9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipin

Pertemanan mereka sudah berjalan 26 tahun, lho

Nama Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung pastinya sudah tidak asing lagi bagi pencinta film Korea Selatan. Pasalnya, mereka adalah aktor-aktor yang langganan membintangi film-film populer dari Negeri Ginseng tersebut dan bahkan sudah mendapat predikat sebagai artis chungmuro.

Sama-sama telah meniti karier sejak tahun 90-an, Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung mulai menjadi dekat saat keduanya didapuk menjadi pemeran utama dalam film City of the Rising Sun (1998). Meski sudah 26 tahun berlalu, mereka masih terus menjalin pertemanan hingga saat ini, lho. Yuk, lihat 9 potret pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung yang bagaikan Upin Ipin.

Baca Juga: Fakta Persahabatan Seok Ryu dan Mo Eum, Upin Ipin di Love Next Door

1. Film City of the Rising Sun (1998) menjadi awal dari hubungan pertemanan antara Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin IpinLee Jung Jae dan Jung Woo Sung di film City of the Rising Sun (dok. Sidus/City of the Rising Sun)

2. Setelah kesuksesan film tersebut, mereka tetap berhubungan baik dan selalu mendukung karya film satu sama lain

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipinpotret Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung (instagram.com/tojws)

3. Meski telah bertahun-tahun berteman baik, Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung tetap berbicara secara formal satu sama lain sebagai tanda rasa hormat

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipinpotret Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung (instagram.com/tojws)

4. Pada tahun 2016, mereka sepakat mendirikan agensi yang menaungi aktor dan aktris papan atas Korea Selatan yang diberi nama Artist Company

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipinpotret Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung (instagram.com/tojws)

Baca Juga: 3 Duo Member SEVENTEEN yang bak Upin Ipin, Ada DK-Wonwoo!

5. Tak hanya itu, keduanya juga tidak lupa menyebut nama satu sama lain saat mendapat penghargaan bergengsi di acara Awards

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipinpotret Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung (instagram.com/tojws)

6. Saat mendapat penghargaan sebagai Best Actor di Blue Dragon Film Awards 2019, Jung Woo Sung menyebutkan nama Lee Jung Jae pada pidatonya

https://www.youtube.com/embed/Fvcsg_Rq868

7. Tak ingin kalah, Lee Jung Jae juga menyebut nama Jung Woo Sung saat ia mendapat penghargaan Best Actor di Blue Dragon Series Awards 2022

https://www.youtube.com/embed/Zw1Uozd_5ZA

8. Pada debut penyutradaraan Lee Jung Jae di film Hunt (2022), Jung Woo Sung turut membintangi film tersebut dan menjadi reuni mereka bintangi film bersama setelah 24 tahun, lho

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipinposter film Hunt (instagram.com/tojws)

9. Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung juga tinggal di lingkungan yang sama, yaitu daerah Cheongdam. Mereka pun mendapat julukan sebagai Cheongdam Couple

9 Potret Pertemanan Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, Bagaikan Upin Ipinpotret Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung (instagram.com/tojws)

Karena kedekatan mereka, wajah Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung pun kerap dibilang mirip dan disebut bagaikan Upin-Ipin. Keduanya bahkan memanggil satu sama lain dengan sebutan chagiya, lho.

Baca Juga: 10 Lagu Upin Ipin yang Ceria dan Bikin Happy, Dengarkan Yuk!

Lulu SARIFAH Photo Verified Writer Lulu SARIFAH

Just survive somehow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya