4 Peran Ikonik Shin Hye Sun di Film, Terbaru Jadi Guru yang Jago Tinju

Perannya selalu beragam dan gak mengecewakan

Shin Hye Sun adalah salah satu aktris Korea yang namanya makin naik daun. Aktris ini memulai debutnya di tahun 2013 dalam drama School 2013. Sejak saat itu, ia mulai mendapat beberapa peran hingga kini kerap tampil sebagai karakter utama.

Selain di drama, Shin Hye Sun juga aktif membintangi beberapa judul film. Ia selalu mendapat peran-peran unik di filmnya. Penasaran apa saja peran ikonik Shin Hye Sun dalam film? Simak selengkapnya di sini.

Baca Juga: 10 Fakta Peran Shin Hye Sun di Film Target, Jadi Sasaran Pembunuhan

1. Pengacara kondang

4 Peran Ikonik Shin Hye Sun di Film, Terbaru Jadi Guru yang Jago TinjuShin Hye Sun di film Innocence (dok. Sony Pictures Entertainment/Innocence)

Pertama ada film Innocence (2020) yang diangkat dari kisah nyata pada tahun 2015 silam. Kisahnya bermula saat para warga menghadiri pemakaman suami Hwa Ja (Bae Jong Ok), setelah itu mereka mengalami keracunan karena minum makgeolli. Bukti menunjukkan bahwa Hwa Ja pelaku yang meracuni para tamu yang hadir.

Putri Hwa Ja yakni Jung In (Shin Hye Sun) bekerja sebagai pengacara di sebuah firma hukum besar di Seoul. Ia pernah mengalami kekerasan fisik dari ayahnya di masa lalu, dan kini sukses sebagai pengacara. Setelah melihat berita tentang ibunya, Jung In memutuskan pulang dan menyelidiki misteri di balik kebenaran itu.

2. Kurator barang kuno

4 Peran Ikonik Shin Hye Sun di Film, Terbaru Jadi Guru yang Jago TinjuShin Hye Sun di film Collectors (dok. CJ Entertainment/Collectors)

Film selanjutnya ada Collectors (2020) yang mengusung tentang aksi petualangan dan kejahatan di balik barang-barang kuno. Kang Dong Goo (Lee Je Hoon) adalah perampok makam elit yang jenius dan berbakat. Ia dan kedua rekannya terbiasa menggali untuk menemukan barang-barang tersebut.

Kang Dong Goo bertemu dengan kurator Yoon Se Hee (Shin Hye Sun). Setelah melihat barang yang ditemukan Kang Dong Goo dan teman-temannya, Yoon Se Hee tertarik untuk bekerja sama. Keduanya membuat kesepakatan mengenai misi perampokan di sebuah makam kuno.

Baca Juga: 4 Film dan Drama Shin Hye Sun di Tahun 2023, Perankan Beragam Karakter

3. Pegawai yang jadi korban teror

4 Peran Ikonik Shin Hye Sun di Film, Terbaru Jadi Guru yang Jago TinjuShin Hye Sun di film Target (instagram.com/plusm_entertainment)

Di tahun 2023 ini, Shin Hye Sun tampil di beberapa drama dan film sekaligus. Salah satunya adalah film Target yang baru saja tayang pada 30 Agustus lalu. Di sini Shin Hye Sun bertransformasi jadi pegawai bernama Soo Hyun. Suatu hari, ia membeli mesin cuci bekas di sebuah website jual-beli barang bekas.

Tapi setelah barangnya sampai ternyata kondisinya sudah rusak. Soo Hyun yang merasa geram meninggalkan komentar buruk di website tersebut. Sejak saat itu, hidupnya jadi tidak tenang. Soo Hyun merasa diteror bahkan keselamatannya ikut terancam. Belakangan diketahui bahwa penjual barang bekas itu adalah pembunuh berantai.

4. Mantan petinju jadi guru

4 Peran Ikonik Shin Hye Sun di Film, Terbaru Jadi Guru yang Jago TinjuShin Hye Sun di film Brave Citizen (instagram.com/mindmark.movie)

Film Shin Hye Sun satu ini akan segera tayang pada 25 Oktober mendatang yakni Brave Citizen. Shin Hye Sun akan tampil sebagai karakter So Shi Min yang merupakan guru kontrak di sebuah sekolah. Ia berusaha bekerja dengan baik agar diangkat menjadi guru tetap di sana.

Tapi siapa sangka, dahulunya So Shi Min adalah petinju yang sangat disegani. Maka tak heran jika dirinya punya kemampuan bela diri yang baik. Belakangan, So Shi Min terusik karena perilaku siswa yang suka membuat onar dan memunculkan banyak korban. Akhirnya ia memutuskan untuk memberi pelajaran dengan topeng kucing agar kariernya tetap aman.

Shin Hye Sun memang aktris yang selalu tampil totalitas di setiap proyek drama maupun filmnya. Dalam film ia perankan karakter-karakter ikonik, mulai dari pengacara kondang hingga mantan petinju yang jadi guru. Mana karakter favoritmu?

Baca Juga: 9 Adu Gaya Ji Soo dan Shin Hye Sun, Sama-sama Memesona!

Risma Fadilla Photo Verified Writer Risma Fadilla

A person who like literacy and entertaiment. Be my friend on instagram @rismaanorf :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya