5 Drakor Yang Se Jong sebagai Tokoh Utama, Terbaru Doona!

Doona! akan dibintanginya bersama Bae Suzy!

Yang Se Jong merupakan aktor Korea kelahiran 23 Desember 1992. Dia memulai kariernya sebagai fashion model kemudian akhirnya merambah ke dunia akting. Hingga kini dia telah membintangi banyak drama dan kerap tampil sebagai tokoh utama. 

Seperti pada deretan di bawah ini adalah drama yang dibintangi Yang Se Jong dengan perannya sebagai tokoh utama, salah satunya adalah drama terbarunya yang dibintangi bersama dengan Bae Suzy. Apa saja dramanya tersebut? 

Baca Juga: Kesan Menarik Suzy dan Yang Se Jong Bintangi Drakor Doona

1. Duel (2017)

5 Drakor Yang Se Jong sebagai Tokoh Utama, Terbaru Doona!Drama Korea Duel (twitter.com/OCN_ORIGINAL)

Drama Korea yang dibintangi oleh Yang Seo Jeong sebagai tokoh utama adalah Duel (2017). Seperti di drama Saimdang, Light’s Diary (2017), di drama ini dia kembali berperan ganda yaitu sebagai Lee Sung Joon dan Lee Sung Hoon pembunuh berdarah dingin dari hasil kloningan dan menjadi saudara kembar dengan sifat berlawanan.

Kisah dramanya sendiri menceritakan tentang Jang Deuk Cheon (Jung Jae Young), seorang detektif polisi tangguh yang putrinya diculik. Dia mulai mengejar tersangka menggunakan satu petunjuk yang dia miliki, yaitu dua pria dengan wajah yang sama yang berada di TKP.

2. Temperature of Love (2017)

5 Drakor Yang Se Jong sebagai Tokoh Utama, Terbaru Doona!Poster Drama Temperature of Love (dok. SBS/Temperature of Love)

Di tahun yang sama Yang Se Jong kembali membintangi drama Temperature of Love (2017). Di sini perannya adalah sebagai tokoh utama bernama On Jung Seon / Good Soup (username), koki pemilik restoran berbintang Michelin bernama Good Soup.

Tampil bersama aktris Seo Hyun Jin, drama ini berkisah tentang dua orang yang pertama kali bertemu secara online. Tak lama mereka segera menjalin hubungan saat bertemu langsung, namun kemudian berpisah setelah memilih jalur berbeda dalam karier mereka. 

Baca Juga: Biodata dan Profil 8 Pemain Utama Drama Korea Doona!, Serbuk Berlian

3. Thirty But Seventeen (2018)

5 Drakor Yang Se Jong sebagai Tokoh Utama, Terbaru Doona!Poster drama Thirty But Seventeen (dok. SBS/Thirty But Seventeen)

Thirty but Seventeen (2018) atau Still 17 mengisahkan tentang seorang remaja berusia 17 tahun yang mengalami koma dan terbangun ketika telah berusia 30 tahun. Cerita bermula ketika Woo Seo Ri remaja (Park Shi Eun) mengalami kecelakaan tragis saat menaiki bus hingga membuatnya koma. 

Di drama ini Yang Se Jong berperan sebagai Gong Woo Jin, seorang pria lajang berusia 30 tahun dan bekerja sebagai desainer panggung. Karena trauma yang dialaminya 13 tahun lalu, dia tidak ingin menjalin hubungan dengan orang lain.

4. My Country: The New Age (2019)

5 Drakor Yang Se Jong sebagai Tokoh Utama, Terbaru Doona!Poster Drama My Country: The New Age (dok. jTBC/My Country: The New Age)

Tampil sebagai tokoh utama, di drama My Country: The New Age (2019), Yang Se Jong berperan sebagai Seo Hwi. Dia merupakan seorang pejuang yang merupakan putra seorang pendekar pedang terkenal yang dijebak dan dibunuh.

Kisahnya menceritakan tentang selama masa transisi antara akhir Dinasti Goryeo dan awal Dinasti Joseon, dua orang sahabat menjadi musuh karena kesalahpahaman. Mereka berusaha melindungi negaranya, dan orang-orang yang mereka cintai dengan cara mereka sendiri.

5. Doona! (2023)

5 Drakor Yang Se Jong sebagai Tokoh Utama, Terbaru Doona!Cuplikan drama DOONA! (instagram.com/netflixkr)

Doona! merupakan drama terbaru Yang Se Jong yang akan segera tayang pada 20 Oktober 2023 di Netflix. Drama ini mengisahkan tentang seorang mahasiswa, Won Jun, menjadi teman sekamar dengan Doo Na, seorang pensiunan idola KPop yang meninggalkan hari-hari glamornya.

Di drama ini Yang Se Jong berperan sebagai Lee Won Jun, seorang mahasiswa yang sangat biasa yang tidak memiliki apa-apa selain hati yang hangat dan murni. Dia kemudian orang yang menyediakan tempat bagi Doo Na (Bae Suzy) untuk beristirahat.  

Dari sekian banyak drama Korea yang telah dibintanginya, Yang Se Jong kerap tampil sebagai tokoh utama. Salah satunya dalam drama terbarunya yaitu Doona! yang siap tayang dalam waktu dekat. Jadi, jangan lupa nonton, ya!

Baca Juga: Kesan Menarik Suzy dan Yang Se Jong Bintangi Drakor Doona

YAYU SRI RAHAYU Photo Verified Writer YAYU SRI RAHAYU

Just trying my best

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya