4 Idol KPop Cowok yang Gak Peduli dengan Haters, Dianggap Tak Penting

Komentar haters gak bikin mereka merasa tertekan

Bagi beberapa idol KPop, komentar jahat sama sekali tidak membuat mereka terpengaruh. Jadi, mereka pun tidak merasa terbebani kala mendapati komentar dari haters. Mereka juga mengaku tidak memedulikannya, karena menganggapnya tak berarti.

Nah, berikut deretan idol KPop yang tidak merasa tertekan saat membaca komentar jahat. Mereka memilih fokus untuk meningkatkan bakat demi orang-orang yang mendukungnya, seperti penggemarnya. Mereka enggan memikirkan haters terlalu jauh. Yuk, simak!

Baca Juga: 9 Lagu Boy Group KPop yang Berjudul "Walk", Terbaru Milik NCT 127

1. Baekhyun EXO

4 Idol KPop Cowok yang Gak Peduli dengan Haters, Dianggap Tak PentingBaekhyun EXO (instagram.com/baekhyunee_exo)

Melalui kanal YouTube pribadinya pada 2022, Baekhyun mengaku selalu berusaha bersikap rendah hati dengan menerima kritik yang membangun. Ia tidak keberatan mendapatkan kritik, jika itu bertujuan untuk meningkatkan bakatnya. Namun, komentar kebencian tanpa alasan apa pun dianggap tak layak diperhatikan olehnya.

Ketimbang memedulikan komentar kebencian tanpa alasan, Baekhyun lebih memilih fokus pada orang-orang yang peduli padanya dan mendukungnya. Ia juga menyatakan, fans tidak perlu mengkhawatirkan komentar jahat akan menyakitinya. Sebab, ia merasa baik-baik saja dengan memahami kelebihannya dan menemukan kekuatan dari orang-orang yang mendukungnya.

2. Jackson GOT7

4 Idol KPop Cowok yang Gak Peduli dengan Haters, Dianggap Tak PentingJackson GOT7 (instagram.com/jacksonwang852g7)

Dalam podcast Fun With Dumb pada 2022, Jackson mengatakan, dirinya tidak terpengaruh oleh komentar kebencian. Ia justru bersyukur menerima komentar itu, baik yang negatif maupun positif. Sebab, itu artinya orang-orang yang berkomentar sebenarnya memerhatikannya. 

Bahkan, Jackson mengapresiasi karena mereka mau meluangkan waktu untuk memerhatikan segala hal tentangnya. Ia menganggap pembenci hanya melampiaskan stres padanya. Jadi, ia memilih membiarkan mereka. Sebab, ia merasa haters tidak akan memengaruhi dirinya maupun pendapat dari orang-orang yang peduli padanya.

Baca Juga: SM Entertainment Resmi Ajukan Gugatan ke Chen, Baekhyun dan Xiumin

3. Yeonjun TXT

4 Idol KPop Cowok yang Gak Peduli dengan Haters, Dianggap Tak PentingYeonjun TXT (twitter.com/TXT_members)

Lewat siaran langsung pada 2021, Yeonjun menegaskan, dirinya tak peduli dengan komentar dari pembenci. Saat mendapati komentar jahat, ia hanya mempertanyakan alasan mengapa mereka meninggalkan komentar yang tak ada gunanya untuk dirinya.

Kemudian, Yeonjun memahami jika tidak semua orang bisa menyukainya dan menganggapnya sebagai hal yang wajar. Meskipun begitu, ia menganggap orang-orang yang tak menyukainya sebenarnya tak perlu repot menyuarakan kebencian padanya. Sebab, ia pun tak peduli pada komentar negatif.

4. Heechul Super Junior

4 Idol KPop Cowok yang Gak Peduli dengan Haters, Dianggap Tak PentingHeechul Super Junior (instagram.com/kimheenim)

Di program Radio Star pada 2020, Heechul mengaku sudah sering melihat komentar jahat dan rumor tak berdasar dari sejak baru debut. Hanya saja, ia tidak memedulikannya. Meskipun begitu, ia kadang menasihati artis junior untuk tidak melihat komentar dari haters agar tidak stres. 

Namun, Heechul menyadari tidak semudah itu bagi artis lain untuk tidak membaca komentar jahat. Hal inilah yang membuatnya bersyukur, karena fitur komentar telah dihapus dari sebuah situs portal berita hiburan. Ia merasa lega, karena berharap artis lain dapat tersenyum tanpa harus terbebani oleh komentar jahat.

Meskipun kadang menemukan komentar jahat, idol KPop di atas tetap merasa tidak peduli hingga terhindar dari rasa stres. Tindakan mereka yang cuek terhadap haters dianggap tepat oleh publik. Dengan begitu, mereka pun tak akan merasa tertekan dengan komentar orang lain.

Baca Juga: Kata SM Entertainment soal Tudingan Paksa Baekhyun Perpanjang Kontrak

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya