5 Plot Twist di Ending Drakor Hierarchy, Ada Kejutan di Akhir!

Scene terakhir di post credit betul-betul mind blowing

Hierarchy merupakan drakor Netflix yang baru dirilis pada Jumat (7/6/2024). Drakor bertabur artis muda ini mengisahkan siswa dan siswi di SMA Jooshin yang dikenal elite. Hanya keturunan konglomerat yang sanggup bersekolah di sini. Namun, nyatanya di sekolah ini terjadi berbagai kenakalan remaja.

Drakor Hierarchy dirilis langsung hingga tamat dengan total 7 episode. Di episode terakhir, drakor ini menyuguhkan beberapa plot twist yang mind blowing dan gak ketebak. Di antaranya, lima poin berikut ini. Yuk, simak!

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Pelaku tabrak lari Kang In Han ternyata Han Ji Su

5 Plot Twist di Ending Drakor Hierarchy, Ada Kejutan di Akhir!Byeon Seo Yun di Hierarchy (x.com/studiodragonKR)

Kematian Kang In Han (Kim Min Chul) menjadi misteri utama di drakor ini. Ia dikisahkan menjadi korban tabrak lari saat kabur karena gak ditahan dirundung oleh siswa-siswa SMA Jooshin. Kang Ha (Lee Chae Min) yang merupakan adik kembar nonidentiknya datang ke sekolah ini untuk mengungkap kebenaran di balik kejadian ini.

Awalnya, Kang Ha mengira pelakunya adalah Kim Ri An (Kim Jae Won) atau antek-antek pewaris Jooshin Group tersebut. Namun, ternyata pelaku tabrak lari yang menewaskan Kang In Han adalah Han Ji Su (Byeon Seo Yun) yang merupakan guru di SMA Jooshin. Saat kejadian, ia mengejar Kang In Han yang memergokinya bermesraan dengan Lee Woo Jin (Lee Won Jung). Namun, ia gak sengaja menabrak Kang In Han dan menewaskan pemuda itu.

2. Lee Woo Jin secara sukarela mengakui hubungannya dengan Han Ji Su

5 Plot Twist di Ending Drakor Hierarchy, Ada Kejutan di Akhir!Lee Won Jung di Hierarchy (dok. Netflix/Hierarchy)

Lee Woo Jin yang berusia 18 tahun melakukan hubungan terlarang dengan gurunya, Han Ji Su. Ia memberikan hadiah berupa tas mewah untuk Han Ji Su dan kerap bermesraan dengan gurunya tersebut. Meski begitu, ia gak punya perasaan lebih pada Han Ji Su. Ia nyatanya menyukai Yoon He Ra (Ji Hye Won).

Di episode terakhir, Lee Woo Jin secara gak terduga membuat pengakuan dirinya pernah punya hubungan dengan Han Ji Su pada orangtuanya dan pihak sekolah. Pengakuannya ini membuat Han Ji Su dipecat. Selain itu, Lee Woo Jin juga memberikan video di pulpen kamera rahasia yang dimiliki Kang In Han. Benda itu merekam Han Ji Su yang menabrak Kang In Han. Konsekuensinya, ayah Lee Woo Jin gagal menjadi kandidat presiden. Ini karena mobil yang dipakai Han Ji Su saat menabrak Kang In Han atas nama ayah Lee Woo Jin.

3. Gak ke New York, Jung Jae I pergi ke rumah ibu kandungnya

5 Plot Twist di Ending Drakor Hierarchy, Ada Kejutan di Akhir!Roh Jeong Eui di Hierarchy (dok. Netflix/Hierarchy)

Jung Jae I (Roh Jeong Eui) dua kali dikisahkan bakal dikirim ayahnya ke New York. Namun, kedua rencana ini selalu berujung gagal total. Di ending, ia akhirnya diasingkan alias diusir sang ayah karena skandalnya yang pernah hamil lalu keguguran terungkap ke publik. Sempat dikira akan pergi ke New York, Jung Jae I ternyata tetap di Korea Selatan. Ia pergi menemui ibu kandungnya yang gak pernah dilihatnya sejak usia 4 tahun. 

Baca Juga: 3 Teori Penonton Soal Post Credit Scene Drakor Hierarchy

4. Jung Jae I mengakui pernah punya perasaan pada Kang Ha

5 Plot Twist di Ending Drakor Hierarchy, Ada Kejutan di Akhir!Roh Jeong Eui dan Lee Chae Min di Hierarchy (dok. Netflix/Hierarchy)

Jung Jae I terlibat cinta segitiga rumit dengan Kim Ri An dan Kang Ha. Kedua cowok itu bucin akut padanya dan melakukan segalanya demi melindunginya. Meski begitu, Jung Jae I lebih memilih Kim Ri An yang merupakan cinta pertamanya sekaligus ayah dari calon bayinya dulu.

Saat Kang Ha bertanya apakah Jung Jae I pernah punya perasaan padanya, gadis itu menjawab gak pernah. Ternyata jawaban Jung Jae I ini adalah kebohongan. Di ending, sebelum berpisah, Jung Jae I memberitahu bahwa dirinya pernah punya perasaan suka yang sama seperti Kang Ha. Jawaban Jung Jae I ini bikin kaget sebab saat itu ia juga masih menyukai Kim Ri An.

5. Di post-credit scene, ada siswa yang ditemukan meninggal

5 Plot Twist di Ending Drakor Hierarchy, Ada Kejutan di Akhir!cuplikan drama Hierarchy (x.com/studiodragonKR)

Episode terakhir ditutup dengan situasi SMA Jooshin setelah skandal siswa sekolah ini diketahui dan dikecam publik. Jabatan kepala sekolah diisi oleh orang yang baru sementara suasana di SMA ini gak terlalu berbeda dari sebelumnya. Siswa-siswa yang jadi tukang bully masih ada di sana dan lainnya menikmati suasana belajar seperti biasa. Namun, ending ini ternyata bukan akhir.

Setelah credit title, ada adegan plot twist yang bikin bermunculan berbagai teori. Seorang siswa ditemukan meninggal di kelas 2-2. Di saat bersamaan, Kim Ri An menerima pesan anonim. Pesan itu berisi, "Kau terkejut, Kim Ri An?" Gak diketahui siapa pengirimnya, tapi salah satu terduga adalah Kang Ha yang masih belum bisa memaafkan Kim Ri An atas kematian sang kakak, Kang In Han.

Drakor Hierarchy menyuguhkan plot twist di ending yang bikin penasaran untuk menantikan season 2. Saat menonton episode terakhir drakor ini, plot twist mana saja, nih yang mengejutkanmu? Tulis di kolom komentar, ya.

Baca Juga: Film 20th Century Girl Muncul di Drakor Hierarchy, Kamu Sadar?

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian (Pramoedya Ananta Toer).

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya