aespa Comeback dengan Full Album Pertama, Rilis 2 Title Track

13 Mei kemarin aespa rilis title track pertama "Supernova"

Setelah empat tahun debut, aespa akhirnya akan merilis full album pertama berjudul Armageddon pada 27 Mei 2024 mendatang. Comeback kali ini menjadi awal baru bagi aespa karena sebelumnya mereka baru hanya merilis empat mini album, deretan single, serta berbagai lagu remake.

Pada full album pertama ini aespa hadir dengan dua lagu title track. Title track pertama berjudul "Supernova" sudah dirilis pada 13 Mei 2024 kemarin dan berhasil trending di posisi pertama YouTube musik. Lalu, bagaimana fakta kelanjutan dari comeback mendatang aespa ini? Simak fakta lebih lengkapnya di bawah ini. 

Baca Juga: Lirik dan Makna Supernova dari aespa, Trending 1 di YouTube

1. Full album pertama aespa setelah 4 tahun debut

aespa Comeback dengan Full Album Pertama, Rilis 2 Title Trackaespa untuk full album pertama Armageddon (twitter.com/aespa_official)

Armageddon merupakan full album pertama aespa setelah empat tahun debut. Melansir Newsen, album ini akan menjadi pembuka musim selanjutnya dari series multiverse aespa. Dimana tidak hanya lagi hadir dengan konsep digital dan dunia nyata, namun juga digabungkan dengan identitas unik dari aespa sendiri.

Sebelum merilis full album Armageddon, aespa sudah lebih dulu sukses memukau penggemar dengan empat mini album, deretan single, serta berbagai lagu remake. Masing-masing punya konsep berkelanjutan dan berhasil menjadi identitas sendiri bagi aespa.

2. Title track pertama "Supernova" berhasil tranding di berbagai situs musik sejak 13 Mei 2024 kemarin

https://www.youtube.com/embed/phuiiNCxRMg

Full album pertama aespa ini akan dihiasi oleh total 10 lagu dengan dua title track. Pada Senin (13/5/2024) kemarin aespa sudah lebih dulu merilis title track pertama berjudul "Supernova". Hingga saat ini, lagu karangan KENZIE ini masih tranding di berbagai situs musik termasuk di YouTube musik Indonesia.

"Supernova" sendiri merupakan lagu dance dengan lirik optimis dari sebuah gebrakan baru yang dilakukan oleh aespa. Sepanjang lagu ini aespa digambarkan sebagai makhluk yang baru turun ke bumi dan memiliki kekuatan super. Dimana Karina dengan kemampuan super kuat, Ningning dengan kekuatan mengendalikan api, Winter yang bisa terbang, sedangkan Giselle dengan kemampuan memutar waktu.

Meski dalam beberapa penggalan lirik, keempat Supernova ini sempat kebingungan dari mana mereka berasal. Akhirnya mereka menyadari ada kekuatan unik yang berasal dari sekumpulan bintang di diri mereka masing-masing.

Baca Juga: 8 Ide Outfit Hangout ala Winter aespa yang Stylish Banget!

3. Menjelang puncak comeback, aespa akan rilis deretan video musik untuk 8 lagu beside

https://www.youtube.com/embed/USr5C0QXMVw

Seperti comeback sebelumnya, menjelang puncak comeback aespa juga rilis deretan video musik untuk delapan lagu besidenya di kanal YouTube aespa. Hingga 16 Mei 2024 ini, aespa sudah merilis dua video musik untuk lagu "Long Chat" dan "Licorice".

Berbeda dengan "Supernova", lagu "Long Chat" terdengar lebih lovely dengan video musik yang dikemas adegan lucu. Jika sebelumnya aespa memiliki kekuatan super, pada video ini aespa berubah menjadi peneliti diiringi melodi yang menyenangkan. Sedangkan pada lagu "Licorice" aespa kembali berubah menjadi super hero yang melawan monster berbulu dengan kekuatan unik masing-masing.

4. KENZIE kembali bepartisipasi sebagai penulis dan komposer di album ini

aespa Comeback dengan Full Album Pertama, Rilis 2 Title Trackaespa untuk full album pertama Armageddon (twitter.com/aespa_official)

KENZIE kembali bepartisipasi sebagai penulis dan komposer di album ini. Terutama pada title track "Supernova", ia bepartisipasi sebagai penulis sekaligus komposer untuk lagu bergenre dance ini. Kehebatannya dalam mengolah musik selalu berhasil membawa karya aespa berada di titik atas tranding musik.

"Supernova" menjadi kolaborasi selanjutnya antara aespa dengan KENZIE. Mulai dari "I’ll Make You Cry" dari album SAVAGE hingga "Officially Cool" kolaborasi Winter aespa dan Bang Yedam. Kali ini lewat "Supernova" mereka berhasil merajai berbagai tangga lagu sejak dirilis pada 13 Mei 2024 kemarin.

Puncak comeback aespa akan dilaksanakan pada 27 Mei 2024 mendatang dengan merilis title track kedua "Armageddon". Menjelang puncak comeback para penggemar akan dihadirkan dengan berbagai fakta lainnya selain empat fakta di atas yang dapat kamu akses di berbagai akun official milik aespa.

Baca Juga: 7 Inspirasi Outfit Santai ala Ningning aespa, Cocok buat Daily Wear!

Maisix Dela Desmita Photo Verified Writer Maisix Dela Desmita

idntimes.com/maisix-dela-desmita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya