TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Inspirasi Gaya Eksterior Rumah Warna Earth Tone

Dari beige hingga hijau lumut

Rumah bergaya Spanyol (hgtv.com/Sherwin Williams)

Earth tone atau warna yang membumi meliputi warna mimik batuan, tanah, dan tanaman. Warna bumi memberikan kesan kalem, natural, dan bersahaja. Karena bukan merupakan warna trendi, warna-warna bumi selalu diminati dan awet.

Dalam dunia arsitektur, earth tone memberikan harmoni antara bangunan dengan alam sekitarnya. Warna earth tone juga dapat dengan mudah disandingkan dengan berbagai warna aksen lain. Estetika natural dari warna-warna ini membuatnya lebih 'ramah' secara visual. Oleh karena itu, banyak pengembang perumahan memakai warna earth tone pada rumah yang dipasarkannya.

Mau tahu apa saja warna earth tone yang dimaksud? Lantas bagaimana tampilannya pada berbagai gaya eksterior rumah? Berikut beberapa desain yang bisa kamu cermati.

1. Warna abu-abu melambangkan earth tone batuan, memberikan kesan netral hingga mayoritas orang menyukainya

Rumah tradisional Amerika (hgtv.com/Sherwin-William)

Baca Juga: 10 Inspirasi Eksterior Rumah Warna Merah, Berani tapi Tidak Berlebihan

2. Shade kecokelatan menyerupai warna tanah memberikan kesan hangat dan harmonis, cocok untuk berbagai gaya rumah

Rumah modern minimalis (hgtv.com/Valspar)

3. Hijau zaitun pada eksterior rumah ini membuatnya terlihat 'hidup', kalem, dan natural

Rumah gaya craftsman (hgtv.com/Frontier Group)

4. Warna beige (campuran cokelat dan kuning) sangat cocok dipadukan dengan material bata ekspos

Rumah tradisional Amerika (myreliableexteriors.com)

5. Cokelat muda atau 'tan' sangat cocok untuk rumah bergaya Spanyol atau mediteran. Klop banget dengan genteng terakota

Rumah bergaya Spanyol (hgtv.com/Sherwin Williams)

6. Hijau sage merupakan paduan warna hijau dengan kelabu. Warna ini berkesan natural sekaligus modern

Rumah bergaya kabin modern (hgtv.com/Behr)

7. Warna 'sandstone' seperti pasir putih di pantai. Tone sedikit lebih muda dari beige. Merupakan campuran cokelat dan sedikit semburat abu

rumah bergaya cape cod (myreliableexteriors.com)

8. Warna hijau lumut untuk eksterior earth tone yang lebih 'bold' atau berani namun tetap berkesan natural

Rumah gaya colonial mediteran (hgtv.com/Keller + Keller)

9. Warna kelabu dipadukan dengan cobblestone cocok untuk permainan tekstur pada eksterior rumah kontemporer

Rumah kontemporer (familyhandyman.com)

10. Rumah modern dengan paduan tiga warna: abu muda, cokelat muda, dan abu tua. Skala masif bangunan menjadi tidak membosankan

Rumah modern (contemporist.com)

Nah, kalau kamu sedang ingin mengecat rumahmu, gaya eksterior rumah dengan warna earth tone bisa jadi pilihan tepat. Warna ini tidak akan cepat terasa 'kuno'. Kesan netral dari warna earth tone juga bisa dijadikan pengganti warna putih jika dirasa terlalu membosankan. 

Baca Juga: 6 Tips Memasukkan Bahan Logam ke dalam Interior Rumah

Verified Writer

Devia Sagita

Engineer.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya