pesta yang menarik dan berkesan. Hal ini bisa membuat acara lebih hangat sekaligus menyenangkan karena tidak meninggalkan suasana berwarna dan penuh rasa ceria.

Kalau kamu terpikirkan untuk melakukan pesta ulang tahun di hunian pribadimu, maka ada beberapa dekorasi untuk pesta ulang tahun di rumah yang dapat disertakan. Supaya tahu apa saja yang perlu dibeli, langsung simak dalam rangkuman berikut agar acara semakin meriah!

1. Balon menjadi elemen dekorasi paling klasik dan penting, bisa pilih minimal 2 warna. Jadi, walau di rumah balon bisa bikin suasana berbeda

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi balon warna-warni (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Baca Juga: 5 Kesalahan Mengecat yang Bisa Bikin Dinding Terlihat Kotor

2. Bukan cuma balon biasa, ada balon berbentuk angka yang bisa memberi kesan acara ulang tahun lebih dekoratif tapi tetap simpel. Unik, kan?

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi balon angka (pexels.com/Ivan Samkov)

3. Foil curtain adalah kertas memanjang dan mengkilap yang biasa dipakai untuk dekorasi ulang tahun. Selaraskan dengan warna balon biar harmoni

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi foil curtain (pexels.com/Mikhail Nilov)

4. Neon light adalah lampu yang dapat dibentuk jadi tulisan untuk disertakan sebagai dekorasi. Bentuknya bisa ucapan 'happy birthday' atau nama

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi sign dari neon light (pexels.com/Jhon Ferreira)

5. Kalau neon light tak masuk bujet, bisa diganti lampu tumblr biasa. Ia dapat dibentuk menjadi huruf atau diletakkan begitu saja sebagai lighting

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi lampu tumblr (pexels.com/Dzenina Lukac)

6. Opsi lain yang gak kalah simpel dan hemat bujet adalah banner. Pajang banner sedekoratif mungkin biar tampilannya menarik dan elegan

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi banner ulang tahun (pexels.com/Vlada Karpovich)

7. Selempang ulang tahun cukup menarik disertakan, lho! Cocok bagi anak-anak atau orang dewasa agar seseorang jadi pusat perhatian

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi wanita pakai selempang ulang tahun (pexels.com/Lucretius Mooka)

8. Meja dapat disertakan untuk penyimpanan makanan. Pakai meja rangka atau meja ditutup kain yang senada dengan tema warna ulang tahun

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi meja ulang tahun (pexels.com/Vlada Karpovich)

9. Kalau ingin nuansa lebih ceria dan fresh, kamu bisa menaruh beberapa bunga di dekat dekorasi ulang tahun. Pilih yang warnanya harmoni, ya!

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi bunga di acara ulang tahun (pexels.com/Daniel Kondrashin)

10. Beberapa boneka cocok ditambahkan sebagai elemen dekorasi ulang tahun di rumah dengan tema tertentu. Lebih ciamik dan terasa istimewa!

10 Elemen Dekorasi untuk Pesta Ulang Tahun di Rumahilustrasi dekorasi ulang tahun dengan boneka (pexels.com/TUBARONES PHOTOGRAPHY)

Mulai dari hiasan klasik seperti balon sampai neon light kekinian, kamu bisa menciptakan ruangan di rumah lebih berwarna dengan elemen dekorasi untuk pesta ulang tahun di rumah seperti penjelasan di atas. Jangan lupa sesuaikan dengan gaya masing-masing biar dekorasi ini semakin mengesankan.

Baca Juga: 11 Arti Mimpi Ulang Tahun, Cita-Citamu Bakal Terwujud?

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya