Fakta YoungK DAY6 Audisi Jadi Main Vocal di Boy Group One Top

Grup besutan Yoo Jae Seok di bawah naungan JS Entertainment

YoungK DAY6 sepanjang tahun ini sangat sibuk dengan jadwal pribadinya sebagai artis KPop. Padahal YoungK baru menyelesaikan wajib militer pada 11 April 2023. Namun, tak lama YoungK langsung kembali menjalani aktivitasnya di dunia hiburan.

YoungK langsung mendapat jadwal tampil di banyak acara festival. Bukan hanya itu, YoungK pun kembali menjadi DJ Radio di KBS Cool FM. YoungK juga melakukan comeback solo pada bulan September.

YoungK juga sukses menggelar konser solo pertamanya sejak debut. Bukan hanya di negara asalnya namun YoungK juga tour konser di luar negeri termasuk Indonesia. Tak hanya itu, YoungK juga bergabung di salah satu acara Mnet sebagai produser.

Setelah sibuknya jadwal YoungK tersebut, YoungK ternyata mengikuti audisi sebagai main vocal untuk boy group One Top besutan MC national Yoo Jae Seok. Kok bisa? Berikut kronologinya.

Baca Juga: 4 Fakta Kim Ji Eun di Dekira, Reuni bareng YoungK DAY6 setelah 6 tahun

1. YoungK di perkenalkan ke Yoo Jae Seok oleh Joo Woo Jae

Fakta YoungK DAY6 Audisi Jadi Main Vocal di Boy Group One TopYoungK bersama Joo Woo Jae (instagram.com/day6_kisstheradio)

Pada 27 Juni lalu, YoungK menjadi bintang tamu acara bincang-bincang milik Joo Woo Jae di channel Youtube pribadi Joo Woo Jae. Joo Woo Jae mengakui dirinya adalah fans DAY6 sejak lama. Tak lama setelah itu Joo Woo Jae datang ke acara DAY6 Kiss the Radio (Dekira) yang di pandu oleh YoungK.

Saat acara siaran langsung Dekira dengan bintang tamu Joo Woo Jae, tampak channel Youtube resmi Hangout With Yoo ikut berkomentar. Padahal kedua acara tersebut berbeda stasiun tv. Hangout With Yoo adalah acara milik MBC sedangkan Dekira di KBS.

Fans pun di buat gemas dengan interaksi tersebut. Namun, belum tau ada apa antara mereka. Fans hanya berspekulasi karena Jo Woo Jae yang hadir di Dekira. Kemarin tiba-tiba media Korea Newsen memberitakan YoungK akan hadir di acara Hangout With Yoo untuk audisi proyek grup debut One Top milik Yoo Jae Seok sebagai main vocal.

Diketahui One Top adalah grup cover dulunya. One Top di bentuk oleh Yoo Jae Seok pada 2020 bersama teman-temannya saat Covid 19 melanda. Awal tahun ini di acara Hangout With Yoo, Yoo Jae Seok mendapat peran sebagai trainee dan akan mendebutkan grup One Top.

Namun, membernya akan di rombak. Ada Yoo Jae Seok dan Haha yang bertahan. Joo Woo Jae pun di tambahkan bersama Lee Yi Kyung. Selain itu mereka mengadakan audisi untuk penambahan member.

YoungK pun melakukan audisi untuk mengisi posisi main vocal di One Top. YoungK di perkenalkan oleh Joo Woo Jae kepada Yoo Jae Seok. Setelah pertemuan dengan YoungK di acaranya, Joo Woo Jae melihat potensi YoungK. Itulah alasan Joo Woo Jae mengenalkan YoungK.

2. YoungK bersaing dengan penyanyi top, komedian serta aktor

Fakta YoungK DAY6 Audisi Jadi Main Vocal di Boy Group One Topstill cut acara Hangout With Yoo (instagram.com/hangout_with_yoo)

Selain YoungK, Lee Yi Kyung juga ikut audisi sebagai main vocal. Meski dirinya sudah pasti akan debut, tapi dia ingin mendapat posisi tersebut. Selain itu, setiap trainee One Top juga membawa orang yang mereka rekomendasikan.

Yoo Jae Seok tampak bertemu Daesung BIGBANG. Daesung pun datang untuk ikut audisi. Tentu saja tak perlu di ragukan lagi suara Daesung karena dia adalah vocalist di grupnya. Yoo Jae Seok pun meminta Daesung menyanyikan lagu untuk audisi. Daesung memilih lagu BIGBANG Haru Haru.

Haha merekomendasikan komedian Kim Jong Min. Namun, Kim Jong Min tampak gagal menyanyikan beberapa lagu yang di minta. Lalu Lee Yi Kyung membawa aktor Ko Kyu Pil untuk di rekomendasikan menjadi member One Top.

Setelah audisi bernyanyi, suara Ko Kyu Pil tak bisa masuk sebagai main vocal. Yoo Jae Seok akhirnya menjanjikan Ko Kyu Pil sebagai main dancer. Terakhir Joo Woo Jae merekomendasikan YoungK karena mereka butuh main vocal segera.

Baca Juga: 7 Fakta Comeback H1-KEY, YoungK DAY6 Bakal Berpartisipasi Lagi

3. Proses audisi YoungK sebagai member One Top

Fakta YoungK DAY6 Audisi Jadi Main Vocal di Boy Group One Topstill cut YoungK di acara Hangout With Yoo (twitter.com/imbc_news)

Akhirnya YoungK bertemu dengan Yoo Jae Seok. Tampak YoungK membawa CV-nya. Semua hal yang di kuasainya tertulis di sana. Yoo Jae Seok sangat terkesan dengan isi CV tersebut.

Yang terpenting, YoungK di minta menyanyikan lagu untuk audisi. Dia membawakan Sunday Morning milik Maroon 5 untuk audisinya. Diketahui lagu debut One Top nantinya memang berbahasa Inggris.

Selain itu Yoo Jae Seok juga meminta YoungK menyanyikan lagu dance. YoungK memilih Lagu "Get A Guitar" dari RIIZE. Belum puas Yoo Jae Seok meminta YoungK membawakan lagu ballad. YoungK menyanyikan lagu "Never Ending Story" milik Lee Seung Chul.

Tak cukup sampai di situ YoungK juga menyanyikan "Say Yes", lagu yang akan di pakai untuk debut One Top. Yoo Jae Seok semakin terkesan dengan suara YoungK yang bisa menyanyikan segala jenis musik dengan tepat. YoungK pun langsung di terima menjadi anggota grup proyek debut One Top sebagai main vocal.

Begitulah kronologi YoungK ikut audisi dan bisa bergabung menjadi anggota One Top besutan Yoo Jae Seok. Nantikan debut mereka nanti ya?

Baca Juga: Trainee sebagai Idol, Young K DAY6 Akui Kaget Debut Jadi Anggota Band!

Pitri Anggraini Photo Verified Writer Pitri Anggraini

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya