TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Profil Ash Island, Rapper Korea yang Umumkan akan Segera Menikah 

Ash Island akan menikah dengan sesama rapper

Ash Island (instagram.com/ash.island)

Ash Island sedang menjadi pusat perhatian penggemar setelah mengumumkan akan segera menikah dan menanti kelahiran anak pertamanya. Berbarengan dengan pengumuman kabar bahagia tersebut, dia juga diumumkan hengkang dari label Ambition Musik yang telah menaunginya selama 6 tahun.

Nama Ash Island mulai dikenal publik setelah berpartisipasi di program MNET High School Rapper 2. Dia dikenal sebagai rapper berbakat yang telah meraih beberapa prestasi berkat musiknya. Yuk, simak profil Ash Island di bawah ini!

Baca Juga: 14 OOTD Nyentrik Chanmina yang Umumkan Menikah dengan Ash Island

1. Biodata

Ash Island (instagram.com/ash.island)

Nama lahir: Yoon Jin Young

Tanggal lahir: 11 Agustus 1999

Tempat lahir: Sajik-dong, Dongnae-gu, Busan, Korea Selatan 

Kewarganegaraan: Korea Selatan 

Profesi: Musisi

Tahun aktif: 2018-sekarang

Agensi: Ambition Musik (2018-2024)

Instagram: @ash.island 

2. Perjalanan karier

Ash Island (instagram.com/ash.island)

Di awal merintis karier sebagai rapper, Ash Island sempat menggunakan nama panggung Clloud. Dia kemudian berpartisipasi di program MNET High School Rapper 2 yang tayang pada tahun 2018 silam. Di program tersebut, dirinya berhasil menduduki peringkat ke-4 dan namanya pun mulai dikenal publik.

Setelah program High School Rapper 2 berakhir, Ash Island menerima tawaran dari banyak agensi. Dia lalu memilih Ambition Musik sebagai tempat bernaung. Ash Island resmi debut pada tahun 2018 dan merilis album perdananya yang bertajuk Ash pada tahun 2019.

Baca Juga: Rapper Chanmina dan Ash Island Umumkan Telah Menikah dan Hamil

3. Diskografi

Ash Island (instagram.com/ash.island)

Ash Island dikenal sebagai rapper berbakat yang menarik perhatian penggemar. Lagu-lagunya tidak hanya dinikmati oleh penggemarnya saja, melainkan juga oleh non-fans. Berikut ini daftar album dan lagu yang telah dirilis oleh Ash Island.

Album

  • Ash (2019)
  • Island (2021)
  • Rose (2023)

Single

  • "How R U" (2018)
  • "Deadstar" (2018)
  • "More Ash" (2019)
  • "Paranoid Remix" (2019)
  • "Empty Head" (2019)
  • "Error" (2020)
  • "Melody" (멜로디) (2021)
  • "Play" (2021)
  • "Because" (2022)
  • "Everything" (2022)
  • "I Remember" (2023)
  • "Stay With Me" (2023)

Lagu kolaborasi 

  • "Bition Boyz" ft Hash Swan, Keem Hyo-eun, Changmo (2019)
  • "Band" ft Changmo, Hash Swan, Keem Hyo-eun (2019)
  • "Dingo X Ambition Musik" ft Changmo, Hash Swan, Keem Hyo-eun, Leellamarz, The Quiett (2019)
  • "Bition Way" ft Leellamarz, Zene The Zilla, The Quiett (2019)
  • "Pay Day With KozyPop" ft Changmo, Junggigo (2020)
  • "Carabiner" (잡아줄게) ft GroovyRoom (2021)
  • "Don't Go" ft Chanmina (2022)
  • "20" ft Chanmina (2024)

4. Prestasi

Ash Island (instagram.com/ash.island)

Ash Island pernah meraih beberapa penghargaan selama berkarier di industri musik. Pada tahun 2020, dia menyabet penghargaan sebagai Artis Pendatang Baru Terbaik dari Korean Hip Hop Awards. Selain itu, dia juga pernah meraih penghargaan dari Melon Music Awards (2021) dalam kategori Top 10 Artist dan dari MNET Asian Music Awards (2021) dalam kategori Best HipHop and Urban Music.

Verified Writer

Nunung Nuraeni

Correct me if i wrong

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya