5 Teori Drakor Love Next Door, Jeong Mo Eum Naksir Choi Seung Hyo?

Ada juga teori soal alasan Bae Seok Ryu cuti selama setahun

Love Next Door merupakan drakor romcom yang dibintangi Jung Hae In, Jung So Min, Kim Ji Eun, dan Yoon Ji On. Kisahnya seputar teman masa kecil yang saling jatuh hati setelah dewasa. Lebih kebetulan lagi, couple ini juga merupakan tetangga sebelah rumah.

Mengusung genre komedi romantis alias romcom, plot cerita Love Next Door mudah diikuti dan gak bikin pusing. Meski begitu, tetap ada beberapa teori penggemar mengenai alur dan konflik drakor ini. Apa sajakah itu? 

1. Jeong Mo Eum dulu pernah naksir Choi Seung Hyo

5 Teori Drakor Love Next Door, Jeong Mo Eum Naksir Choi Seung Hyo?Kim Ji Eun di Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Choi Seung Hyo (Jung Hae In), Bae Seok Ryu (Jung So Min), dan Jeong Mo Eum (Kim Ji Eun) sering disebut trio musketeer karena mereka berteman sejak kecil serta satu sekolah hingga SMA. Sejauh ini, hanya Choi Seung Hyo yang diperlihatkan sudah lama naksir Bae Seok Ryu. Sementara itu, Jeong Mo Eum tampak mendukung kedua temannya itu untuk jadian. Namun, karena kisah masa lalu mereka belum sepenuhnya diperlihatkan, ada teori bahwa dulu Jeong Mo Eum sempat menyukai Choi Seung Hyo.

Teori soal Choi Seung Hyo merupakan cinta pertama Jeong Mo Eum menguat sebab salah satu adegan di episode 4. Saat SMA, ia membaca surat yang ditulis dan disimpan di kapsul waktu. Jadi, ia tahu Choi Seung Hyo menyukai Bae Seok Ryu. Namun, ia hanya mengembalikan surat yang ditulis kedua temannya itu, sementara surat yang ia tulis gak dikembalikan lagi. Ada spekulasi bahwa isi surat itu berupa pernyataan cintanya pada Choi Seung Hyo.

2. Alasan Bae Seok Ryu pernah cuti setahun adalah karena sakit

5 Teori Drakor Love Next Door, Jeong Mo Eum Naksir Choi Seung Hyo?Jung So Min di Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Episode 3 dan 4 mengungkap fakta baru tentang masa sulit Bae Seok Ryu selama tinggal dan bekerja di Amerika. Ia bekerja di Greip selama 10 tahun sebelum resign dan kembali ke Korea Selatan. Namun, ternyata tiga tahun sebelum resign, ia sempat mengambil cuti selama setahun. Alasannya mengambil cuti belum diungkap. Namun, ada teori ia sakit, entah itu fisik atau masalah psikologis, yang membuatnya cuti dan gak memberitahu keluarga serta teman-temannya di rumah.

Baca Juga: Isi Diary Bae Seok Ryu-Choi Seung Hyo di Love Next Door Episode 1-4

3. Kang Dan Ho adalah ayah tunggal

5 Teori Drakor Love Next Door, Jeong Mo Eum Naksir Choi Seung Hyo?Yoon Ji On di Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Kang Dan Ho (Yoon Ji On) bakal berjodoh dengan Jeong Mo Eum dan keduanya menjadi second couple di drakor ini. Ia digambarkan sebagai jurnalis berdedikasi yang baik hati. Ia berempati tinggi dan suka menolong. Namun, ia sering bertengkar kocak dengan Jeong Mo Eum karena selera makanan dan minuman mereka sama.

Di sisi lain, latar belakang Kang Dan Ho masih misterius. Alasannya pindah rumah belum diungkap. Begitu pula masa lalunya dan di mana dulu ia tinggal. Sementara itu, ada anak kecil yang muncul dan jadi teman baru Jeong Mo Eum. Identitas anak itu belum diungkap. Namun, ada teori anak itu adalah putri Kang Dan Ho. Jika bukan putri kandung, bisa jadi anak itu adalah keponakan yang diasuh oleh Kang Dan Ho.

4. Mantan tunangan Bae Seok Ryu akan jadi pengganggu

5 Teori Drakor Love Next Door, Jeong Mo Eum Naksir Choi Seung Hyo?Jung So Min di Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Salah satu alasan Bae Seok Ryu meninggalkan Amerika adalah ia memergoki tunangannya selingkuh. Ia pun membatalkan pertunangan mereka sebulan sebelum hari pernikahan. Sampai saat ini, mantan tunangan Bae Seok Ryu belum ditunjukkan. Siapa pria itu dan apa perannya dalam konflik di drakor ini juga masih misterius. Menurut teori, bisa jadi pria itu bakal menjadi penghalang hubungan asmara antara Choi Seung Hyo dan Bae Seok Ryu. Apalagi di preview episode 5 dan 6, Bae Seok Ryu bilang ia belum melupakan mantannya itu.

5. Orangtua Choi Seung Hyo tak akur karena perselingkuhan

5 Teori Drakor Love Next Door, Jeong Mo Eum Naksir Choi Seung Hyo?Lee Seung Joon di Love Next Door (dok. tvN/Love Next Door)

Berbeda dari orangtua Bae Seok Ryu yang harmonis dan mesra, ayah dan ibu Choi Seung Hyo memiliki hubungan yang dingin. Meski sudah lama menikah, mereka bak orang asing yang sulit saling memahami. Terlebih ibu Choi Seung Hyo sering bertugas jadi diplomat di luar negeri dan benci tinggal di Korea Selatan. Sementara ayah Choi Seung Hyo sibuk bekerja di rumah sakit sebagai profesor dan dokter spesialis emergensi medik. Salah satu teori mengatakan alasan pasangan ini punya hubungan yang buruk karena ayah Choi Seung Hyo pernah selingkuh.

Menonton drakor ongoing memberikan sensasi keseruan yang berbeda sebab sering ada teori-teori yang ramai dibuat penggemar sebelum seluruh cerita disajikan. Gak terkecuali dengan drakor Love Next Door. Keberadaan lima teori di atas menjadi bukti drakor ini seru ditonton meski baru menayangkan beberapa episode. Kira-kira teori mana yang bakal terbukti benar?

Baca Juga: Apakah Ada Konflik Cinta Segitiga di Drakor Love Next Door?

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian (Pramoedya Ananta Toer).

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya