6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada Perannya

Alur menarik tak selalu jadi pertimbangan utama bagi mereka!

Kepribadian karakter yang diperankan menjadi pertimbangan besar bagi aktris Korea Selatan dalam memilih proyek akting. Apalagi, jika mereka harus berkomitmen dalam jangka waktu panjang untuk drama. Mereka harus memastikan perannya menarik saat membaca naskah.

Saking pentingnya, deretan aktris Korea berikut memilih membintangi drakor karena tertarik dengan karakter yang bakal mereka perankan. Dengan begitu, mereka percaya diri dapat mengekspresikan tokohnya usai memahaminya. Yuk, simak!

1. Kim Yoo Jung

6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada PerannyaKim Yoo Jung (instagram.com/you_r_love)

Kim Yoo Jung ungkap alasannya membintangi Backstreet Rookie (2020) dalam sebuah wawancara. Ternyata, karakter Jung Saet Byul menjadi alasan utama yang membuatnya memilih proyek drama itu. Baginya, Saet Byul adalah gadis yang tahu persis apa yang ia sukai. Meski kepribadiannya terkesan penuh semangat, Kim Yoo Jung memahami betapa hati si tokoh juga hangat. 

Alhasil, Kim Yoo Jung pun menganggap tokoh tersebut sebagai sosok yang tidak bisa dibenci. Ia tertarik pada Saet Byul yang baginya sangat menggemaskan. Selain itu, ia juga penasaran akan perkembangan si tokoh saat bekerja di toserba. Ia pun merasa drama itu sangat seru dan unik dengan mengambil toserba sebagai latarnya.

2. Kim So Hyun

6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada PerannyaKim So Hyun (instagram.com/wow_kimsohyun)

Kim So Hyun membocorkan alasannya membintangi Radio Romance (2018) dalam sebuah wawancara. Ia memutuskan untuk bergabung dengan proyek itu karena merasa tertarik dengan keberanian dan keceriaan yang dimiliki karakternya, Song Geu Rim.

Bagi Kim So Hyun, Geu Rim adalah karakter yang memiliki tujuan jelas. Geu Rim kadang kehilangan kesabarannya, tetapi tidak pernah melupakan tujuan awalnya. Hal itu membuat sang aktris menganggapnya sebagai tokoh yang menawan.

3. Park Eun Bin

6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada PerannyaPark Eun Bin (instagram.com/eunbining0904)

Dalam wawancara dengan Harper’s Bazaar Korea, Park Eun Bin mengaku memilih membintangi Castaway Diva (2023) berkat karakter Seo Mok Ha. Baginya, tokoh tersebut memiliki kekuatan yang luar biasa, hingga membuat sang aktris ingin mengikutinya. Makanya, ia langsung merasakan hadirnya keberanian dalam dirinya usai membaca naskah proyek tersebut dan memutuskan menerimanya.

Baca Juga: 9 Aktris Korea yang Jadi Kameo di Film pada Paruh Pertama 2024

4. Kim Tae Ri

6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada PerannyaKim Tae Ri (instagram.com/kimtaeri_official)

Kim Tae Ri membahas alasannya membintangi Twenty Five, Twenty One (2022) dalam sebuah wawancara. Rupanya, ia merasa naskahnya sangat menarik. Selain itu, ia juga belum pernah melihat seseorang dengan ciri khas seperti Na Hee Do, sehingga ia penasaran untuk memerankannya.

Kim Tae Ri paling menyukai sikap Na Hee Do sebagai karakter yang selalu melangkah maju dalam hidupnya. Baginya, tokoh tersebut bukan seseorang yang putus asa usai gagal. Sebaliknya, Na Hee Do adalah sosok yang tangguh dan tidak takut untuk terus melangkah maju.

5. Moon Ga Young

6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada PerannyaMoon Ga Young (instagram.com/m_kayoung)

Karakter Ahn Soo Young menjadi alasan utama yang membuat Moon Ga Young memilih membintangi drama The Interest of Love (2022). Dalam sebuah wawancara, ia mengungkap, dirinya merasa dramanya menarik saat membaca naskahnya. Ia juga sangat menyukai Ahn Soo Young yang menghadapi kenyataan pahit dalam hidup dengan tangguh. 

Meskipun begitu, Moon Ga Young juga menyadari hal yang rapuh dalam diri Ahn Soo Young, sehingga ia tak akan tahu kapan dirinya bakal hancur. Ia juga menyadari, Soo Young perlu didekati dengan hati-hati oleh orang lain, tetapi sebenarnya merupakan sosok yang berharga. Ia menyukai pesona itu dari si tokoh.

6. Shin Hae Sun

6 Aktris Korea Pilih Bintangi Drakor karena Tertarik pada PerannyaShin Hae Sun (instagram.com/shinhs831)

Dalam konferensi pers, Shin Hae Sun mengakui ketertarikannya pada tokoh Lee Yeon Seo di drama Angel’s Last Mission: Love (2019). Ia bahkan memilih proyek itu karena menyukai Yeon Seo yang mencuri hatinya. Ia pun agak tertekan memerankan karakter itu, karena bekerja sebagai balerina, sehingga ia harus belajar balet. Namun, ia tak ingin kehilangan kesempatan untuk memerankannya.

Aktris Korea di atas ternyata sangat mempertimbangkan daya tarik karakternya dalam memilih proyek drama. Jika mereka menyukainya, maka tak ada keraguan lagi bagi mereka untuk menerimanya. Cukup wajar, karena penonton juga menganggap daya tarik karakter sebagai hal penting dalam drama.

Baca Juga: 5 Aktris Korea Ini Mempelajari Sikap Positif Karakternya di Drakor

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya