TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Memilih Rak yang Cocok untuk Ruangan Berukuran Minimalis

Utamakan rak vertikal dan multifungsi

ilustrasi rak (unsplash.com/Pickawood)

Mengisi furnitur untuk ruangan berukuran minimalis memang tidak bisa sembarangan. Apalagi keberadaan furnitur tersebut untuk menyimpan berbagai macam barang. Salah satu yang kerap mengisi ruangan minimalis adalah rak. Tapi bagaimana cara memilih jenis rak yang cepat?

Kita perlu memperhatikan beberapa hal. Usahakan rak bersifat fungsional tanpa membuat ruang terasa sempit. Pertimbangkan juga warna dan jenis bahan yang digunakan. Berikut merupakan lima tips memilih rak yang cocok untuk ruangan berukuran minimalis.

Baca Juga: 6 Ide Kreatif Furnitur Minimalis dari Semen, Estetik dan Hemat Budget 

1. Pilih rak dengan desain vertikal

ilustrasi rak (unsplash.com/Pickawood)

Memiliki ruangan berukuran minimalis memang menjadi tantangan tersendiri. Terkadang beberapa furnitur membuat ruangan terasa lebih sempit. Otomatis ruang gerak terbatas sehingga mengganggu kenyamanan. Namun demikian, kita tetap bisa memilih rak yang cocok untuk ruangan berukuran minimalis dengan beberapa cara.

Utamakan untuk memilih rak dengan desain yang vertikal. Rak yang menjulang ke atas lebih menghemat ruang lantai dibandingkan dengan rak yang melebar. Manfaatkan tinggi ruangan dengan rak yang bisa menyimpan banyak barang tanpa memakan terlalu banyak tempat.

2. Usahakan untuk memilih rak yang multifungsi

ilustrasi rak (unsplash.com/Pickawood)

Furnitur memiliki fungsi penting dalam suatu ruangan. Tidak hanya untuk memperindah, tapi ada kalanya difungsikan sebagai penyimpanan barang. Tidak terkecuali dengan rak yang diletakkan dalam ruangan berukuran minimalis. Tentu kita harus memperhatikan beberapa hal agar mampu memilih jenis rak yang cocok.

Usahakan agar kamu memilih rak yang multifungsi. Selain digunakan sebagai tempat penyimpanan, juga sekaligus menjadi dekorasi yang memperindah ruangan. Misalnya, rak yang memiliki tempat penyimpanan tertutup di bagian bawah dan ruang pajang di bagian atas.

Baca Juga: 13 Inspirasi Rak Buku Unik untuk Dekorasi Rumah Minimalis Modern

3. Pilih desain sederhana dan material ringan

ilustrasi rak (pexels.com/Pixabay)

Memiliki ruangan berukuran minimalis tidak luput dari beberapa permasalahan. Salah satunya furnitur yang membuat area terlihat semakin penuh dan padat. Tentu ini menjadi catatan tersendiri saat kita hendak membeli rak yang tepat untuk ruangan berukuran minimalis.

Salah satunya memilih desain sederhana dan material ringan. Pilih rak dengan desain minimalis dan tanpa ornamen berlebihan. Pertimbangkan material seperti kayu ringan, besi tipis, atau rak berbahan kaca untuk memberi kesan lapang.

4. Kamu bisa menggunakan rak sudut

ilustrasi rak (unsplash.com/Pickawood)

Cara kita dalam mendekorasi ruangan minimalis harus dipertimbangkan dengan matang. Terutama dalam menempatkan furnitur di beberapa area. Jika kita menempatkan furnitur di tempat yang tidak sesuai, justru menghalangi ruang gerak dan membuat ruangan terlihat sempit.

Hal ini menjadi bahan pertimbangan saat memilih rak yang cocok untuk ruangan berukuran minimalis. Kamu bisa mempertimbangkan untuk menggunakan jenis rak sudut. Jenis rak ini dapat memanfaatkan area yang sering terabaikan dalam ruangan. Hal tersebut membuat ruang lebih fungsional tanpa terasa penuh.

Verified Writer

Mutia Zahra

Be grateful for everything

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya