4 Plot Seru Episode Perdana Drakor See You in My 19th Life

Hadirkan kisah cinta segitiga

See You in My 19th Life mengawali episode perdananya pada 17 Juni lalu. Dua episode perdananya berhasil meraih rating cukup memuaskan, tentu saja karena didukung jajaran pemain dan plot cerita yang seru.

Drakor ini mengikuti kisah Ban Ji Eum (Shin Hye Sun) yang selalu mengingat reinkarnasinya selama ini. Hingga pada akhirnya, Ban Ji Eum sampai pada hidup yang ke-19. Ia kembali bertemu dengan cinta pertamanya yakni Mun Seo Ha (Ahn Bo Hyun).

Seperti apa keseruan episode perdana See You in My 19th Life? Simak selengkapnya di sini.

1. Ban Ji Eum yang mengingat kehidupan lampaunya

4 Plot Seru Episode Perdana Drakor See You in My 19th LifeShin Hye Sun di drama See You in My 19th Life (instagram.com/tvn_drama)

Plot utama dalam drakor See You in My 19th Life adalah sosok Ban Ji Eum yang selalu mengingat kehidupan lampaunya. Maksud kehidupan lampau di sini bukan masa lalu, melainkan reinkarnasi berulang kali yang dia alami. Sampai saat ini, Ban Ji Eum sudah memasuki kehidupan yang ke-19.

Kisah Ban Ji Eum ini sangat menarik. Dirinya selalu mengingat bagaimana dilahirkan, hidup menjadi siapa, hingga akhir hayatnya. Walau merasa reinkarnasi berulang kali membuatnya muak, tapi pada akhirnya Ban Ji Eum menemukan sosok yang membuatnya selalu rindu.

2. Mun Seo Ha dan bayang-bayang masa lalunya

4 Plot Seru Episode Perdana Drakor See You in My 19th LifeAhn Bo Hyun di drama See You in My 19th Life (instagram.com/tvn_drama)

Berbeda dengan Ban Ji Eum yang selalu mengingat reinkarnasinya, Mun Seo Ha sosok yang tidak pernah melupakan masa lalu. Ia terlahir sebagai putra konglomerat tapi punya kehidupan yang tidak bahagia. Ayahnya kerap melakukan perjalanan dinas, sehingga Mun Seo Ha harus tinggal bersama sang ibu yang sakit-sakitan.

Mun Seo Ha selalu kesepian hingga datang Yoon Joo Won (Shin Hye Sun) yang selalu menghiburnya. Sayangnya, ia kehilangan dua orang yang begitu dicintainya, yakni sang ibu dan Yoon Joo Won. Sampai saat ini Mun Seo Ha masih hidup dalam bayang-bayang masa lalu, di mana ia juga pernah kecelakaan sehingga pendengarannya terganggu.

Baca Juga: Biodata dan Profil 8 Pemain Utama See You in My 19th Life

3. Cinta segitiga 

4 Plot Seru Episode Perdana Drakor See You in My 19th Lifestill cuts drama See You in My 19th Life (instagram.com/tvn_drama)

Siapa sangka ada cinta segitiga antara Yoon Cho Won (Ha Yoon Kyung), Mun Seo Ha, dan Ban Ji Eum. Yoon Cho Won sebenarnya adik kandung Ban Ji Eum di kehidupannya yang ke-18. Namun di reinkarnasinya yang sekarang, keduanya tidak lagi terikat hubungan saudara.

Plot satu ini menambah keseruan drakor See You in My 19th Life. Ketiganya pernah terlibat di masa lalu, tapi salah satu di antara mereka meninggal dan bereinkarnasi jadi sosok lain. Di episode selanjutnya akan ada persaingan antara dua saudara ini, yakni Ban Ji Eum dan Yoon Cho Won, untuk memperebutkan hati Mun Seo Ha.

4. Konflik keluarga Mun Seo Ha

4 Plot Seru Episode Perdana Drakor See You in My 19th LifeAhn Bo Hyun di drama See You in My 19th Life (instagram.com/tvn_drama)

Kepergian ibu Mun Seo Ha membuat ia begitu terpukul. Apalagi sang ayah yang menikah dengan orang kepercayaan ibunya. Ibu tiri Mun Seo Ha bahkan mengambil alih hotel milik ibu kandungnya.

Inilah yang membuat konflik keluarga Mun Seo Ha muncul. Mun Seo Ha ingin mengembalikan masa jaya hotel milik ibu kandungnya. Namun, di sisi lain ia juga harus bersaing dengan ibu tirinya untuk kembali mendapat hak atas hotel tersebut.

Setelah menonton episode perdana See You in My 19th Life, kamu pasti makin gak sabar nunggu kelanjutan ceritanya. Apalagi drakor ini menghadirkan plot menarik yang seru untuk diikuti. Jangan lewatkan chemistry Shin Hye Sun dan Ahn Bo Hyun di drama ini, ya!

Baca Juga: 5 Hal Menarik dari Drakor See You in My 19th Life, Siap Bikin Baper!

Risma Fadilla Photo Verified Writer Risma Fadilla

A person who like literacy and entertaiment. Be my friend on instagram @rismaanorf :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya