7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZ

Kamu menunggu comeback-nya siapa, nih?

Salah satu momen yang dinantikan oleh penggemar KPop, yaitu saat grup kesayangannya merilis album baru. Pada momen tersebut, fans akan merasa lebih dekat dengan idolanya lewat berbagai event. Fans akan sering melihat idolanya melalui fan meeting atau music show.

Daftar grup yang debut dan comeback pada bulan Agustus 2023 cukup banyak, lho. Mulai dari solois, girl group, hingga boy group akan mengeluarkan album baru. Berikut ini daftar boy group yang debut dan comeback pada bulan Agustus 2023.

1. Awal bulan dibuka dengan comeback grup rookie, XEED. Mereka merilis mini album kedua berjudul BLUE pada tanggal 1 Agustus

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZXEED (twitter.com/XEED_OFFICIAL)

2. Grup naungan Withus Entertainment yaitu The Wind comeback pada 2 Agustus. Mereka mengeluarkan lagu baru dengan tema summer

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZThe Wind (twitter.com/officialTheWind)

3. Xikers juga melangsungkan comeback pada 2 Agustus. Mereka merilis mini album HOUSE OF TRICKY : HOW TO PLAY

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZXikers (Twitter.com/xikers_official)

Baca Juga: 9 Momen Boy Group KPop saat Bersaing di Panggung, Totalitas!

4. Mini album ketiga milik boy group NINE.i akan dirilis pada 3 Agustus 2023. Album tersebut diberi tajuk NEW MIND

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZNINE.i (twitter.com/NINE_i_Firstone)

5. Setelah sibuk dengan tur dunia, THE BOYZ akan comeback dengan album PHANTASY. Album kedua mereka ini akan dirilis pada 7 Agustus

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZTHE BOYZ (twitter.com/IST_THEBOYZ)

6. Boy group n.SSign akan debut dengan album BIRTH OF COSMO pada 9 Agustus. Tadinya jadi project group, kini menjadi grup permanen

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZn.SSign (twitter.com/nSSign_official)

7. TAN adalah grup yang dibentuk lewat survival MBC The Wild Idol. Mereka akan comeback dengan album TAN MADE pada 11 Agustus

7 Boy Group yang Debut dan Comeback Bulan Agustus 2023, Ada THE BOYZTAN (twitter.com/tan__official_)

Jadwal debut dan comeback idol KPop pada bulan Agustus 2023 cukup padat. Mereka biasanya akan mempromosikan lagu baru di music show mingguan. Momen yang paling ditunggu saat di music show adalah ketika pengumuman pemenang chart. Hal inilah yang diincar oleh setiap grup KPop dan fandom. Kamu menanti comeback atau debut dari boy group mana, nih?

Baca Juga: 7 Potret Member RIIZE, Boy Group Baru Agensi SM Entertainment

Nunung Nuraeni Photo Verified Writer Nunung Nuraeni

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya