TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Idol SM Entertainment yang Debut pada Agustus 2024, Ada Jaehyun NCT

Satu dari mereka akan langsungkan debut Amerika-nya

Chanyeol EXO (instagram.com/real__pcy)

Pada bulan Agustus 2024 ini, SM Entertainment kembali merilis karya baru dari para artisnya. Uniknya, tak sedikit dari idol KPop dari agensi tersebut yang memilih untuk debut dan mengembangkan jalan baru di karier masing-masing.

Terdapat tiga idol asal SM Entertainment yang debut pada bulan Agusutus 2024 ini. Ada yang melangsungkan debut solo hingga debut di negara lain. Siapa saja? Catat dan simak fakta terbaru tentang karya mereka, ya!

1. NCT DREAM

NCT DREAM (x.com/NCTsmtown_DREAM)

Menjelang tahun ke-8 mereka berkarier di industri musik, NCT DREAM akhirnya akan debut di Amerika Serikat pada 23 Agustus 2024. Debut ketiga ini akan ditandai dengan perilisan single berbahasa Inggris yang berjudul "Rains in Heaven". 

Dilansir Herald Pop, "Rains in Heaven"  merupakan lagu pop bergaya tahun 1980-an yang digabung dengan suara synth emosional. Semakin lengkap, melodi lagu ini juga akan diiringi oleh vokal manis dari ketujuh member NCT DREAM, termasuk Renjun yang sempat hiatus sejak 20 April 2024 kemarin. Liriknya pun siap memikat hati para penggemar karena kembali melibatkan Mark sebagai penulis.

Baca Juga: 7 Idol KPop Asal SM Entertainment yang Membintangi Drakor 2024

2. Chanyeol EXO

Chanyeol EXO (instagram.com/real__pcy)

Pada 28 Agustus 2024, Chanyeol EXO akan melangsungkan debut sebagai solois. Rapper kebanggaan EXO-L ini akhirnya melangsungkan debut solo perdananya sejak mengawali karier bersama EXO pada tahun 2012 lalu.

Dilansir Star News, Chanyeol akan merilis enam buah lagu untuk mini album pertamanya yang berjudul Black Out. Setiap lagu akan hadir dengan berbagai genre seperti rock, pop, hingga hip-hop. Seperti pada album EXO, Chanyeol akan kembali berpartisipasi sebagai penulis lirik untuk setiap lagu.

Verified Writer

Maisix Dela Desmita

idntimes.com/maisix-dela-desmita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya