6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Ok

Jang Tae Sang rela mengorbankan diri demi pujaan hati

Setelah dinantikan cukup lama untuk kembali main drakor, Park Seo Joon akhirnya comeback di penghujung tahun 2023. Ia membintangi serial Netflix berjudul Gyeongseong Creature dengan membawakan karakter Jang Tae Sang.

Jang Tae Sang adalah laki-laki kaya yang dijuluki sebagai "informan nomor satu" di Gyeongseong atau Seoul di masa penjajahan Jepang. Banyak orang yang mendatangi Jang Tae Sang karena ingin menggunakan jasa laki-laki tersebut, entah itu untuk urusan uang ataupun mencari orang hilang.

Di drama ini, Jang Tae Sang diceritakan menyukai seorang perempuan yang bekerja sebagai pelacak jejak bernama Yoon Chae Ok (Han So Hee). Seperti apa bentuk kebucinan Jang Tae Sang terhadap perempuan tangguh itu? Yuk, simak penjelasannya dalam artikel ini!

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Terpesona dengan Yoon Chae Ok sejak pandangan pertama

6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Okcuplikan drama Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Sebagai sosok berpengaruh dan bergelimang harta, Jang Tae Sang sering didekati oleh perempuan-perempuan di Gyeongseong. Namun, tak ada satu pun yang mampu membuatnya jatuh hati. Hingga suatu hari, ia bertemu dengan Yoon Chae Ok. Ia sempat mengira Yoon Chae Ok adalah laki-laki karena berani membuntutinya dan jago berkelahi.

Ketika mendapati topi yang menutupi kepala Yoon Chae Ok jatuh, barulah ia menyadari bahwa Yoon Chae Ok adalah perempuan pertama yang dapat membuat dirinya terpesona. Pertemuan pertama mereka itu penuh cekcok karena keduanya memiliki prinsip yang berbeda.

2. Memutuskan untuk membantu Yoon Chae Ok mencari ibunya

6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Okcuplikan drama Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Tujuan Yoon Chae Ok membuntuti Jang Tae Sang ternyata bukan untuk membunuh, melainkan meminta laki-laki itu untuk mencari pelukis dari Jepang bernama Sachimoto (Woo Ji Hyun). Ia adalah seorang pelukis Jepang yang pernah melukis wajah ibunya setahun lalu. Yoon Chae Ok berharap dengan menemukan Sachimoto, ia bisa bertemu kembali dengan ibunya yang hilang 10 tahun silam.

Yoon Chae Ok dan Jang Tae Sang bertemu lagi di rumah pegadaian karena ternyata gadis itu dan ayahnya adalah pelacak jejak yang andal dalam menemukan orang hilang. Sebagai orang yang juga berpisah dengan ibunya sejak kecil, Jang Tae Sang pun meyakinkan Yoon Chae Ok untuk bekerja sama dengannya. Kebetulan, ia sendiri butuh pelacak jejak untuk mencari seseorang. Ia yakin mereka dapat saling membantu mendapatkan keinginan mereka.

Baca Juga: Penjelasan Ending Gyeongseong Creature Part 1, Semua Belum Berakhir!

3. Khawatir Yoon Chae Ok akan terluka jika terlalu nekat

6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Okcuplikan drama Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Dalam bekerja, Yoon Chae Ok melakukannya dengan sang ayah, Yoon Joong Won (Jo Han Chul). Ketika sepakat bekerja sama dengan Jang Tae Sang, mereka pun sigap melakukan pelacakan. Mereka menyelidiki rumah sakit Ongseong yang mereka duga menjadi tempat penyekapan Myeong Ja (Ji Woo), orang yang dicari Jang Tae Sang. Yoon Chae Ok dan ayahnya menyusup ke RS bersama Jang Tae Sang dan asistennya, tapi kemudian berpisah hingga Jang Tae Sang keluar terlebih dahulu.

Menurut kabar yang beredar, ketika mereka masih melakukan penyelidikan, RS harus ditutup karena ada wabah. Orang-orang yang ada di dalam rumah sakit tidak diperbolehkan keluar dan orang-orang dari luar tidak diperbolehkan masuk. Mengetahui Yoon Chae Ok sangat nekat tetap berada di RS membuat Jang Tae Sang khawatir. Pikirannya tidak tenang karena takut terjadi sesuatu kepada perempuan itu.

4. Membantu Yoon Chae Ok menyelamatkan anak-anak Joseon yang akan dijadikan eksperimen oleh tentara Jepang

6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Okcuplikan drama Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Selagi Yoon Chae Ok di RS mencari keberadaan Myeong Ja, Jang Tae San pun berusaha mencari Sachimoto. Ia terluka karena diserang oleh preman-preman Jepang. Namun, ia tetap kukuh menyusul Yoon Chae Ok ke RS Ongseong. Dengan bantuan orang-orang kepercayaannya, ia pun berhasil menyusup bersama Sachimoto.

Sesampainya di RS, Jang Tae Sang bingung karena ternyata di sana ada anak-anak yang dipenjara untuk dijadikan eksperimen. Ia awalnya tidak mau ikut campur karena menurutnya yang terpenting adalah tugasnya selesai. Namun, karena ketegasan Yoon Chae Ok, Jang Tae Sang akhirnya luluh. Ia menggunakan kekuasaannya untuk memastikan anak-anak malang itu bebas dan selamat.

5. Membiarkan Yoon Chae Ok pergi karena perempuan itu tak mendapatkan informasi yang diinginkan

6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Okcuplikan drama Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Ketika menyusup ke RS, Jang Tae Sang berhasil mempertemukan Yoon Chae Ok dengan Sachimoto. Sayangnya, Sachimoto mengaku tidak tahu keberadaan ibu Yoon Chae Ok. Jang Tae Sang lalu menganggap kontrak antara dirinya dan Yoon Chae Ok berakhir.

Jang Tae Sang menganggap posisi mereka impas karena Yoon Chae Ok belum menemukan Myeong Ja, sedangkan ia sendiri tidak mendapatkan infromasi yang perempuan itu inginkan. Ia khawatir jika tetap berada di sana, perempuan itu akan berhadapan dengan bahaya yang tidak mereka sangka.

6. Menyelamatkan Yoon Chae Ok dari kejaran tentara Jepang dan monster

6 Bukti Jang Tae Sang di Gyeongseong Creature Bucin ke Yoon Chae Okcuplikan drama Gyeongseong Creature (dok. Netflix/Gyeongseong Creature)

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, RS Ongseong dijaga ketat oleh tentara Jepang. Jang Tae Sang dan Yoon Chae Ok yang ketahuan menyusup ke sana sontak diburu oleh para tentara. Mereka sempat berpisah dan ditempatkan di penjara yang berbeda. Namun, Jang Tae Sang berhasil menemukan Yoon Chae Ok kembali. Ia menjadi orang yang menguatkan Yoon Chae Ok untuk tetap tegar dalam situasi yang mereka hadapi karena ternyata ibu Yoon Chae Ok sudah berubah menjadi monster.

Setelah melewati banyak hal, mereka diceritakan akan kabur sesuai rencana Jang Tae Sang. Namun, tak disangka Jang Tae Sang akhirnya memilih untuk tetap berada di RS supaya bisa mengalihkan perhatian tentara Jepang. Ia tidak membiarkan Yoon Chae Ok terlibat bahaya lagi di dalam RS.

Jang Tae Sang sepertinya layak disebut sebagai karakter tsundere, nih. Walaupun sering disebut jahat, ia ternyata masih memiliki kepedulian terhadap orang lain. Ia tampak acuh tiap kali berdebat dengan Yoon Chae Ok, padahal ia sebenarnya ia sedang berusaha untuk tidak terlihat salah tingkah di hadapan perempuan itu. Apakah di Gyeongseong Creature Part 2, Jang Tae Sang dapat menyatakan perasaannya dengan benar? Mari kita nantikan jawabannya pada 5 Januari 2024 mendatang, ya!

Baca Juga: 8 Pertanyaan yang Muncul dari Ending Gyeongseong Creature Part 1

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya