TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Aktor Korea yang Pernah Tertekan saat Adegan Ciuman, Kenapa?

Ada yang justru tertawa dan ada pula yang terbebani

Jo Jung Suk (instagram.com/jament_official)

Perasaan tertekan sering mengusik aktor Korea Selatan sebelum syuting adegan ciuman. Alasannya ada berbagai macam, mulai dari tidak terbiasa hingga takut tak sesuai ekspektasi lawan mainnya. Namun, mereka tetap profesional dalam melakoni adegan tersebut. 

Adegan ciuman ternyata bukanlah hal mudah untuk dikerjakan bagi para aktor Korea berikut ini. Mereka merasa terbebani saat memulainya, hingga tak ragu untuk jujur mengatakannya pada publik. Namun, adegannya tetap tidak mengecewakan. Yuk, simak!

1. Kang Ki Young

Kang Ki Young (instagram.com/namooactors)

Kang Ki Young sempat membahas adegan ciuman pertamanya di What’s Wrong with Secretary Kim (2018) dalam sebuah wawancara. Adegan yang dilakukannya bersama aktris Seo Hyo Rim tersebut masih membekas di ingatannya. Ia merasa gugup karena tidak terbiasa. Seo Hyo Rim dan Kang Ki Young pun meminta waktu untuk baca naskah bareng lebih dulu sebelum berciuman. 

Saat mulai syuting, suasananya terasa lucu sekaligus awkward sampai Seo Hyo Rim tertawa. Park Seo Joon yang melihatnya juga ikut tertawa. Adegan itu harus diulang sebanyak lima kali. Akhirnya, Kang Ki Young melanjutkan dengan perasaan tertekan sambil bersumpah untuk tidak tertawa.

Baca Juga: 13 Aktor Korea yang Naik Daun Berkat Drakor Awal 2024, Makin Bersinar!

2. Lee Seung Gi

Lee Seung Gi (instagram.com/leeseunggi.official)

Lee Seung Gi membicarakan adegan ciumannya dengan Shin Min Ah di drama My Girlfriend Is a Gumiho (2010) melalui acara One Night TV Entertainment News. Terungkap bahwa adegan itu harus diulang beberapa kali. Sang aktor pun tampak gugup dalam melakukannya. 

Lee Seung Gi mengatakan, dirinya sudah lama tidak melakukan adegan ciuman usai proyek Brilliant Legacy (2009). Ia pun jadi terbebani karena merasa harus berciuman dengan cara sekeren mungkin dengan Shin Min Ah. Namun, ia merasa dirinya sebenarnya tidak terlalu gemetar dalam prosesnya, meskipun publik menganggapnya demikian.

Verified Writer

Fina Efendi

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya