10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!

Terbaru ada di drama No Gain No Love

Drama Korea selalu menghadirkan cerita yang menarik. Selain itu, kadang kisah yang diambil juga merupakan cerminan dari kehidupan dunia nyata. Marak terjadi kekerasan dalam rumah tangga, hal tersebut pun tak luput menjadi tema yang diangkat dalam banyak drakor, lho.

Kali ini adalah cerita bentuk kekerasan yang diterima anak dari ayahnya. Sebagai pemimpin, sang ayah malah melakukan hal red flag seperti pemukulan dan terus-terusan bersikap kasar, nih. Ada tokoh dari drama mana saja yang mendapatkan perlakuan KDRT dari ayahnya?

1. Song Ji A (Jung Da Eun) di The Escape of the Seven merupakan korban pemukulan dan kekerasan sang ayah bersama kakaknya

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama The Escape of the Seven (dok. VIU/The Escape of the Seven)

2. Song Ji Sun (Yu Ju), kakak Song Ji A yang ikut dipukuli pun tak tahan dan berakhir melakukan pembunuhan pada ayahnya di drakor The Escape of the Seven

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama The Escape of the Seven (dok. VIU/The Escape of the Seven)

3. Seo Mok Ha (Park Eun Bin) yang hanya tinggal berdua dengan sang ayah, saat SMP pun menjadi korban amukan pria itu di Castaway Diva

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama Castaway Diva (dok. tvN/Castaway Diva)

4. Masih di Castaway Diva, Jung Ki Ho (Chae Jong Hyeop) merupakan teman Seo Mok Ha yang bernasib sama, yakni korban KDRT yang parah

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama Castaway Diva (dok. tvN/Castaway Diva)

Baca Juga: 9 Adegan Tokoh Drama Korea Menyatakan Cinta paling Bikin Gemas

5. Kakak Jung Ki Ho, Jung Chae Ho (Cha Hak Yeon) di drama Castaway Diva bahkan dipukul keras oleh ayahnya sampe dia lupa ingatan dan trauma berat

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama Castaway Diva (instagram.com/tvn_drama)

6. Choi Hyun Min (Yoon Sang Hyun) di Perfect Family mengaku dipukuli ayahnya. Dia menyalahkan sang ibu yang hanya melihat dan tak membelanya

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama Perfect Family (instagram.com/kbsdrama)

7. Lee Seong Min (Lee Hyun Woo) adalah anak anggota dewan. Dia mengatakan ayahnya sering berlaku kasar padanya dan orang lain di Cinderella at 2AM

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!Lee Hyun Woo di balik layar drama Cinderella at 2AM (instagram.com/awesome_ent_official)

8. Di Cinderella at 2AM, tokoh Ha Yun Seo (Shin Hyun Bin) juga mengalami KDRT dari sang ayah. Ibunya pun hanya diam dan malah menyalahkannya, nih!

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama Cinderella at 2AM (instagram.com/coupangplay)

9. Ha Ji Seok (Kim Tae Jung) adalah adik Ha Yun Seo di Cinderella at 2AM. Dia mengingat masa lalunya saat masih kecil sebagai target pemukulan

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama Cinderella at 2AM (dok. viu/Cinderella at 2AM)

10. Nam Ja Yeon (Han Ji Hyun) di No Gain No Love juga incaran KDRT sang ayah hingga membuatnya trauma sampai dia dewasa

10 Tokoh Drama Korea Korban KDRT Sang Ayah, Mengakibatkan Trauma!cuplikan drama No Gain No Love (instagram.com/hanjiji54)

Kekerasan dalam rumah tangga kepada anak adalah sesuatu yang tak sepantasnya dilakukan apalagi dari sosok yang disebut ayah. Mereka seharusnya menjadi cinta pertama bagi anak dan mengayominya. Sosok ayah seharusnya juga menjadi contoh yang baik agar anak-anaknya tak mengikuti jejak buruk dari orang terdekatnya itu.

Jadi sepuluh tokoh di ataslah yang mengalami kekerasan dari ayahnya sendiri. Hal tersebut pun menyebabkan trauma bagi anak-anaknya. Bahkan, sampai membenci hingga ada yang membunuh sang ayah, lho. Ada juga yang akhirnya bersikap buruk dan jahat. Meski begitu, beruntungnya, banyak dari mereka yang tak mengikuti jejak sang ayah dan tumbuh menjadi orang yang penyayang.

Baca Juga: 10 Tokoh Drama Korea 2022 yang Suka Ngomong Blak-blakan

Pitri Anggraini Photo Verified Writer Pitri Anggraini

Love K-Pop and K-Drama

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya