5 Kualitas Diri yang Harus Dimiliki sebelum Menikah, Catat!

Ingat, jodoh adalah cerminan diri

Menikah adalah awal sebuah perjalanan panjang. Layaknya traveling jauh, banyak hal yang harus dipersiapkan agar semua berjalan lancar. Jalannya memang gak selalu mulus. Terkadang kamu bertemu kerikil, gak jarang juga menabrak lubang. Namun dengan persiapan matang, semua masalah yang datang bisa diatasi dengan baik.

Jadi, sebelum mengucapkan janji pernikahan yang sakral, kamu harus mempersiapkan diri. Salah satunya dengan meningkatkan kualitas diri. Ini bahkan bisa dimulai sebelum kamu menemukan tambatan hati. Jadi, yuk, simak kualitas diri yang sebaiknya kamu miliki sebelum menikah!

1. Mampu berkomunikasi dengan baik

5 Kualitas Diri yang Harus Dimiliki sebelum Menikah, Catat!ilustrasi pasangan (freepik.com/tirachardz)

Walau sering berinteraksi dengan orang lain, ini gak otomatis membuat seseorang punya kemampuan komunikasi yang baik, lho. Faktanya masih banyak orang gak tahu cara berkomunikasi, termasuk dengan pasangan. Gak jarang, mereka memilih memendam perasaan dengan harapan sang pasangan bisa langsung memahaminya.

Padahal, pasangan gak bisa baca pikiran kamu. Karenanya komunikasi dibutuhkan agar ia memahaminya. Komunikasi di sini juga haruslah jelas, bukan dengan kode-kodean. Sebab, bisa saja mereka gak peka atau salah menafsirkan mau kamu.

Jadi, sampaikanlah apa yang kamu mau dan rasakan. Tentu dengan cara yang baik, tanpa menyudutkan atau memojokkan. Jika ada masalah, bicarakan dengan rasional. Memendam gak akan menyelesaikan masalah, yang ada justru bisa memicu masalah baru dan jadi bom waktu yang bisa meledak sewaktu-waktu.

2. Memiliki self-worth

5 Kualitas Diri yang Harus Dimiliki sebelum Menikah, Catat!ilustrasi memeluk diri sendiri (freepik.com/wayhomestudio)

Mencintai orang lain tampak sebagai sesuatu yang alami dan mudah dilakukan. Namun beda halnya dengan mencintai diri sendiri. Rasanya aneh dan tidak biasa. Padahal, kamu harus mencintai dirimu dulu sebelum bisa mencintai manusia lainnya.

Mencintai diri sendiri berarti mengakui, menerima, dan bersyukur atas semua yang dimiliki, baik kelebihan maupun kekurangan di dalam diri. Ini kemudian akan mendorong kamu untuk memprioritaskan diri dan fokus pada kebutuhan diri sendiri.

Dengan demikian, kamu punya batasan yang jelas dengan orang lain dan gak ragu untuk pergi jika mereka gak menghargai kamu. Kamu gak membiarkan orang lain mendefinisikan dirimu karena kamu adalah satu-satunya yang mengenal dirimu dengan baik dan kamu memegang penuh kendali atas hidupmu sendiri.

Sebagai timbal baliknya, kamu juga memahami bahwa pasanganmu punya batasan yang harus dijaga. Kamu pun akan menghargainya sebagaimana kamu menghargai diri sendiri.

3. Punya prinsip hidup yang kuat

dm-player
5 Kualitas Diri yang Harus Dimiliki sebelum Menikah, Catat!ilustrasi orang menolak (pexels.com/Anete Lusina)

Prinsip hidup ibarat kompas yang memberikan arah untuk melangkah. Tanpanya, kamu bukan gak mungkin tersesat atau mudah terbawa arus. Kamu beruntung apabila cukup berdaya untuk menyelamatkan diri. Namun gak sedikit orang terjebak selamanya dan gak menemukan jalar keluar.

Ini cukup menjadi gambaran jika kamu gak punya prinsip hidup yang kuat. Kamu jadi mudah terombang-ambing, hanya mengikuti suara mayoritas, dan hasilnya kamu gak menjadi pribadi yang autentik. Kamu gak tahu apa yang kamu inginkan karena membiarkan dunia sekitar mendikte apa yang harus dilakukan.

Di konteks hubungan asmara, ini berimbas pada kualitas hubungan. Kamu nantinya hanya mengikuti apa yang dikatakan pasangan. Alhasil, kamu kesulitan jadi mandiri karena bergantung padanya. 

4. Berpikiran terbuka dan bisa menghargai perbedaan 

5 Kualitas Diri yang Harus Dimiliki sebelum Menikah, Catat!ilustrasi pasangan (pexels.com/Ekaterina Bolovtsova)

Gak ada orang yang seratus persen cocok dengan orang lain. Namanya juga manusia, pasti punya kepribadian dan isi kepala yang berbeda. Jadi, perbedaan dalam hubungan merupakan hal yang sangat wajar.

Dalam hal ini, kamu bisa berpikiran terbuka untuk menerima dan menghargai perbedaan. Selagi disampaikan dengan baik dan gak terkesan memaksa, gak jadi masalah besar kok walau gak sejalan. Kamu bisa mencari titik tengah yang disepakati satu sama lain sebagai gantinya. Jadi ketemu win win solution, deh!

5. Mau belajar lebih baik

5 Kualitas Diri yang Harus Dimiliki sebelum Menikah, Catat!ilustrasi pasangan berdiskusi (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Hidup adalah proses. Manusia sejatinya harus berproses menjadi lebih baik setiap harinya. Namun jika sudah merasa sempurna, sulit baginya untuk terus bertumbuh. Padahal gak ada manusia yang sempurna, pasti selalu ada room of improvement dalam diri kita.

Ini juga bisa diaplikasikan dalam konteks hubungan asmara. Walau sudah mencintai diri sendiri, bukan berarti kamu pasrah dengan apa yang kamu miliki sekarang. Sebaliknya, kamu merasa haus akan perbaikan diri sehingga terus belajar untuk jadi lebih baik. Bukan hanya untuk pasangan, tetapi juga untuk dirimu sendiri.

Terlebih setelah menikah, ada banyak tanggung jawab yang harus dipikul sebagai suami atau istri dan sebagai orangtua jika kamu dan pasangan punya keinginan untuk memiliki anak kelak. Menjalani peran sebagai pasangan dan orangtua tentunya gak mudah, jadi kamu harus terus belajar agar bisa melaluinya dengan baik.

Seperti kata pepatah, pasangan adalah cerminan diri. Jika ingin pasangan berkualitas, kamu harus punya kualitas diri yang sesuai. Dengan demikian, hubungan menjadi lebih harmonis karena kamu dan pasangan sudah sama-sama siap menjalaninya.

Baca Juga: 5 Bunga Penuh Makna untuk Buket Pernikahan, Jangan Salah Pilih! 

Nadhifa Aulia Arnesya Photo Verified Writer Nadhifa Aulia Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya