Kim Woo Bin Pilih Utamakan Kesehatan Daripada Pekerjaan, Imbas Kanker?

Kim Woo Bin mengaku juga kurangi minum alkohol

Kim Woo Bin baru-baru ini ungkap bagaimana prioritasnya terhadap kesehatan tubuhnya. Jika sebelumnya ia sering terlihat aktif di segala pekerjaan untuk industri hiburan, setelah dinyatakan sembuh pada 2019 lalu dari kanker nasofaring yang dideritanya, ia pilih utamakan kesehatan daripada pekerjaan.

Berbagai cara ia lakukan agar kesehatannya tetap terjaga. Hal ini ia ungkapkan lewat wawancara pemotretan dengan Harper's Bazaar dan program YouTube Zzanbro Shin Dongyup baru-baru ini. Berikut penjelasan Kim Woo Bin tentang prioritasnya saat ini!

Baca Juga: 7 Inspirasi OOTD Sporty ala Kim Woo Bin, Energik Sepanjang Hari!

1. Kim Woo Bin mengaku selalu mengutamakan kesehatannya terlebih dahulu

Kim Woo Bin Pilih Utamakan Kesehatan Daripada Pekerjaan, Imbas Kanker?Kim Woo Bin (instagram.com/____kimwoobin)

Kim Woo Bin yang sudah kembali secara aktif di industri hiburan, tentu aktifitasnya ini akan sering dikaitkan dengan kanker yang pernah ia idap dahulu yaitu kanker nasofaring. Seperti pada wawancara pemotretannya dengan Harper's Bazaar baru-baru ini.

Melansir My Daily, saat ditanya bagaimana cara ia menjaga keseimbangan antara kehidupan dan pekerjaannya. Kim Woo Bin menjawab bahwa ia lebih mengutamakan kesehatan tubuhnya daripada pekerjaan.

Seperti saat ia harus bergadang semalaman karena syuting, setelahnya ia akan mengambil waktu sejenak untuk memulihkan tubuhnya terlebih dahulu sebelum melanjutkan pekerjaan selanjutnya. Tak ada hal khusus yang biasa ia lakukan, terpenting dapat menjaga dirinya tetap tenang dan selalu bahagia.

2. Kim Woo Bin mengurangi minum alkohol demi menjaga kesehatannya

Kim Woo Bin Pilih Utamakan Kesehatan Daripada Pekerjaan, Imbas Kanker?Kim Woo Bin (instagram.com/____kimwoobin)

Hal yang sama juga dibahas saat ia menjadi bintang tamu di program YouTube Zzanbro Shin Dongyup yang tayang pada Senin (16/9/2024) kemarin. Dalam program tersebut Kim Woo Bin terlihat bersulang dengan Shin Dong Yup, tetapi ia tak menggunakan minuman beralkohol seperti teman-temannya yang lain.

"Saya tidak minum alkohol sama sekali selama lima tahun pengobatan. Kemudian, ketika bagian pertama dari film comeback saya, Alienoid: Return to the Future rilis, saya minum-minum dengan teman terdekat saya, Jo In Sung di pesta setelahnya. Sejak itu, saya hanya minum sesekali saat bepergian.” - ungkap Kim Woo Bin di program YouTube Zzanbro Shin Dongyup.

Baca Juga: Kim Woo Bin Curhat soal Kanker Nasofaring yang Dideritanya: Aku Takut

3. Kim Woo Bin selalu berpikir positif untuk mempertahankan kesehatan mental dan fisiknya

Kim Woo Bin Pilih Utamakan Kesehatan Daripada Pekerjaan, Imbas Kanker?Kim Woo Bin (instagram.com/____kimwoobin)

Selain menjaga asupan makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuhnya, Kim Woo Bin juga selalu berusaha berpikir positif agar kesehatan mental dan fisiknya selalu terjaga. Hal ini sudah ia lakukan sejak lama, terutama saat melakukan pengobatan kanker nasofaring yang dideritanya.

“Saya awalnya adalah orang yang positif, saya tipe orang yang selalu berusaha menemukan kebaikan dalam situasi apa pun. Seperti saat ia didiagnosa kanker nasofaring, itu adalah situasi yang kuharap hanya sebuah mimpi. Tapi meski begitu, aku tidak pernah berpikir tentang apa yang akan kulakukan jika aku tidak bisa mengatasinya.

Saya pikir ini adalah sebuah peluang, saya sudah sibuk selama lebih dari 10 tahun sejak debut saya. Jadi, saya pikir ini adalah waktu untuk merenungkan diri sendiri dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Itu sebabnya saya bertemu orang yang saya cintai.” - lanjut Kim Woo Bin.

Di sela pembicaraan mereka, Kim Woo Bin juga mengungkapkan terimakasih atas dukungan orang sekitar dan penggemarnya. Meski ia sudah berusaha semaksimal mungkin menjaga dirinya sendiri, bantuan orang lain memiliki pengaruh yang berarti untuk hidupnya saat ini.

Baca Juga: 6 Film yang Dibintangi Kim Woo Bin, Terbaru Officer Black Belt

Maisix Dela Desmita Photo Verified Writer Maisix Dela Desmita

idntimes.com/maisix-dela-desmita

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya