Yeonjun TXT Ungkap Rasanya Jadi Idol Pria Generasi ke-4 , Itu Susah!

Susah mendapat perhatian

Yenjoun TXT mengaku lumayan susah menjadi idola di generasi keempat. Sebagai idol pria, ia merasa sangat sulit mencapai puncak di chart music, apalagi tangga lagu domestik. Meski begitu ia juga menyampaikan jika grup pria memiliki kualitas musik yang tak kalah bagus.

Dalam acara yang dipandu Bambam GOT7 tersebut, ia juga mengungkapkan perhatian publik untuk boy group saat ini berkurang. Dan menceritakan beberapa hal menarik dari generasinya. Buat kamu yang penasaran dengan cerita lengkap Yeonjun, simak yang di bawah ini, ya!

Baca Juga: 7 Padu Padan OOTD Eksentrik ala Yeonjun TXT, Ikonik Pakai Rok!

1. Menjadi idola pria di generasi keempat itu lumayan susah

Yeonjun TXT Ungkap Rasanya Jadi Idol Pria Generasi ke-4 , Itu Susah!potret Yeonjun di acara Bam's House (youtube.com/Bam House)

Pada Acara Bam's house, Bambam yang saat itu menjadi tuan rumah menyampaikan rasa penasarannya tentang idola generasi keempat. Dan memuji penampilan grup sekarang yang begitu meningkat.

“Aku selalu ingin melihat idola generasi keempat. Karena mereka melakukan pekerjaan dengan sangat bagus. Jadi aku juga ikut bangga,"

Mungkin aku tidak pantas menanyakan hal-hal semacam ini. Mengingat kita adalah junior dan senior. Tapi, aku melihat perbedaan yang sangat besar antara generasi ketiga dan keempat. Meskipun secara waktu (jarak tahun) generasi kita berdekatan.

Sekarang KPop benar-benar populer. Aku penasaran, bagaimana rasanya menjadi seorang idola di generasi keempat? Karena aku merasa, saat ini kondisinya tidak sama dengan dulu digenerasiku.” Pernyataan dan pertanyaan yang dilontarkan Bambam.

Yeonjun yang mendengarnya, tidak langsung menjawab, ia sedikit menghela napas dan menjelaskan situasi yang dialami, dari segi dirinya sendiri.

“Hmm....itu, sejujurnya, aku merasa berada di generasi keempat lumayan susah. Aku mengatakan seperti ini karena boy group akhir-akhir ini mendapat perhatian publik yang lebih sedikit. Jadi aku berharap idola pria juga lebih bersinar dan populer nantinya.” Jawaban jujur Yeonjun TXT.

2. Girl group memiliki musik bagus, dan boy group juga tak kalah bagus

Yeonjun TXT Ungkap Rasanya Jadi Idol Pria Generasi ke-4 , Itu Susah!potret Yeonjun di acara Bam's House (youtube.com/Bam House)

Setelah mendengar jawaban tersebut, Bambam dengan cepat menyetujuinya. Dan mengatakan jika dulu keadaan yang terjadi juga sama.

“Hampir semua chart music dikuasai oleh girl group. Tentu saja itu terjadi, karena mereka memiliki lagu yang sangat bagus. Aku pikir boy group sebenarnya memiliki lagu yang bagus juga. Itu adalah salah satu hal yang membuatku sedikit sedih.” Ungkapan Yeonjun sebagai tambahan jawaban.

“Sebagai idola pria, kami benar-benar bekerja keras. Kami juga ingin perhatian dari publik, karena kami yakin itu adalah bagian yang paling penting. Jadi tolong berikan kami perhatian juga (meminta kepada semua orang yang menonton).” Ujar Bambam, untuk menguatkan pendapat tamunya.

Baca Juga: 7 OOTD Pakai Baggy Jeans ala Yeonjun TXT, Stylish Khas Gen Z!

3. Bambam mengapresiasi pekerjaan Yeonjun

Yeonjun TXT Ungkap Rasanya Jadi Idol Pria Generasi ke-4 , Itu Susah!potret Yeonjun di acara Bam's House (youtube.com/Bam House)

Dalam kesempatan tersebut tak lupa Bambam juga memberikan pendapat pribadinya tentang Yeonjun. Dia memiliki ekpektasi tinggi saat akan bertemu, bahkan ia juga memuji cara berpakaian dan menganggap Yeonjun merupakan salah satu idola pria yang memiliki gaya busana yang baik.

Terakhir Bambam menutup acaranya, dengan menyampaikan beberapa kata pujian lucu, yang dibalut dengan komedi.

“Di manapun Yeonjun berada, buatlah jalan itu menjadi mudah. Kamu bukan cuma tampan, tapi kamu sangat pandai menari dan menyanyi juga. Kamu juga orang baik dan pekerja keras. Aku tidak bisa mengendalikannya, karena selama 24 jam penuh, aku hanya 100 persen tingkat hanya memikirkanmu, darah Yeonjun ada dalam diriku. Mataku kering, ketika melihatnya aku tidak ingin berkedip.”

Sementara itu TXT saat ini tengah berada dalam masa comeback untuk album baru mereka, The Name Chapter: FREEFALL. Pada Jumat 13 Oktober 2021, album tersebut juga memperoleh penjualan lebih dari 1,9 juta kopi di Hanteo. Lagu Chasing That Feeling yang merupakan tittle track pada album tersebut, berhasil mencapai No.1 di tangga lagu iTunes Top Song, di sekitar 19 Negara.

Baca Juga: 9 Inspirasi Outfit Traveling ala Yeonjun TXT, Super Modis dan Comfy!

ELISA Photo Writer ELISA

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya