Fans Kritik Agensi Atas Isu Ekspos Sensual Member Cignature

Cignature dinilai kenakan outfit terlalu terbuka di MV

Comeback terbaru girl group Cignature pada kali ini mendapat sorotan dari penggemar KPop karena kontroversinya. Penggemar menduga C9 Entertainment sengaja melakukan ekspos sensual anggota Cignature untuk menarik perhatian.

Penggemar kemudian melayangkan protes kepada C9 Entertainment, karena anggota grup tersebut mulai menerima komentar bernada pelecehan. Berikut kronologi penggemar kritik C9 Entertainment atas mistreatment yang dilakukan terhadap Cignature.

Baca Juga: Kronologi Tak Jae Hoon Dikritik Saat Interview bareng Jeewon Cignature

1. Beberapa scene di MV comeback Cignature dinilai berbau sensualitas

Fans Kritik Agensi Atas Isu Ekspos Sensual Member Cignaturemember Cignature saat membuat konten reaksi MV (twitter.com/cignature_J9)

Cignature comeback pada 10 Juni 2024 lalu dengan merilis album kelima yang bertajuk Sweetie but Saltie. Penggemar merasa tidak nyaman dengan beberapa scene dalam MV lagu title track yang berjudul "Poongdung". Di sana anggota Cignature menggunakan outfit terbuka dan beberapa bagian tubuh sensitifnya tampak sengaja disorot.

Penggemar juga mendapati anggota Cignature beberapa kali menunjukkan ekspresi tidak nyaman dalam video konten reaksi MV "Poongdung" yang diunggah di YouTube. Hal tersebut pun menjadi kontroversi di kalangan penggemar.

2. Fans menduga agensi sengaja mengekspos sensual member Cignature untuk menarik perhatian

Fans Kritik Agensi Atas Isu Ekspos Sensual Member CignatureJaewon membuka konten video challenge dengan Yuna Ogura(youtube.com/cignature_c9)

Penggemar menduga C9 Entertainment sengaja mengekspos secara sensual anggota Cignature untuk menarik perhatian. Selain karena MV sensual, dugaan penggemar ini didasarkan juga dengan kontroversi Jaewon yang hadir di acara YouTube bertajuk No Bbaku Tak Jae Hoon. Di sana dia dipertemukan dengan artis film dewasa dari Jepang yang bernama Yuna Ogura.

Penggemar merasa kesal dengan konteks pertanyaan dilontarkan oleh Tak Jae Hoon pada Jaewon. Sebab, perkataannya tampak menjurus pada pelecehan verbal. Bukan hanya itu saja, C9 Entertainment juga mengunggah video konten challenge Jaewon dengan Yuna Ogura yang pada akhirnya juga mengundang kontroversi.

3. Fans prihatin dengan munculnya komentar pelecehan yang ditujukan kepada member Cignature

Fans Kritik Agensi Atas Isu Ekspos Sensual Member Cignaturepotret member Cignature (twitter.com/cignature_J9)

Penggemar mendapati ada beberapa komentar pelecehan di MV, fancam, dan konten lainnya yang menyangkut anggota Cignature. Hal tersebut tentunya mengundang keprihatinan. Penggemar kemudian berupaya melakukan protes kepada C9 Entertainment melalui tag di media sosial. Mereka menuntut agensi untuk memperhatikan isu pelecehan yang artis naungannya.

Isu tentang ekspos sensual anggota Cignature menjadi bahan perbincangan di kalangan warganet. Hingga saat ini, C9 Entertainment sendiri belum membuka suara terkait kontroversinya. Semoga pihak agensi dapat lebih memperhatikan hak perlindungan terhadap artisnya, ya.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Jeewon, Face Of The Group CIGNATURE yang Memesona

Nunung Nuraeni Photo Verified Writer Nunung Nuraeni

Correct me if i wrong

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya