5 Skill yang Dimiliki Cha Eun Kyung Sebagai Pengacara di Good Partner

Selalu jadi pendengar dan pemberi nasihat yang baik

Sebagai seorang pekerja profesional, sudah seharusnya seseorang memiliki skill atau kemampuan khusus. Seperti karakter Cha Eun Kyung (Jang Nara) di drakor Good Partner. Ia merupakan pengacara dengan spesialisasi perceraian yang sudah mejadi veteran selama 17 tahun terakhir.

Cha Eun Kyung mampu bertahan untuk bekerja di bidang ini dengan sangat baik. Salah satunya karena ia memiliki skill sebagai seorang pengacara profesional. Maka tak heran jika banyak yang ingin ditangani kasusnya oleh Cha Eun Kyung. Ini dia skill yang dimiliki Cha Eun Kyung sebagai pengacara di drama Good Partner.

Baca Juga: 8 Momen di Balik Layar Drakor Good Partner, Seru Semua!

1. Problem solving

5 Skill yang Dimiliki Cha Eun Kyung Sebagai Pengacara di Good PartnerJang Nara di drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Kemampuan pertama yang harus dimiliki oleh pengacara adalah penyelesaian masalah atau problem solving. Dengan kemampuan ini memungkinkan pengacara untuk mampu menyelesaikan masalah kliennya. Seperti yang dimiliki oleh Cha Eun Kyung, kemampuan probel solving-nya mampu menjadikannya pengacara eksis sampai sekarang.

Setiap kali klien yang datang kepadanya menceritakan segala permasalahan rumah tangga, maka Cha Eun Kyung berusaha mencari penyelesaian dengan baik. Baginya kepercayaan klien adalah yang utama, ia bisa saja mencari penyelesaian out of the box sehingga terselesaikan dengan baik.

2. Pengendalian diri saat terlibat konflik

5 Skill yang Dimiliki Cha Eun Kyung Sebagai Pengacara di Good PartnerJang Nara di drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Sebagai seorang pengacara, memiliki pengendalian diri yang baik mutlak diperlukan. Apalagi jika mereka terlibat dalam konflik, terkadang pihak lawan menyulut emosi sehingga memungkinkan terjadi pertengkaran. Cha Eun Kyung sendiri seorang pengacara yang punya pengendalian diri yang baik.

Ia tidak mudah tersulut emosi dan memilih jalan damai jika memungkinkan. Kemampuan Cha Eun Kyung ini terbukti membuatnya berhasil mencapai puncak kejayaan sebagai pengacara perceraian paling diperhitungkan.

Baca Juga: 8 Bukti Cha Eun Kyung Cewek Tsundere di Drakor Good Partner

3. Kemampuan bernegosiasi

5 Skill yang Dimiliki Cha Eun Kyung Sebagai Pengacara di Good PartnerJang Nara di drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Kemampuan untuk bernegosiasi mutlak diperlukan oleh seorang pengacara. Tak perlu diragukan lagi kemampuan negosiasi yang dimiliki oleh Cha Eun Kyung. Ia mampu mengatasi segala permasalahan terkait rumah tangga degan baik karena kemampuan negosiasinya ini.

Cha Eun Kyung akan memberikan pilihan terbaik kepada pihak lawan agar masalah juga selesai dengan baik. Baginya memilih jalan damai bisa jadi opsi terbaik jika memang diperlukan. Apalagi sebelumnya hubungan kliennya dilandasi perasaan saling memiliki yakni pernikahan.

4. Menjadi pendengar dan pemberi nasihat yang baik

5 Skill yang Dimiliki Cha Eun Kyung Sebagai Pengacara di Good PartnerJang Nara di drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Sebagaimana tuags pengacara adalah menjadi juru bicara dari kliennya. Maka dari itu langkah pertama yang harus dilakukan adalah mamu mendengar semua keluh kesah klien. Pengacara bukan orang yang mudah menghakimi, ini adalah prinsip yang dipegang oleh Cha Eun Kyung selama ini.

Ia selalu berusaha menjadi pendengar yang baik bagi kliennya. Selain itu, ia akan memberi nasihat yang dibutuhkan tanpa menggurui mereka. Cha Eun Kyung memiliki skill ini karena jam terbangnya yang tinggi, maka dari itu memperbanyak pengalaman menjadi pilihan terbaik.

5. Mampu meyakinkan

5 Skill yang Dimiliki Cha Eun Kyung Sebagai Pengacara di Good PartnerJang Nara di drama Good Partner (instagram.com/sbsdrama.official)

Skill terakhir yang dimiliki Cha Eun Kyung adalah mampu meyakinkan dan bukan memaksa. Apabila ia melihat solusi yang ditawarkan memang jadi jalan terbaik maka tidak ada salahnya memilih hal itu. Jadi yang perlu dilakukan oleh Cha Eun Kyung adalah membuat kliennya percaya.

Sejak awal klien datang padanya memang untuk mewakili dalam menyelesaikan kasus. Maka dari itu, sudah menjadi tugas pengacara meyakinkan setiap solusi yang memang dibutuhkan nantinya.

Kemampuan Cha Eun Kyung sebagai pengacara memang tak perlu diragukan lagi. Ia mampu bertahan dengan berbagai skill khusus yang dimilikinya. Pada awalnya memang tidak mudah bagi Cha Eun Kyung, tapi ia terus belajar untuk mengasah kemampuannya tersebut.

Baca Juga: 4 Tips Percaya Diri ala Cha Eun Kyung di Drama Good Partner

Risma Fadilla Photo Verified Writer Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya