5 Tips Menyelesaikan Tahapan Tujuan Karier Impian secara Runtut

Gak usah buru-buru, nanti terlewat satu

Menuju sesuatu yang besar, terlalu berat jika langsung melangkah. Maka, buatlah beberapa tahapannya untuk mempermudah. Tahapan tersebut akan mendorong dirimu untuk terus maju, tanpa terasa menyiksa. Terus berjalan sambil menikmati tahapannya, menemukan sesuatu yang perlu diperbaiki sambil mengembangkan diri, dan gak lupa juga dengan tetap bisa meluangkan waktu untuk menyenangkan dirimu.

Melalui tahapannya, perlu ruang dan waktu. Jangan terburu-buru, supaya kamu bisa mewujudkan tahapan karier impian yang direncanakan secara berurutan. Berikut lima tipsnya.

1. Fokuskan pikiran pada apa yang sedang dikerjakan

5 Tips Menyelesaikan Tahapan Tujuan Karier Impian secara Runtutilustrasi orang sedang fokus bekerja (pexels.com/Yan Krukov)

Setelah membuat rencana, lalu membagi tujuan besar menjadi kecil-kecil untuk memudahkanmu dalam pengerjaannya, selanjutnya fokuskan pikiran ketika sedang mengerjakan. Jauhkan berbagai distraksinya, supaya pikiran gak mudah teralihkan.

Semakin fokus, semakin cepat selesainya, sehingga kamu bisa berlanjut ke tahapan berikutnya. Ayo, dicoba, dan buktikan saja dengan mengecek waktu kemampuan pengerjaanmu. Pasti bisa sesuai dengan perkiraan yang kamu buat, dan mengurangi potensi ada yang terlewat.

2. Junjung kedisiplinan perihal waktu

5 Tips Menyelesaikan Tahapan Tujuan Karier Impian secara Runtutilustrasi disiplin dengan waktu (pexels.com/iam hogir)

Disiplin adalah sesuatu yang menjadi faktor pendorong diri menuju tujuan besarmu. Karena sudah membuat tahapan kecilnya, maka ketaatan untuk menuntaskan satu per satu akan mampu kamu lakukan. Junjung tinggi hal baik ini, tanamkan sejak dini dalam diri, supaya niat hati semakin kuat dan benar-benar bisa selalu mengupayakan hidup dalam kedisiplinan.

Apalagi tentang hal berharga yang gak mungkin bisa terulang yaitu waktu. Jangan sia-siakan hari-harimu, selalu lakukan yang terbaik menjalani tahapan menuju karier impian.

3. Bekerja secara urut

5 Tips Menyelesaikan Tahapan Tujuan Karier Impian secara Runtutilustrasi tekun dalam bekerja (pexels.com/Nataliya Vaitkevich)
dm-player

Menyelesaikan tahapan tujuan yang kamu buat agar gak ada yang terlewat satu pun, maka tahan diri yang selalu ingin melewati tahapan kecil. Tetaplah melalui semua tahapannya, meski kecil jika gak kamu tangani secara detail, itu dapat merusak keseluruhannya. Lebih baik bersabar dan cermat, lalu kerjakanlah secara urut.

Ini juga membantu pola pikirmu supaya teratur. Gak akan pusing kalau kamu mengerjakan sesuatu secara berurutan, karena tahapannya sejalan, maka pikiranmu gak akan berantakan.

4. Tegas mencegah penyebab keterlambatan

5 Tips Menyelesaikan Tahapan Tujuan Karier Impian secara Runtutilustrasi orang yang memiliki kebiasaan menunda (pexels.com/SHVETS production)

Salah satu kondisi yaitu rasa malas, benar-benar menjadi penghambat dari pola kerja runtut. Adanya detail pekerjaan yang harus diselesaikan, janganlah dipandang sebagai beban. Daripada mengeluh hingga energi terkuras, lebih baik gunakan waktumu secara lebih bijak.

Apa pun hal-hal yang membuat langkah menjadi lambat, singkirkan. Namun, bukan berarti dengan cara melangkahi beberapa tahapannya supaya lebih cepat. Lagi-lagi kamu perlu bersabar dan mengendalikan diri supaya gak tergesa-gesa menjalani prosesnya.

5. Catat setiap keberhasilan yang didapat

5 Tips Menyelesaikan Tahapan Tujuan Karier Impian secara Runtutilustrasi mencatat keberhasilan kecil hingga besar (pexels.com/Arina Krasnikova)

Catat keberhasilan yang kamu dapat dari setiap tahapan yang dilalui. Memang perlu meluangkan waktu sejenak untuk melakukan kegiatan mencatat. Namun, ini bukanlah penghambat menyelesaikan tahapannya, tapi justru bisa mempercepat nantinya.

Ada semangat yang kembali berkobar ketika mengetahui keberhasilan yang nyata kamu dapatkan. Ini akan memberikan dorongan yang lebih kuat lagi untuk bisa menyelesaikan semua tahapannya tanpa melewatkan satu pun. Sebab, akan ada rasa tertantang dan penasaran tentang keberhasilan apa lagi yang bisa diraih dari setiap tahapan tujuannya.

Sudah punya tahapan karier masa depan? Sudah jelas ke mana tujuanmu? Sekarang, buatlah tahapan-tahapannya, lalu selesaikan secara runtut. Jangan tergesa-gesa, fokus saja sesuai rencananya. Bekerja keras dan cerdaslah gak cuma dari pengaturan strateginya, melainkan juga dalam pengelolaan emosi diri. Sehingga, semua tahapannya dilalui dengan begitu teliti, dan pastinya gak akan membuatmu mudah lelah, karena gak langsung berlari kencang menuju tujuan.

Baca Juga: 5 Pertanyaan untuk Ketahui Pengembangan Karier Perusahaan

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya