4 Momen yang Menghubungkan Tae Pyeong-Mi Rae di Romance in the House

Akankah kapal ini berlayar nantinya?

Tak ada yang bisa menebak takdir seseorang, apalagi soal cinta yang bisa datang dari mana saja. Kebetulan-kebetulan kecil seringkali menjadi penghubung antara dua orang yang nantinya akan menjadi pasangan. Seperti yang terjadi pada Byeon Mi Rae (Son Naeun) dan Nam Tae Pyeong (Choi Minho).

Keduanya bekerja di tempat yang sama yakni JPlus Mart, tapi belum ada interaksi sebelumnya. Sampai akhirnya mereka dipertemukan dengan cara yang tak terduga. Tae Pyeong dan Mi Rae semakin dekat karena beberapa momen yang menghubungkan keduanya. Simak ulasan selengkapnya di sini.

1. Tae Pyeong yang menyelamatkan Mi Rae saat pingsan di tempat kerja

4 Momen yang Menghubungkan Tae Pyeong-Mi Rae di Romance in the HouseSon Naeun dan Choi Minho di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Di episode perdana dibuka dengan Mi Rae yang bangun kesiangan karena sebelumnya lembur. Alhasil ia harus terburu-buru masuk kantor dengan penampilan yang sedikit berantakan. Saat itu Mi Rae juga dalam kondisi yang kurang fit, wajahnya pucat dan kantong mata menghitam karena kurang tidur.

Siapa sangka saat baru sampai kantor, ada berita mengenai inspeksi mendadak dari CEO. Mi Rae mulai merapikan diri dan mengucir rambut dengan karet seadanya, ia berlari menuju lantai satu bersama karyawan lain. Saat bagian Mi Rae mempresentasikan bagiannya, ia mampu mengesankan sang CEO.

Tapi di akhir Mi Rae mulai merasa kepalanya berkunang-kunang. Alhasil ia jatuh pingsan dan menimbulkan kehebohan. Tae Pyeong yang bertanggung jawab sebagai keamanan sigap menggendong dan membawa Mi Rae ke rumah sakit. Itu pertemuan pertama keduanya. Mereka saling memperkenalkan diri dan Mi Rae juga berterima kasih pada Tae Pyeong.

2. Selalu datang kerja bersamaan, Mi Rae jarang menyadari adanya Tae Pyeong

4 Momen yang Menghubungkan Tae Pyeong-Mi Rae di Romance in the HouseSon Naeun dan Choi Minho di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Tae Pyeong berangkat kerja menggunakan sepedanya yang tempat parkirnya di basement dengan mobil-mobil. Sejak kejadian Mi Rae pingsan waktu itu, Tae Pyeong mulai sering berpapasan dengannya. Setiap kali Tae Pyeong masuk lift, Mi Rae datang dengan keadaan sibuk menelepon jadi tak menyadarinya.

Lantai tempat mereka bertugas juga berbeda. Mi Rae selalu lupa menekan tombolnya. Tae Pyeong yang mendengar percakapan Mi Rae akan pergi ke lantai 10 selalu membantunya menekan tombol.

Tae Pyeong keluar duluan dan ketika lift akan menuju ruangan kerja Mi Rae, saat itu ia tersadar bahwa sebelumnya belum menekan tombol dan merasa kebingungan siapa yang melakukannya.

Baca Juga: 7 Privilese yang Tak Dimiliki Byeon Mi Rae di Romance in the House

3. Tae Pyeong memberi tumpangan Mi Rae yang baru saja berkonflik dengan mantan pacarnya

4 Momen yang Menghubungkan Tae Pyeong-Mi Rae di Romance in the HouseSon Naeun dan Choi Minho di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Di satu waktu Mi Rae berada dalam kondisi yang cukup sulit di mana ia merencanakan pindahan rumah dengan ibu dan adiknya, tapi pekerjaannya di kantor juga cukup banyak sehingga ia lembur. Masalah baru datang ketika mantan pacarnya datang menemui Mi Rae di depan kantor dengan berteriak.

Keduanya bertengkar hebat dan disaksikan dengan rekan-rekan kerja Mi Rae lainnya. Tapi Mi Rae langsung pergi ke arah berlawanan dan di tengah jalan bertemu Tae Pyeong. Cowok itu memberinya tumpangan dengan sepedanya. Sebelumnya Tae Pyeong melihat pertengkaran Mi Rae dan merasa perlu membantunya.

4. Terdapat kesalahpahaman, Tae Pyeong menendang ayah Mi Rae yang dikira penjahat

4 Momen yang Menghubungkan Tae Pyeong-Mi Rae di Romance in the HouseSon Naeun dan Choi Minho di drama Romance in the House (instagram.com/jtbcdrama)

Pertemuan terakhir Tae Pyeong dan Mi Rae ini cukup unik di mana saat itu Mi Rae melihat ayahnya tampak memegang tangan sang ibu dan terlihat memaksanya. Mi Rae langsung berteriak dan berusaha melepaskan cengkeraman sang ayah. Tapi dari arah berlawanan, Tae Pyeong menendang wajah ayah Mi Rae.

Kondisi tampak awkward. Saat ibu Mi Rae menolong suaminya, di situ Tae Pyeong menyadari ia membuat kesalahan besar. Siapa sangka orang yang ia kira penjahat adalah ayah Mi Rae yang sedang terlibat pertengkaran dengan ibunya. Tae Pyeong shock berat dan tak tahu harus melakukan apa.

Hal tak terduga memang bisa datang dari mana saja. Siapa sangka yang awalnya jadi hanya untuk menolong, justru membuat Tae Pyeong semakin dekat dengan Mi Rae. Nantinya hubungan mereka akan makin kompleks setelah saling mengenal dan mengetahui latar belakang masing-masing.

Baca Juga: 7 Dampak Buruk Perceraian Moo Jin-Ae Yeon di Romance in the House

Risma Fadilla Photo Verified Writer Risma Fadilla

Hi, be my friend on Instagram @rismaanorf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya