9 Lagu KPop Berjudul "Fine" yang Bikin Penasaran, Maknanya Beragam!

Dari pembahasan tentang momen bahagia hingga menyedihkan

Berbagai situasi dan suasana hati dapat dideskripsikan dengan baik melalui lirik lagu KPop. Tak sedikit lagu yang dinilai realistis berkat maknanya yang dapat mewakili perasaan banyak orang.

Selain itu, judul pun tak kalah penting dari lirik agar bisa membuat banyak orang tertarik mendengarkan. Buktinya, deretan lagu berjudul "Fine" ini sukses membuat banyak orang penasaran karena secara harfiah hanya dapat diartikan sebagai baik-baik saja. Yuk, simak!

1. "Fine" dari Taeyeon SNSD mengungkap perasaan sakit hati dan hampa yang tak kunjung berakhir usai putus cinta meski sudah lama berlalu

https://www.youtube.com/embed/NHXUM-6a3dU

2. Saat sedang terpuruk, "I'm Fine" milik BTS cocok menghibur berkat liriknya yang berpesan bahwa semuanya akan baik-baik saja. Kamu bisa bangkit!

https://www.youtube.com/embed/dyXhcS04MVY

3. "Not Fine" dari DAY6 menggambarkan hubungan asmara yang sudah memasuki fase membosankan dan seolah akan segera berakhir. Bikin baper!

https://www.youtube.com/embed/nxkqtyzesBU

4. Romantis, "Love So Fine" dari Eunwoo ASTRO membahas momen mendebarkan bersama gebetan dan cinta yang berkembang seiring waktu

https://www.youtube.com/embed/-PQGsN_Xx9o

Baca Juga: 11 Potret Eunwoo ASTRO di Masa Awal Debut, Bukti Memesona Sejak Dulu!

5. Menenangkan, "I'm Fine" dari D.O EXO berisi pesan positif seolah mengharapkan pendengarnya merasa baik-baik saja melalui liriknya

https://www.youtube.com/embed/iJCJeOXt6Bc

6. "I'm Fine" dari VROMANCE membahas perpisahan menyedihkan, diiringi keyakinan bahwa waktu akan menyembuhkan segalanya

https://www.youtube.com/embed/SfrGlaC_VMg

7. "Fine" dari Yugyeom GOT7 menceritakan keinginan seseorang yang ingin segera memiliki dan menghabiskan waktu bersama sang gebetan

https://www.youtube.com/embed/SBGOGODSRWo

8. Bernuansa ceria, "I'm Fine" dari VICTON ini ternyata mendeskripsikan kekecewaan pada sang kekasih, namun tetap tak dapat jujur padanya

https://www.youtube.com/embed/HHJB_Zbn-lQ

9. "It's Fine" milik N.FLYING yang liriknya meyakinkan bahwa setiap masa kelam pasti pada akhirnya berlalu. Penuh makna!

https://www.youtube.com/embed/CvFcUeRzYmg

Meskipun judulnya sederhana, lagu di atas menimbulkan rasa penasaran karena tidak mudah ditebak keseluruhan liriknya hanya dari judulnya saja. Ada lagu yang jadi favorit kamu gak, nih?

Baca Juga: 9 Fakta Cha Hun N.Flying, Karismatik dengan Gitarnya!

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya